Saturday, May 4, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeHot NewsHasil MLS 2024: Tanpa Messi, Inter Miami Dibantai New York Red Bulls...

Hasil MLS 2024: Tanpa Messi, Inter Miami Dibantai New York Red Bulls 0-4

Inter Miami mengalami kekalahan telak saat menghadapi tuan rumah New York Red Bulls dalam pertandingan seru di Chase Stadium pada laga lanjutan MLS 2024. Dalam pertandingan yang digelar pada Minggu, 24 Maret 2024, dini hari waktu Indonesia Barat (WIB), Inter Miami harus menelan pil pahit dengan skor akhir 0-4.

Meskipun tidak diperkuat oleh kehadiran bintang sepak bola dunia, Lionel Messi, Inter Miami tetap berusaha keras. Namun, mereka sudah tertinggal satu gol sejak babak pertama dimulai. Gol pertama tuan rumah tercipta melalui aksi Lewis Morgan pada menit ke-3 pertandingan, memperlihatkan dominasi awal New York Red Bulls.

- Advertisement -
asia9QQ  width=

Ketika memasuki babak kedua, harapan Inter Miami untuk bangkit pun sirna. Lewis Morgan kembali mencatatkan namanya di papan skor dengan mencetak gol kedua bagi New York Red Bulls pada menit ke-51. Situasi semakin sulit bagi Inter Miami ketika Wikelman Carmona berhasil mengoyak jala mereka pada menit ke-65, mencetak gol ketiga bagi tim tuan rumah.

Perjuangan Inter Miami belum berakhir, namun kebuntuan mereka semakin terasa ketika Lewis Morgan menambah satu gol lagi pada menit ke-70, melengkapi hat-tricknya di pertandingan tersebut. Gol-gol telak ini membuat perlawanan Inter Miami semakin sulit, dan akhirnya mereka harus mengakui keunggulan tuan rumah.

Hasil ini membuat Inter Miami tetap berada di peringkat kedua klasemen MLS dengan raihan 10 poin. Meskipun mereka harus menelan kekalahan kali ini. Sementara itu, New York Red Bulls naik ke peringkat keempat dengan poin yang sama

Tanpa Messi, Namun Tetap Ada Trio Eks Barcelona

Inter Miami menjalani laga tandang ke kandang New York Red Bulls tanpa kehadiran megabintang sepak bola dunia, Lionel Messi. Sang megabintang yang terpaksa absen karena cedera hamstring pada kaki kanannya. Messi, yang masih dalam proses pemulihan, terakhir kali turun bersama Inter Miami dalam pertandingan leg kedua 16 besar CONCACAF Champions Cup 2024 melawan Nashville pada Kamis, 14 Maret 2024.

Meskipun tanpa kehadiran Messi, Inter Miami tetap memiliki sejumlah nama bintang yang menghiasi skuad mereka. Trio mantan pemain Barcelona, Luis Suarez, Sergio Busquets, dan Jordi Alba, turut meramaikan susunan pemain inti tim yang dijuluki The Herons dalam laga kontra New York Red Bulls tersebut.

Namun, meskipun dihuni oleh para pemain berpengalaman dan berkualitas, kehadiran mereka ternyata tidak cukup untuk menghentikan serangan tajam yang dilancarkan oleh New York Red Bulls sejak awal pertandingan.

Jalannya Laga

Pertandingan antara New York Red Bulls dan Inter Miami di Chase Stadium pada laga lanjutan MLS 2024 tidak berjalan mulus bagi tim tamu. Hanya tiga menit setelah peluit pertama dibunyikan, New York Red Bulls sudah mampu membuka keunggulan melalui aksi gemilang Lewis Morgan. Menerima umpan dari Dante Vanzeir, Morgan dengan tenang melepaskan tembakan yang tak mampu dihalau oleh kiper Inter Miami, dan bola pun bersarang ke pojok kiri gawang mereka.

Namun, meskipun tertinggal, Inter Miami tidak menyerah begitu saja. Mereka berusaha bangkit dan mencari gol penyama kedudukan. Sayangnya, usaha mereka tidak membuahkan hasil, bahkan sekitar 15 menit menjelang akhir babak pertama. New York Red Bulls hampir menggandakan keunggulan mereka jika tembakan Vanzeir tidak melebar.

Ketika babak kedua dimulai, kolaborasi antara Dante Vanzeir dan Lewis Morgan semakin membuat Inter Miami terdesak. Morgan kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan dari Vanzeir di dalam kotak penalti. Lalu ia berhasil mengarahkan bola ke pojok kanan gawang Inter Miami pada menit ke-51.

Tak lama kemudian, New York Red Bulls kembali menciptakan gol melalui aksi Wilkerman Carmona. Tembakan kaki kirinya berhasil menggetarkan jala gawang Inter Miami untuk ketiga kalinya pada menit ke-66, setelah menerima umpan dari Vanzeir.

Puncak dominasi New York Red Bulls terjadi ketika Lewis Morgan menyelesaikan hattrick-nya pada menit ke-70. Terjadi setelah ia kembali berhasil memanfaatkan assist brilian dari Dante Vanzeir dalam sebuah serangan balik yang mematikan.

Dengan skor akhir 4-0 untuk kemenangan New York Red Bulls, Inter Miami harus menerima kekalahan telak. Tiga gol yang dicetak oleh Lewis Morgan dan empat assist yang dihasilkan oleh Dante Vanzeir menjadi cerminan dari dominasi yang tidak terbendung dari tim tuan rumah. Inter Miami harus kembali ke markas mereka dengan kepala tertunduk. Sementara New York Red Bulls merayakan kemenangan penting mereka di hadapan pendukung setia mereka.

Susunan Pemain

New York Red Bulls (4-4-2): Meara; D Nealis, Reyes, S Nealis, Duncan; Gjengaar, Amaya, Stroud, Carmona; Morgan, Vanzeir.

Pelatih: Sandro Schwarz

Inter Miami (3-5-2): Dos Santos; Allen, Krytsov, Aviles; Alba, Sunderland, Busquets, Gressel, Taylor; Suarez, Campana.

Pelatih: Tata Martino

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments