Thursday, April 25, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga JermanErling Haaland, Pemain Muda Sekelas Ronaldo

Erling Haaland, Pemain Muda Sekelas Ronaldo

Predikat legendari Ronaldo sebagai pemain sepak bola dunia dengan prestasinya yang gemilang dan tak terkalahkan memang tak terelakkan lagi. Namun, kini rekor brilian berhasil diciptakan oleh Erling Haaland, striker Borussia Dortmund.

Pemain muda yang baru berusia 20 tahun tersebut kini telah berhasil menyamai catatan gol dua pemain asal Brasil Adriano dan Ronaldo dalam pertandingan Liga Champions. Torehan prestasi Erling Haaland ini juga berhasil membawa Borussia Dortmund menduduki posisi puncak klasemen Grup F.

- Advertisement -
asia9QQ  width=

Sepak Terjang Karir Erling Haaland

Borussia Dortmund bisa dibilang beruntung memiliki pemain handal seperti Erling Haaland, pemain muda dengan torehan prestasi luar biasa. Pemain asal Norwegia yang baru berumur 20 tahun tersebut selain berperan sebagai striker klub Borussia Dortmund, juga turut membela tim nasional Norwegia.

Karir Erling Haaland telah dimulai sejak tahun 2016 dengan bergabung dengan klub Bryne FK dari Norwegia, lalu pindah ke Molde FK pada tahun berikutnya. Austria Red Bull Salzburg kemudian mengontraknya sejak Januari 2019 untuk kontrak selama lima tahun.

Performanya yang begitu mengagumkan pada pertandingan Liga Champions UEFA sebagai remaja pertama yang mencetak gol membuat Borussia Dortmund tertarik untuk transfer. Akhirnya pada bulan Desember 2019, transfer antara Borussia Dortmund dan Erling Haaland berhasil diselesaikan dengna nilai mahar berkisar 20 juta Euro.

Buah memang tidak jatuh jauh dari pohonnya, kemampuan hebat yang dimiliki Haaland ini tampaknya berasal dari ayahnya yang juga seorang pemain sepak bola Alf-Inge Haaland. Sejak bergabung dengan salah satu klub kenamaan asal Jerman tersebut, karir Haaland semakin terlihat cemerlang. Beberapa kali Haaland berhasil membawa timnya memenangkan pertandingan dengan mewakili berbagai kelompok umur.

Rekor Gol Haaland

Pemain muda asal Norwegia ini kerap dibandingkan dengan Zlatan Ibrahimovic lantaran kemampuan produktifnya dalam mencetak gol. Dalam pertandingan terakhirnya dengan Club Brugge, Kamis (05/11/2020) di Stadion Jan Breydel, Haaland berhasil mencetak dua gol dan membawa kemenangan bagi Borussia Dortmund dengan skor 0 – 3.

Kemenangan Borussia Dortmund dalam pertandingan tersebut otomatis membawa klub asal Jerman ini berhasil meraih posisi puncak klasemen Grup F dengan perolehan 6 poin dari total 3 laga. Tak heran jika Haaland disebut-sebut sebagai pemain masa depan yang bakal memiliki karir cemerlang di dunia sepak bola.

Dalam pertandingan Liga Champions musim 2020/2021 ini, Haaland berhasil mencetak 4 gol dengan dua gol lainnya dicetak ke gawang Zenit dan Lazio. Sejauh ini Haaland sudah berhasil mencetak sebanyak 14 gol dalam karir sepak bolanya bertanding di Liga Champions.

Total sebanyak 8 gol berhasil dicetak saat bergabung bersama RB Salzburg dan 6 gol saat membela Borussia Dortmund. Dengan total perolehan 14 gol yang kini telah diraihnya, Haaland berhasil menyamai rekor gol dua pemain kenamaan Adriano dan Ronaldo.

Adriano dan Ronaldo telah mencatatkan total 14 gol yang berhasil diraih sepanjang karirnya di Liga Champions. Haaland memiliki kesempatan yang lebih besar mengingat usianya saat ini masih sangat muda. Sehingga kemungkinannya untuk bersaing dengan rekor gol yang lebih banyak bukan sesuatu hal yang mustahil. Bisa jadi saat usianya menyamai kedua pemain kenamaan tersebut, Haaland bisa mencatatkan rekor gol yang lebih tinggi.

Torehan prestasi dan performa apik Erling Haaland sepanjang karirnya menjadi pertanda yang bagus bagi klub Borussia Dortmund. Haaland disebut-sebut menjadi salah satu modal terbaik yang dimiliki oleh Dortmund untuk melawan Bayern Munchen dalam laga bertajuk Der Klassiker mendatang.

Kekalahan yang diterimanya beberapa waktu lalu saat berlaga di DFB Super Cup dengan skor akhir 3 – 2 saat melawan Bayern Munchen, membuat klub ini berusaha lebih keras untuk menuntut balas di pertandingan mendatang. Tentu saja Haaland menjadi salah satu harapan terbesar bagi Dortmund agar harapannya tersebut bisa terwujud.

Pada pertandingan Der Klassiker, Minggu (08/11/2020) mendatang, Borussia Dortmund bakal berperan sebagai tuan rumah di Signal Induna Park. Mungkin cukup sulit untuk mengalahkan klub besar sekelas Bayern Munchen yang telah berhasil memenangkan berbagai pertandingan. Namun, keberadaan Erling Haaland bisa menjadi sumber kekuatan tersendiri bagi Dortmund.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments