Thursday, April 25, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeHot NewsDaftar Pencetak Gol Terbanyak di Dunia, Cristiano Ronaldo Nomor 1!

Daftar Pencetak Gol Terbanyak di Dunia, Cristiano Ronaldo Nomor 1!

Daftar pencetak gol terbanyak sepak bola sepanjang masa di dunia nyatanya telah memiliki beberapa perubahan. Cristiano Ronaldo yang bermain di era 2000-an berhasil mencatatkan rekor tertinggi atas capaian ini dan menjadi pemain dengan koleksi gol terbanyak hingga saat ini.

CR7 berhasil mencatatkan setidaknya 830 gol hingga saat ini baik di leel klub maupun di tim nasional yang berlaku di seluruh kompetisi profesional.

- Advertisement -
asia9QQ  width=

Pada pertandingan terakhirnya, Cristiano Ronaldo sukses membawa Portugal unggul 4-0 atas Liechtenstein. Ronaldo sendiri memberikan kontribusinya dengan mencetak dua gol untuk Portugal kala itu.

Laga yang menjadi bagian dari kualifikasi Piala Euro 2024 tersebut digelar di Stadion Jose Alvalade pada Jumat 24/3/2023 dini hari WIB.

Dua gol yang dicatatkan oleh CR7 bersama Portugal memberikan rekor tersendiri baginya. Sebab, Ronaldo diketahui selalu mencetak gol bersama Portugal di ajang Internasional dalam 20 tahun terakhir karirnya. Sejak 2004 ia selalu memberikan gol untuk Timnas Portugal tersebut.

Sama halnya dengan Ronaldo, Lionel Messi ternyata juga memberikan kontribusinya untuk Argentina pada perhelatan Argentina vs Panama dini hari. Messi memberikan satu gol lewat tendangan bebas untuk Argentina di menit akhir dan membawa Argentina unggul 2-0.

Daftar Pencetak Gol Terbanyak di Dunia

1. Cristiano Ronaldo

CR7 yang saat ini telah bermain untuk klub Liga Profesional Arab Saudi, Al Nassr telah melakukan banyak perubahan untuk sepak bola Arab Saudi. Bahkan sejak dirinya pertama kali bergabung sangat banyak hal yang luar biasa terjadi di sana.

Melirik prestasi gemilang CR7 selama ini, ia telah mengemas 830 gol sepanjang karir profesionalnya sejak aktif pertama kali di tahun 2001. Itu semua ia raih dari total 1.156 pertandingan. Bahkan dirinya tercatat sebagai top skor sepanjang masa Real Madrid. Bahkan di ajang Liga Champions dan ajang internasional dirinya juga menduduki peringkat pertama top skorer.

2. Josef Bican

Catatan statistik Bican berhasil ia raih di era tahun 1900-an. Bican telah bermain sejak tahun 1931 hingga 1956 untuk sepak bola profesional. Dalam rentang tersebut, ia telah mencatatkan total 805 gol dari 530 pertandingan.

Tentunya saja prestasi ini sangat luar biasa, karena legenda milik Republik Ceko tersebut berhasil mencetak gol lebih banyak dari jumlah laga yang telah ia mainkan. Bahkan bersama Slavia Prague, ia mencetak 395 gol hanya dari 217 laga.

3. Lionel Messi

La Pulga berada di urutan ketiga dengan raihan 800 gol saat ini. Itu semua ia raih dari total 1.016 pertandingan di karir profesionalnya. Bahkan rekor tersebut ia dapatkan sejak bermain di sepak bola profesional pada tahun 2003 hingga sekarang.

Lionel Messi merupakan pemain sepak bola terbaik milik Argentina, bahkan ia juga sering menjadi pilihan FIFA sebagai pemain bola terbaik tahunan. Messi telah meraih banyak trofi di karirnya termasuk juara Piala Dunia 2022 lalu bersama Argentina.

Lionel Messi mendapatkan seluruh gol tersebut hanya bersama tiga tim saja. Yakni, Barcelona, PSG, dan Timnas Argentina.

4. Romario

Bermain di era 1980-an hingga berakhri di era 2000-an, Romario pemain asal Brasil ini sukses catatkan 772 gol di sepanjang karirnya tersebut. Tak hanya pele, namun Brasil berhasil menciptakan produk sepak bola luar biasa lainnya. Romario tercatat juga dalam sejarah Piala Dunia 1994 setelah memberikan kontribusi besarnya untuk Brasil kala itu karena mampu membantu Brasil keluar sebagai juara.

5. Pele

Bermain aktif di sepak bola profesional sekitar 2 dekade membuat Pele berhasil mencatatkan rekor dengan total 757 gol di dalam karirnya. Bahkan total gol tersebut ia dapatkan dalam 831 pertandingan baik bersama klub maupun ketika berseragam Timnas Brasil.

Sebenarnya Pele pernah mengklaim bahwa dirinya telah mencatatkan 1000 gol dalam karirnya, namun FIFA hanya mencatat 757 gol saja.

Terlepas dari kontroversi tersebut, Pele tetap saja menjadi Legenda sepak bola. Rekor tersulit milik Pele yang tidak akan mudah untuk disaingi adalah juara Piala Dunia sebanyak tiga kali.

6. Ferenc Puskas

Puskas menjadi pesepak bola terhebat milik Hungaria pada periode 1950 hingga 1960-an. Puskas memberikan kontribusi luar biasa dalam karirnya untuk mencapai rekor luar biasa bersama Budapest Honved dan Real Madrid.

Dalam karirnya tersebut, Puskas tercatat telah mencetak 746 gol dari 754 pertandingan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments