Wednesday, September 18, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga SpanyolRamai Perburuan Marcus Thuram, Real Madrid Tak Mau Ketinggalan

Ramai Perburuan Marcus Thuram, Real Madrid Tak Mau Ketinggalan

Marcus Thuram belakangan ini memang kerap menjadi perbincangan di bursa transfer. Pemain sayap Borussia Monchengladbach tengah diburu banyak klub kenamaan, termasuk Real Madrid. Naik daunnya sosok Thuram tidak terlepas dari performa yang mengesankan di setiap pertandingan sejak musim lalu.

Real Madrid dirumorkan telah jatuh hati pada pemain asal Prancis tersebut yang kini tengah bermain di lini serang Die Borussen. Tak ayal daftar peminat terhadap sosok Thuram pun semakin bertambah panjang. Sebut saja Juventus, AS Roma, Inter Milan, dan Fiorentina. Bagaimana sepak terjang karir striker handal tersebut?

- Advertisement -
asia9QQ

Sepak Terjang Karir Marcus Thuram

Pemain bernama lengkap Marcus Lilian Thuram-Ulien ini merupakan anak dari mantan pemain sepak bola internasional Prancis, Lilian Thuram. Selain bermain untuk tim Borussia Monchengladbach, Thuram juga didapuk sebagai pemain sepak bola tim nasional Prancis.

Kendati Thuram merupakan anak dari pesepakbola yang memiliki sederat prestasi bergengsi, nyatanya Thuram sama sekali tidak terbebani. Baginya, kemampuan yang dimiliki tidak sepenuhnya didapatkan dari pengaruh Lilian Thuram. Marcus Thuram memiliki jalan lain dengan menjadi pemain penyerang dan bukan pemain bek seperti sang ayah untuk membuktikan ke orang-orang akan kemampuannya dalam bermain sepak bola.

Nama Thuram semakin melejit sejak keberhasilannya melakukan dua gol tendangan ke gawang Real Madrid dalam pertandingan fase grup Liga Champions musim 2020/2021. Meskipun memiliki postur yang tinggi, hal tersebut tidak membuatnya kehilangan kemampuan dalam hal kecepatan dan ketangkasan mencetak gol.

Apalagi gol pertamanya begitu ciamik hanya dengan satu sentuhan usai menerima umpan dari rekannya Alassane Plea. Sedangkan gol keduanya diciptakan dengan memanfaatkan bola liar di kotak penalti.

Karirnya di bidang sepak bola dimulai sejak kecil saat dirinya belajar di akademi Olympique de Neuilly dan lanjut pindah ke AC Boulogne. Saat menginjak usia remaja, pada musim 2012/2013 Thuram hengkang dan bergabung dengan Sochaux. Hanya dalam beberapa bulan memulai debut, Thuram berhasil mempersembahkan gelar Coupe Gamberdella usai mengalahkan Olypique Lyonnais di partai puncak dengan skor 2 – 0.

Karirnya bersama Borussia Moenchengladbach sendiri dimulai sejak tahun 2019/2020. Sejak itu, performanya semakin menanjak dengan keberhasilannya mencetak 14 gol dan 9 asis dari total 39 laga pertandingan.

Persaingan Ketat Real Madrid dan Rivalnya

Thuram memang sempat menjadi momok menakutkan bagi Real Madrid pada Liga Champions di pertandingan terakhir dengan Borussia Monchengladbach. Namun, anak dari sahabat Zidane ini justru membuat Real Madrid jatuh hati. Seolah tak mau kalah dengan tim papan atas Eropa lainnya yang mulai menyadari bakat besar Marcus Thuram dan ingin memperebutkannya.

Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Real Madrid menginginkan Thuram lantaran sedang mencari pengganti Gareth Bale. Sehingga banyak yang mengambil kesimpulan bahwa keinginan Real Madrid untuk mendatangkan Thuram adalah untuk mengganti pemain sayap tersebut.

Zinedine Zidane yang merupakan sang pelatih Real Madrid sendiri diberitakan sudah tidak masuk dalam rencananya. Sehingga klub kenamaan asal Spanyol tersebut butuh pengganti Bale untuk musim depan.

Menurut sang pelatih yang juga merupakan mantan pemain sepak bola profesional tersebut, Thuram dinilai memiliki fisik dan gaya bermain yang bagus. Sehingga kemungkinan besar kehadirannya di Real Madrid bakal membawa kekuatan tersendiri untuk skuad timnya.

Melihat banyaknya klub ternama yang juga memperebutkan Thuram, hal tersebut membuat pemain di Borussia Monchengladbach tersebut bakal didapuk dengan harga yang mahal. apalagi sang winger masih memiliki kontrak yang cukup panjang hingga tahun 2023 mendatang.

Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Real Madrid harus membayar mahal hingga kisaran 60 juta Euro agar bisa mengamankan jasa Thuram. Selain itu, Real Madrid harus bersaing dengan rival abadinya, Barcelona yang ternyata juga menginginkan jasa Thuram.

Melihat banyaknya klub kenamaan yang menginginkan Marcus Thuram untuk bergabung dengan klubnya, tentu menjadi keputusan sulit bagi pemain asal Prancis tersebut untuk menentukan dengan klub mana yang akan bergabung. Hingga saat ini belum ada konfirmasi lebih lanjut terkait transfer Thuram ke klub lain. Siapapun yang akan mendapuknya nanti, semoga karim Thuram bisa semakin bagus di bidang sepak bola ini.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments