Klub sepakbola Eropa telah memulai bursa transfer musim panas 2020 sejak beberapa pekan lalu. Banyak pemain termahal bursa transfer yang berhijrah dari satu klub ke klub lain. Hingga kini beberapa tim telah mengklaim mengeluarkan dana triliunan rupiah untuk mendatangkan pemain incaran mereka. Meskipun kondisi finansial klub sedang tidak stabil ditengah krisis akibat pandemi corona.
Salah satu klub yang melakukan belanja pemain besar-besaran pada bursa transfer musim ini yaitu Chelsea. Mereka telah menghabiskan dana lebih dari 200 juta euro untuk membeli pemain baru guna memperkuat skuatnya. Pemain termahal yang dibeli oleh Chelsea yakni Kai Havertz, ia dibeli dengan tebusan sebesar 80 juta euro.
Selain itu juga ada Timo Werner, skill mumpuni yang dimiliknya membuat klub terbarunya menyanggupi membayar mahar sebesar 53 juta euro. Selain Chelsea rupanya juga ada klub lain yang juga menggelontorkan dana demi mengangkut pemain baru. Napoli rela merogoh kocek hingga 70 jura euro untuk mendaratkan striker asal Nigeria, Victor Osimhen dari Lille.
Berkaca dari pengalaman bursa transfer musim lalu, dimana pemain mahal tidak selalu menjamin mampu memberikan kontribusinya, walaupun mereka telah di tebus dengan harga sangat tinggi. Oleh sebab itu, setiap klub harus waspada dan benar-benar memperhitungkan segala risiko yang mungkin terjadi saat akan mendatangkan pemain dari bursa transfer.
List Pemain Termahal Bursa Transfer Namun Gagal Bersinar
Nicolas Pepe
Prestasi Nicolas Pepe cukup gemilang tampil di Ligue 1 bersama Lille. Ia mencetak 22 gol hingga membuat klub Arsenal merasa tertarik untuk merekrutnya. Kemampuannya tersebut dianggap sebagai amunisi untuk menjebol gawang lawan bersama Lacazette. Sayangnya Pepe justru mengalami kegagalan bersama The Gunners di musim pertamanya.
Jauh berbeda dengan penampilannya bersama Lille, Nicolas Pepe tercatat hanya mampu mengumpulkan 5 gol dari 31 penampilannya di Premier League. Kontribusinya dilapangan sebagai striker dinilai tidak setara dengan harga penebusannya yang mencapai nominal 80 juta euro.
Namun di usianya yang baru menginjak 24 tahun membuat peluang bangkit masih terbuka lebar, terlebih di asuh Mikel Arteta, pemain Pantai Gading itu diprediksi bakal meraih keberhasilannya kembali.
Eden Hazard
Eden Hazard merupakan pemain mahal bursa transfer yang dibeli oleh Real Madrid setelah sang mega bintang Cristiano Ronaldo meninggalkannya. Ditebus dengan mahar sebesar 115 juta euro, ia justru bermain dibawah standar. Sebelumnya ia bermain bersama Chelsea dengan torehan prestasi membanggakan.
Yakni mengantongi catatan 16 gol dan 15 assist dari 16 kali penampilannya diseluruh level kompetisi. Akan tetapi fakta terbaru sangat mengejutkan dimana ia hanya mampu menyumbangkan 1 gol 3 assist ketika berlaga di La Liga. Harapan klub agar Hazard mampu menggantikan peran Ronaldo harus ambyar.
Sebab Hazard justru sering mengalami cedera. Harganya yang tidak murah harusnya bisa menunjukan peran besar sebagai pemain andalan timnas Belgia. Satu gol yang dicetakanya tidaklah imbang dengan uang yang sudah digelontorkan Real Madrid. Hingga ia dicap sebagai pemain mahal yang mengalami kegagalan.
Antoine Griezmann
Barcelona mendatangkan Antoine Griezmann berharap dapat membentuk trisula tak terkalahkan bersama Lionel Messi dan Luis Suarez. Akan tetapi kenyataannya justru berbeda dengan harapan mereka. Pasalnya, Griezmann justru mengukir karir terburuk selama satu musim bersama Barcelona.
Keberhasilannya sebagai juara Piala Dunia, membuat skuad Barcelona setuju membayar biaya transfer fantastis mencapai 120 juta euro. Bersama klub barunya itu, Griezman melempem dan hanya mampu mengoleksi 9 gol dari total 35 penampilan di La Liga. Rumor yang beredar, ia juga sempat dikucilkan di Barcelona.
Bukannya saling sapa dan membaur bersama Lionel Messi, ia justru sempat bertengkar saat sesi latihan. Bahkan di beberapa pertandingan, Lione Messi dianggap tidak ingin berbagi bola dengan Griezmann. Kini dibawah asuhan Ronald Koeman, pemain bernomor punggung tujuh tersebut dituntut untuk menunjukan kembali kemampuannya sebagai salah satu striker terbaik.
Meskipun pemain sepakbola dibeli dengan harga selangit, namun tidak menjamin ia bakal beruntung berada di klub baru. Kontribusinya terhadap klub teranyar menjadi sorotan tajam serta menjadi pembanding apakah pemain mahal bursa transfer tersebut mampu kembali tampil gemilang seperti di klub sebelumnya.