Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga Inggris11 Fakta Menarik Liverpool vs Leeds United

11 Fakta Menarik Liverpool vs Leeds United

Liverpool vs Leeds United akan menjadi pembuka di Liga Inggris 2020/2021. Jurgen Klopp percaya Leeds bisa menjadi ancaman besar bagi timnya.

Duel Liverpool dengan tim promosi tersebut akan berlangsung di Anfield, Sabtu (12/9/2020) malam WIB. Pertandingan itu akan menjadi laga pertama si putih di Premier League.

- Advertisement -
asia9QQ

Manajer Liverpool tentu tidak boleh berbangga diri melihat status Leeds. Semangat Leeds justru akan lebih membara karena akan mengakhiri penantian panjangnya selama 16 tahun ini.

“Ini merupakan pertandingan musim pertama untuk Leeds dan sepertinya akan menjadi sebuah keuntungan besar karena mereka sudah menunggu sangat lama untuk bisa berlaga di Premier League dan semuanya terlihat sangat menarik,” ungkap Klopp dikutip Omnisport.

“Tentu saja pertandingan ini harus disikapi dengan serius. Pertandingan ini sebaiknya menjadi pertandingan yang paling intens yang akan dilakoni Leeds, kalau tidak kami bisa saja sewaktu-waktu mengalami banyak masalah.”

Manajer Leeds Marcelo Bielsa yakin bahwa skuadnya bisa melayangkan gol di kandang Liverpool. Tanpa dukungan penggemar, dia percaya si Merah akan terpengaruh, hal yang dibantah Klopp.

“Sebenarnya ini bukanlah sebuah ancaman, dan mereka juga sangat jarang bermain melawan kami sebelumnya. Seharusnya itu terasa berbeda untuk mereka. Saya yakin Bielsa juga memiliki pendapat yang sama,” kata Juergen Klopp mengenai laga Liverpool vs Leeds United.

Fakta Menarik Liverpool vs Leeds United

Berikut ini adalah 10 fakta menarik mengenai duel Liverpool, vs Leeds United seperti dilansir dari Opta.

1. Liverpool selalu menjadi juara di delapan pertandingan terakhir kontra Leeds di seluruh kompetisi (6 kali menang, 2 kali imbang) sejak kekalahannya di Premier League April 2001.

2. Leeds belum pernah keluar sebagai pemenang di tiga laga tandang terakhir ke Liverpool di seluruh kompetisi. Ini pengalaman pertama kalinya Leeds menginjakan kaki ke Anfield sejak kekalahan 0-2 di Piala Liga Inggris November 2016.

3. Dalam sejarah divisi teratas, hanya dua tim promosi yang menjadi pemenang di kandang juara bertahan pada pekan pertama – Notts County vs Aston Villa in 1981/82 and West Brom vs Arsenal di 1931/32.

4. Juara Championship selalu kalah di partai perdana Premier League sejak Sunderland menaklukan Spurs 20087/2008. Saat itu, 12 tim gagal menjadi juara (3 imbang 9 kalah), termasuk Norwich City musim lalu saat kalah 1-4 dari Liverpool.

5. Liverpool hanya kalah sekali di laga pembuka oleh West Brom pada 1923/1924 saat berstatus juara bertahan di 18 musim sebelumnya.

6. Marcelo Bielsa menjadi manajer ke empat di kasta teratas sepakbola Inggris, setelah Ossie Ardilles, Mauricio Pochettino, dan Mauricio Pellegrino. Bielsa merupakan pelatih manajer tertua kedua setelah perang dunia bertugas di kasta teratas Liga Inggris (65 tahun 53 hari), dan hanya kalah dari Dick Advocaat saat menaungi Sunderland Maret 2015 di usia 67 tahun.

7. Ini merupakan kali pertama duel Liverpool vs Leeds United di Premie League, meskipun sebelumnya mereka pernah berduel di Piala Liga Inggris November 2016 dan menang 2-0. Liverpool sudah mempecundangi 28 tim yang di Premier League sebelum ini.

8. Leeds mencetak skor kemenangan lebih banyak daripada tim lain di pekan pembuka di Premier League (12 main 5 menang 7 imbang). Sedangkan Liverpool enam kali juara dari tujuh pertandingan pembuka terakhirnya (1 imbang), mencetak 15 gol dari empat laga bersama Jurgen Klopp (3 menang 1 imbang).

9. Ini adalah ke tujuh kalinya Liverpool bertemu tim promosi pada laga kandang di pekan pembuka, enam di antaranya dimenangkan oleh juara bertahan.

10. Pablo Hernandez sudah mencetak 74 gol di seluruh kompetisi (36 gol, 38 assist), 28 lebih dari pemain Leeds lainnya sejak debut untuk Leeds pada Agustus 2016. Hernandez bisa dikategorikan sebagai pemain Leeds ketiga yang bisa menorehkan gol di tiga laga pembuka secar berturut-turut setelah Russell Wainscoat (1926/27 – 1928/29) dan Harold Brook (1954/55 – 1956/57).

11. Mohamed Salah bisa jadi pemain kedua yang menyumbangkan gol di laga pembuka empat musim beruntun setelah Teddy Sheringham (1992/1993 – 1995/1996); Sepanjang sejarah liga, tidak ada pemain Liverpool yang melakukannya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments