Klub milik Lionel Messi kini tengah diterpa badai besar terkait krisis yang mereka alami. Pihak manajemen mengaku pusing karena mereka harus mengencangkan ikat pinggang untuk menghemat biaya pengeluaran. Tercatat bulan ini mereka harus memangkas gaji para pemainnya mencapai 190 juta euro atau setara Rp 3,23 triliun.
Pemotongan tersebut harus dilakukan untuk menghindari kebangkrutan, jika tidak maka bulan Januari mendatang Barcelona bakal dinyatakan gulung tikar. Namun sayangnya tidak setiap pemain Barcelona bersedia dipotong gajinya. Saat awal pandemi covid-19 mereka memang rela gajinya dipangkas akan tetapi tidak untuk kali ini.
Informasi yang diperoleh dari Marca hanya ada empat pemain Blaugrana yang menyatakan kesediaannya terkait pemotongan gaji. Pemain tersebut yaitu Frenkie de Jong, Clement Lenglet, Sergi Roberto serta Gerard Pique. Sementara pemain lainnya melakukan penolakan, termasuk sang megabintang La Pulga julukan Messi.
Tercatat Messi merupakan pemain dengan gaji tertinggi di Barcelona sekaligus dunia. Setidaknya pemain 33 tahun tersebut menerima upah sebesar 42 juta pounds atau setara dengan Rp 792,7 miliar per tahun. Dari laporan yang dituliskan oleh Daily Telegraph, pihak manajeman Manchester City berminat untuk mengajukan prakontrak kepada pemain tersebut.
Pengajuan itu akan mereka lakukan bulan Januari 2021 mendatang. Keputusan Manchester City dianggap sangat menguntungkan sebab, di musim panas mendatang ia bisa membawa pulang pemain berpaspor Argentina itu secara gratis. Kemudian peluang Messi menyetujui penawaran kontrak dari Manchester City juga sangat besar.
Mengingat, pelatih Man City, Josep Guardiola memiliki hubungan sangat dekat dengan Messi. Kedua belah pihak telah menunjukan sinyal untuk segera merapat ke Stadion Etihad. Berita menyebutkan Josep Guardiola kontraknya bersama Man City akan segera habis 30 Juni 2021. Akan tetapi pelatih tersebut diprediksikan bakal memperpanjang kontraknya.
Karena pelatih asal Spanyol itu baru saja menolak penawaran untuk kembali melatih Barcelona. Pria 49 tahun tersebut lebih memilih bertahan bersama Manchester City dalam jangka panjang hingga beberapa tahun ke depan. Jika memang benar nanti Messi bergabung dengannya, klub Man City bakal menerima berkah besar.
Sementara hal tersebut justru menjadi boomerang bagi Barcelona. Ditinggalkan La Pulga, Blaugrana akan kehilangan separuh nyawanya sebab ia merupakan pemain yang sudah membawa klub sukses. Sejak 2004 lalu, Messi menjadi tim senior Barcelona.
Ia berhasil mendapatkan banyak rekor di Barcelona. Salah satunya sebagai peraih trofi terbanyak dan menjadi pemain yang mencetak gol paling tinggi sepanjang sejarah Barcelona. Bahkan ia sudah di kenal oleh dunia sebagai ikon Barcelona sepanjang masa.
Calon Presiden Barcelona Buka Pintu Jika Lionel Messi Ingin Pergi
Pere Riera, calon Presiden Barcelona mengatakan jika dirinya tidak akan menghambat kepergian Lionel Messi untuk meninggalkan Camp Nou. Hal tersebut menjadi salah satu keputusan paling penting yang bakal ia ambil ketika terpilih menjadi Presiden nanti. Barcelona akan segera mencari pengganti setelah Josep Bartomeu resmi mengundurkan diri pekan lalu.
Sehingga pihak Barcelona akan segera melakukan pemilihan Presiden Januari 2021 mendatang. Terkait pemilihan orang nomor satu di Barcelona tersebut, Lionel Messi menjadi perbincangan tiada henti. Setelah berniat hengkang dari Blaugrana musim panas 2020 lalu, La Pulga akan segera mewujudkan keinginannya itu musim ini.
Kontaknya yang akan segera habis 2021, membuatnya semakin dekat dengan Manchester City. Pada sesi wawancara Pere Riera menegaskan jika pada dasarnya ia menginginkan Messi untuk bertahan namun jika memang ingin pergi, Riera tidak akan menghalanginya. Sebab La Pulga berhak menentukan masa depannya sendiri.
Ia juga sangat yakin bahwa Blaugrana bisa bertahan walaupun sudah tidak lagi dibela oleh sang megabintang. Calon Presiden tersebut optimis timnya bisa bekerja lebih baik dan melepaskan seluruh ketergantungannya dari La Pulga. Terlebih saat klub memiliki Messi mereka juga harus dibebani dengan bayaran selangit.
Apabila nanti pemain Argentina tersebut pergi meninggalkan Barcelona maka manajemen bisa menghemat dana cukup besar dan mengalihkannya untuk membeli pemain baru yang tidak kalah dengannnya. Meskipun kontrak Lionel Messi akan segera berakhir, namun hingga saat ini pihak internal belum juga melakukan pergerakan. Akankah mereka benar-benar rela melepaskan La Pulga?