Sunday, December 15, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga IndonesiaPersipura Lepas Jacksen Tiago, Apakah Ini Yang Dinamakan Karma Atas Boaz dan...

Persipura Lepas Jacksen Tiago, Apakah Ini Yang Dinamakan Karma Atas Boaz dan Tipa?

Jumat (19/11/2021) Persipura lepas Jacksen Tiago secara resmi. Keputusan ini diumumkan langsung oleh Ketua Umum Persipura yaitu Benhur Tomi Mano, lewat akun Instagram klub.

Satu hari sebelumnya tim dengan julukan Mutiara Hitam itu ditekuk oleh Borneo FC dengan skor 0-1 pada laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

- Advertisement -
asia9QQ

Kekalahan ini merupakan ke-9 kalinya yang dialami oleh Persipura Jayapura di BRI Liga 1 sekaligus membuat mereka semakin terpruk di zona degradasi dengan hanya satu kali mendapatkan kemenangan.

Ironisnya, gol tunggal yang dicetak oleh Borneo FC yakni oleh Fransisco Torres pada menit ke-71 berasal dari umpan yang terukur dari mantan Persipura yaitu Boaz Solossa.

Seperti yang diketahui jika Boaz dilepas oleh Persipura bersama dengan Yustinus Pae dengan alasan yang sampai sekarang belum terbuka dengan jelas yakni tindakan indisipliner.

Usai memberi assist kepada Torres, Boaz terlihat tidak melakukan selebrasi yang berlebihan. Nampaknya ia menghormati mantan klubnya itu.

Ia hanya melakukan aksi berlutut dan mengambil sikap berdoa dengan keyakinan yang dianutnya. Di sisi lain Persipura lepas Jacksen Tiago sekarang ketika Boaz sudah bahagia.

Harus dimaklumi jika Boaz adalah bagian yang penting saat Persipura masih meraih empat trofi juara Liga Indonesia, yakni pada 2005, 2009, 2011 dan juga 2013 serta satu gelar lainnya juara Torabika Soccer Championship 2016.

Tiga diantara lima trofi juara bisa didapatkan karena kolaborasi Boaz bersama dengan Jacksen Tiago di Persipura. Keduanya akhirnya berpisah untuk kali kedua pada awal Juli 2021 menyusul keputusan manajemen Persipura Jayapura melepas Boaz.

Perpisahan yang meninggalkan luka dan cerita itu memang berbeda versi antara kedua belah pihak.

Tentu sangan menarik jika Persipura lepas Jacksen Tiago sekarang kembali membahas bagaimana dulu pelepasan yang dilakukan Persipura pada Jacksen Tiago.

Untuk versi Boaz Solossa bersama dengan Yustinus Pae dilepaskan Persipura Jayapura dengan alasan melakukan tindakan indisipliner berulang kali.

Satu diantaranya kebiasaan minum minuman beralkohol. Pelanggaran tersebut terjadi diungkapkan oleh Jacksen Tiago ketika sebelum laga uji coba yang dijalani Persipura menghadapi Persita Tangeran pada 13 Juni 2021.

Namun, Jacksen masih menolak kala itu mengungkapkan tindakan indisipliner yang dilakukan dua pemain senior Persipura. Kala itu alasannya hanya dua pemain itu yang punya hak untuk menjelaskan.

Boaz sendiri mengaku sempat mengkonsumsi minuman keras dua hari sebelum pertandingan uji coba melawan Persita Tangerang.

Namun, ia membantah jika hal itu yang menjadi penyebab masalah yang timbul dalam laga uji coba tersebut.

Boaz menegaskan jika apa yang terjadi ketika pertandingan tersebut tidak ada kaitannya dengan tindakan indisipliner yang ia lakukan bersama dengan Tinus Pae.

“Saya melihat pernyataan Jacksen yang mengatakan tindak indisipliner itu membahayakan nyawa orang lain, tapi saya pikir tidak seperti itu. Saya akui, saya dan Tipa minum. Saya harus mengatakan jujur apa yang terjadi. Kami pun siap dengan keputusan manajemen, tapi akhirnya yang tidak baik menurut saya,” ucap Boaz.

Persipura lepas Jacksen Tiago seakan seolah karma dari apa yang ia pernah lakukan terhadap Boaz.

Persipura Lepas Jacksen Tiago Seolah Karma

Seperti yang dijelaskan sebelumnya jika seakan ini sebuah karma. Jacksen Tiago harus merelakan melepas Persipura musim ini.

“Saya dan Tipa tidak melakukan apapun dalam pertandingan itu. Ketika kami berdua sudah keluar dari lapangan, peristiwa itu kemudian terjadi.”

Terkait dengan Persipura lepas Jacksen Tiago sekarang ini memang kembali mengingatkan pelepasan Boaz. Kala itu Boaz menilai kemungkinan jika pertandingan berakhir dengan baik maka semua ini tidak akan terjadi.

Boaz mengaku juga jika Jacksen kala itu mengaku para pemain lain di Persipura seakan terganggu dengan apa yang dilakukannya bersama dengan Tipa. Seakan itu tidak menunjukkan respek terhadap tim.

“Saya akui itu karena memang kami sudah bersepakat untuk saling respek. Akhirnya saya dan Tipa diminta kembali ke Jayapura,” ujar Boaz.

Boaz dan Tinus Pae akhirnya mendapatkan kepastian mereka berdua dipecat oleh Persipura.

Jacksen sendiri mengaku jika keputusan ini diambil sudah lewat diskusi yang panjang.

Tentu saja dengan Persipura lepas Jacksen Tiago yang tak jauh berbeda waktunya dengan pelepasan Boaz ini menjadi sorotan yang sangat tajam. Seakan ini semua karma.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments