Sunday, April 28, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga InggrisGila! Newcastle Hajar Tottenham 6-1 di Premier League

Gila! Newcastle Hajar Tottenham 6-1 di Premier League

Aksi gila baru dilakukan oleh Newcastle saat berjumpa dengan Tottenham Hotspur pada pertandingan pekan ini, kemarin. The Magpies sukses menghajar Tottenham hingga babak belur dengan skor akhir 6-1 yang terjadi di pekan ke-32 Premier League musim 2022/2023.

Pertandingan yang berlangsung di St James Park ini benar-benar mengejutkan seluruh penggemar dari Tottenham. Bagaimana tidak, laga yang awalnya berlangsung sengit dan diprediksi akan sangat seru ini justru berakhir memalukan untuk kubu Tottenham.

- Advertisement -
asia9QQ  width=

Laga ini sangatlah krusial karena kedua tim sangat membutuhkan kemenangan untuk bisa mendapatkan tiket ke Liga Champions musim depan. Zona aman untuk tiket Liga Champions tersebut kian membuat kedua tim diwajibkan bermain maksimal dan meraih kemenangan.

Laga yang berlangsung di kandang Newcastle ini seharusnya bisa berlangsung ketat dan sengit. Sayangnya, permainan yang diprediksi akan berakhir imbang ini malah memberikan hasil luar biasa hanya untuk tuan rumah.

The Magpies benar-benar menggila pada laga kali ini. Enam gol yang dihasilkan tersebut dicetak oleh Jacob Murphy, Joelinton, Alexander Isak, dan Callum Wilson.

Bagaimana jalannya pertandingan tersebut? berikut ulasannya.

Dihantam Sejak Babak Pertama

Newcastle selaku tuan rumah langsung membuat serangan sejak kickoff. Adapun beberapa umpan yang dihasilkan Newcastle berhasil memberikan tekanan yang sangat sulit untuk ditahan oleh tim tamu.

Tuan rumah langsung mengamankan posisi bola di awal menit, yakni di menit ke-2. Gol pertama tercipta oleh Jacop Murphy dan membuat Newcastle langsung unggul 1-0.

Diperkirakan Tottenham akan membuat pertahanan dan sadar akan kelemahan, nyatanya bola yang sempat dikuasai sesaat oleh mereka langsung berhasil direbut tim tuan rumah. Empat menit berselang setelah gol pertama, tim tuan rumah kembali menambah keunggulan.

Kali ini Joellinton mendapatkan kesempatan untuk melesatkan gol di menit ke-6 dan membuat Newcastle unggul 2-0 sebelum. Lebih gilanya, tiga menit berselang setelah gol kedua, The Magpies semakin menggila dan melakukan penenkanan. Jacop Murphy kembali sukses menghantam gawang Tottenham di menit ke-9.

Newcastle langsung unggul tiga gol sebelum waktu berjalan 10 menit. Memang sangat gila!.

Unggul tiga gol tersebut tak membuat The Magpies merasa puas. Semakin menggila, Newcastle membuat tekanan yang amat sulit bagi Tottenham.

Kembali di menit ke-19 Newcastle mendapatkan kesempatan kembali lewat Alexander Isak. Empat gol tanpa balas terpampang jelas di papan skor. Tottenham langsung terpuruk padahal babak pertama belum sampai hingga pertengahan babak pertama.

Entah apa yang terjadi dengan Tottenham. Pasukan yang baru kehilangan pelatih Antonio Conte ini sangat kacau pada laga kali ini. Dua menit berselang setelah gol keempat, Alexander Isak kembali menggandakan gol miliknya di menit ke-21.

Hanya berlangsung 21 menit, Newcastle telah menggasak Tottenham dengan lima gol tanpa balas.

Setelah kebobolan lima gol, Tottenham baru bisa menunjukkan perlawan lewat jual beli serangan. Mereka mampu tampil normal hingga babak pertama berakhir. Namun sayangnya, skor 5-0 tetap bertahan hingga waktu turun minum.

Babak Kedua, Perlawan Tottenham Mulai Dibangun

Usai waktu turun minum, Tottenham mulai membaik dengan upaya yang lebih berarti. Mereka membangun serangan demi serangan. Beberapa umpan yang dilesatkan Tottenham juga mulai terkontrol dengan cukup baik.

Empat menit setelah waktu turun minum, menit ke-49 Harry Kane berhasil memecah kebuntuan dari Tottenham. Untuk sementara skor menjadi 5-1 di awal babak kedua.

Perlawanan Tottenham di babak kedua semakin menunjukkan hasil yang sesuai. Mereka telah kembali ke gaya bermain yang sesungguhnya.

Sayangnya, hal mengejutkan kembali terjadi. Newcastle yang masih menyimpan kegilaan babak pertama mendapatkan peluang emas. Pada menit ke-67 Callum Wilson berhasil menambahkan namanya di papan skor.

Hasil skor 6-1 bertahan hingga peluit panjang ditiupkan oleh wasit.

Klasemen

Setelah mendapatkan kemenangan besar ini, Newcastle sukses kembali naik ke peringkat tiga. Mereka menggeser Manchester United yang saat ini memiliki poin yang sama, 59 poin. Namun The Magpies unggul selisih gol.

Sementara itu, Tottenham terpaksa bertahan di peringkat lima dengan koleksi 53 poin.

Akibat hasil ini, Tottenham kembali tertinggal sedikit lebih jauh dari posisi empat klasemen. Mereka masih berjarak enam poin dari Manchester United yang saat ini menempati peringkat ke-empat.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments