Thursday, December 12, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomePiala EropaDaftar Top Skor Piala Eropa 2020: Ronaldo Lagi-Lagi Masuk Ke Dalam Daftar

Daftar Top Skor Piala Eropa 2020: Ronaldo Lagi-Lagi Masuk Ke Dalam Daftar

Daftar Top Skor Piala Eropa 2020: Ronaldo Lagi-Lagi Masuk Ke Dalam Daftar – Mulai dari pembukaan Piala Eropa 2020 hingga hari ini, Kamis (17/06/2021) banyak tim yang sudah mencetak gol. Nama-nama pemain yang berhasil mencetak gol dan assist pun sudah tercatat dalam sejarah musim ini. Tentu saja nama dan tim yang berhasil masuk top skor Piala Eropa 2020 sedang dicari tahu oleh para pendukungnya.

Ada lima pemain yang setidaknya sudah memasuki daftar top skor. Italia menjadi Timnas yang menghasilkan peluang pemain untuk masuk ke dalam top skor pada Grup A, usai menang melawan Swiss semalam dengan skor akhir 3-0.

- Advertisement -
asia9QQ

Berikut ini daftar top skor Piala Eropa 2020 per Kamis (17/06/2021) :

  1. Cristiano Ronaldo, Portugal, 2
  2. Ciro Immobile, Italia, 2
  3. Manuel Locatelli, Italia, 2
  4. Patrick Schick, Rep. Ceko, 2
  5. Romelu Lukaku, Belgia, 2
  6. Breel Embolo, Swiss, 1
  7. Kiefer Moore, Wales, 1
  8. Aaron Ramsey, Wales, 1
  9. Connor Roberts, Wales, 1
  10. Denzel Dumfries, Belanda, 1
  11. Georginio Wijnaldum, Belanda, 1
  12. Aleksei Miranchuk, Rusia, 1
  13. Thomas Meunier, Belgia, 1
  14. Goran Pandev, Makedonia Utara, 1
  15. Karol Linetty, Polandia, 1
  16. Michael Gregoritsch, Austria, 1
  17. Milan Skriniar,Slovakia, 1
  18. Wout Weghrost, Belanda, 1

Siapakah Yang Akan Jadi Top Skor Piala Eropa 2020?

Berbicara mengenai persaingan yang ada di ajang Piala Eropa 2020, bukan hanya persaingan antara negara saja namun juga persaingan antar pemain untuk menduduki top skor. Persaingan individu ini juga dinantikan oleh para pemain yang berusaha untuk tampil memukau.

Banyak pemain hebat yang tampil mewakili negara masing-masing. Setidaknya, daftar pemain di atas sudah menjadi gambaran beberapa nama yang kemungkinan akan mendapatkan sepatu emas di Piala Eropa 2020. Berikut beberapa nama yang mungkin menjadi top skor Piala Eropa 2020:

1. Romelo Lukaku

Bomber yang berasal dari Timnas Belgia ini menjalani pertandingan bersama Inter Milan saat bertanding di Liga Italia selama 2 tahun terakhir ini. Ia menjadi macan tangguh di kotak penalti yang ditakuti oleh lawannya, karena banyak sejarah gol yang berhasil ia taklukkan ke gawang lawan.

2. Cristiano Ronaldo

Bintang besar yang baru-baru ini mendapat isu menarik karena menggeser botol coca cola hingga mampu menurukan saham perusahaan tersebut, menjadi nama yang tidak asing lagi di top skor. Di Piala Eropa 2020 kali ini ia berhasil mencetak 2 gol.

Ia sudah mencatat rekor sebagai pemain tersubur di Piala Eropa khususnya ketika bergabung dengan Timnas Portugal. Ia mencetak total gol 11 kali di seluruh gelaran Piala Eropa yang telah diikuti.

3. Harry Kane

Ia menjadi favorit Timnas Inggris yang dijagokan untuk mencetak gol di top skor Piala Eropa 2020. Ia sudah banyak mencetak gol bersama Timnas Inggris, dan kini ia memasuki daftar pencetak gol di babak kualifikasi.

Kemampuan yang dimiliki serta di support oleh tim dengan pemain bagus, tentu membuat peluang pemain Tottenham Hotspur ini semakin besar untuk menjadi salah satu top skor di euro 2020 kali ini.

4. Ciro Immobile

Sudah lama sejak Timnas Italia bagai mati suri akhirnya terdapat striker ganas yang mampu mencetak gol dan masuk top skore. Kini ia mendapatkan gelar pencetak gol terbanyak di Serie A musim lalu. Setelah perjalanannya mengikuti Tim Italia melawan Turki dan Swiss kini namanya sudah masuk dalam papan top skor.

5. Kylian Mbappe

Mbappe yang saat ini disebut sebagai pemain terbaik dunia, menjadi aset penting bagi Les Bleus di Euro 2020. Ia dibekali kecepatan berlari yang baik berikut juga kemampuan dribel yang menawan. Ia menjadi pemain kunci di Timnas Prancis.

Namun sayangnya di ajang Piala Eropa 2020 kali ini namanya tidak muncul di top skor Piala Eropa 2020 karena tendangan gol yang dihasilkan dari dirinya offside. Padahal, ia sudah tampil dengan cukup baik pada pertandingan kali ini.

Itu dia beberapa nama yang akan menjadi kandidat terbaik dalam mencatat top skor di Piala Eropa 2020. Apakah diantara nama di atas ada idolamu yang kemungkinan mendapatkan gelar sepatu emas?

Kylian Mbappe dan Ronaldo menjadi nama yang paling dijagokan dalam top skor Piala Eropa 2020 kali ini. Namun tidak menutup kemungkinan, nama lain selain daftar top skor di atas bisa secara ajaib masuk dan melejit tinggi menduduki puncak top skor. Kira-kira adakah pemain yang mungkin melakukannya?

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments