Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga JermanDaftar Pemain Kunci RB Leipzig Musim 2020/2021

Daftar Pemain Kunci RB Leipzig Musim 2020/2021

Musim 2020/2021 ini bisa dibilang menjadi musimnya RB Leipzig. Klub asal Jerman tersebut berhasil membuat kejutan dengan menggeser posisi klub kenamaan lain seperti Borussia Dortmund dan menduduki peringkat ke-3. Performanya yang gemilang tentu tidak terlepas dari peran pemain kunci RB Leipzig hingga bisa membawa klub tersebut meraih posisi atas.

Bukan tidak mungkin jika RB Leipzig terus konsisten dengan performanya seperti sekarang maka gelar Bundesliga yang saat ini masih dipegang Bayern Munchen bisa saja jatuh ke tangannya. Klub yang kini berada di bawah asuhan Julian Nagelsmann ini berhasil menguntit Bayern Munchen yang berada di posisi puncak dengan perolehan poin sebanyak 21 poin.

- Advertisement -
asia9QQ

Pemain Kunci RB Leipzig

Melihat performa RB Leipzig yang semakin gemilang, sepertinya optimis jika klub ini bakal terus merangkak naik di liga-liga lainnya. Selisih poin yang kini didapatkan dibandingkan Bayern Munchen yang notebene tim terbaik dunia hanyalah kurang dua poin saja. Untuk menandingi posisi Bayern, Leipzig masih harus menyingkirkan Bayer Leverkusen yang tepat berada di atasnya.

Tak heran jika saat ini RB Leipzig disebut sebagai penantang gelar Bundesliga dan dianggap sebagai tim yang cukup berbahaya. Selain mencatatkan skor imbang 3 – 3 saat bertanding melawan Bayern Munich pekan lalu, Leipzig juga mencatatkan sebagai tim yang catatan kebobolannya paling sedikit bersama Bayer Leverkusen.

Gawang RB Leipzig yang dijaga oleh Peter Gulacsi baru kebobolan sebanyak sembilan kali sepanjang pertandingan Bundesliga musim 2020/2021. Siapa saja pemain kunci RB Leipzig yang berperan penting dalam setiap pertandingan?

1. Emil Forsberg

Lini depan RB Leipzig diperkuat dengan adanya Emil Forsberg. Sudah sebanyak tiga gol dan dua assist yang berhasil disumbangkan untuk RB Leipzig dalam 10 pertandingan yang dilakoni pemain asal Swedia tersebut.

Berkat cetakan gol ketiga yang dihasilkannya saat bertanding melawan Bayern Munchen pekan kemarin, Forsberg semakin sukses mencatatkan namanya sebagai pemain kunci RB Leipzig. Sudah lima tahun karirnya bersama RB Leipzig digelutinya dan sejak tahun 2014 pemain berusia 29 tahun ini juga sudah didapuk menjadi bagian dari tim nasional Swedia.

2. Angelino

Meskipun berstatus sebagai pemain pinjaman dari Manchester City, Angelino berhasil membuktikan kemampuannya bermain sepak bola dengan sangat baik. Bahkan peran pemain bek kiri ini terbilang cukup signifikan hingga bisa membuat RB Leipzig bertahan dan menyerang dengan baik.

Posisinya memang sebagai pemain bek kiri dan bukan penyerang, namun Angelino dinilai memiliki naluri yang sangat baik dalam menyerang. Total sudah sebanyak enam gol dan empat assist yang berhasil disumbangkan pemain asal Spanyol tersebut dalam 16 pertandingan yang dilakoni.

Pemain yang baru berusia 23 tahun tersebut kini menjadi andalan RB Leipzig sebagai bek kiri maupun penyerang. Leipzig pun merasa beruntung karena tak perlu hanya mengandalkan striker saja.

3. Peter Gulacsi

Selain pemain penyerang di lini depan dan pemain bek di lini tengah, lini pertahanan juga tidak kalah pentingnya untuk membawa kemenangan bagi tim. Salah satunya adalah posisi penjaga gawang yang harus bisa diandalkan untuk menjaga gawang dengan baik agar jangan sampai kebobolan gol.

Beruntung RB Leipzig memiliki penjaga gawang yang handal seperti Peter Gulacsi sehingga gawangnya semakin kokoh. Hal itu terbukti dari rekor tim yang mencatatkan jumlah kebobolan paling sedikit di pertandingan musim 2020/2021 ini.

Mantan kiper Liverpool ini berhasil melakukan 18 kali penyelamatan dari total 10 pertandingan yang dilakoninya. Bahkan Gulacsi berhasil meraih tiga kali clean sheets selama pertandingan Bundesliga. Catatan jumlah kebobolan yang hanya sembilan kali ini dua kali lipat lebih sedikit daripada yang dimiliki Bayern Munich.

4. Dani Olmo

Pemain gelandang lainnya yang membantu kekuatan di lini depan RB Leipzig adalah Dani Olmo. Pemain asal Spanyol ini dikenal sebagai pemain gelandang kreatif karena bisa menciptakan umpan magis yang diberikan kepada pemain lainnya di timnya.

Pemain muda yang baru berusia 22 tahun ini telah berhasil menyumbangkan empat assists dalam 10 kesempatannya bertanding di Bundesliga. Bahkan ia juga dipercaya sang pelatih Julian Nagelsmann untuk diandalkan dalam berbagai posisi mulai dari sayap, gelandang, hingga penyerang tengah.

Kekompakan para pemain khususnya pemain kunci RB Leipzig berhasil membawa klub ini menjadi tim yang cukup mematikan dan ditakuti dalam pertandingan. Penantang Bundesliga ini digadang-gadang bakal memiliki masa depan yang cerah jika terus konsisten dengan performanya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments