Monday, November 25, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga JermanDaftar 5 Pemain Muda Bundesliga yang Memulai Debut

Daftar 5 Pemain Muda Bundesliga yang Memulai Debut

Bundesliga merupakan liga di kasta tertinggi sepak bola Jerman. Liga yang paling bergengsi ini menjadi salah satu tempat para pemain bintang dilahirkan. Tak heran jika kompetisi ini disebut sebagai kompetisi paling top di dunia sepak bola Eropa. Selain terkenal memiliki banyak pemain bintang senior, banyak juga pemain muda Bundesliga yang baru berusia belasan tahun namun sudah mendapatkan debutnya di sini.

Kehadiran pemain muda di Bundesliga diharapkan bisa menjadi regenerasi untuk pemain-pemain senior di atasnya. Meskipun usianya masih belasan tahun, mereka telah berhasil menampilkan performa yang gemilang hingga dinilai cukup untuk memulai debutnya di Bundesliga. Setidaknya ada lima nama pemain muda berbakat yang diberi kesempatan untuk memulai debutnya di Bundesliga.

- Advertisement -
asia9QQ

Pemain Muda Bundesliga dengan Bakat Gemilang

Nama Erling Haaland menjadi sosok yang layak disebut inspirasi pemain muda lainnya. karena di usianya yang masih sangat muda yakni 20 tahun, pemai asal Norwegia tersebut sudah berhasil membuktikan kapasitasnya. Daftar lima pemain muda Bundesliga berikut ini merupakan pemain paling muda yang sudah menjalani debutnya di usia belasan tahun, di antaranya:

1. Youssoufa Moukoko

Youssoufa Moukoko yang lahir pada tanggal 20 November 2004 ini memecahkan rekor sebagai pemain termuda Bundesliga yang memulai debutnya saat usianya baru 16 tahun lebih satu hari. Pertandingan debut pertamanya adalah saat melawan Hertha Berlin bersama Borussia Dortmund pada matchday 8 Bundesliga musim 2020/2021.

2. Nuri Sahin

Nuri Sahin yang lahir pada tanggal 5 September 1988 saat ini memang sudah berusia 32 tahun. Namun, sebelum rekor pemain termuda yang memulai debut di Bundesliga dipecahkan oleh Youssoufa Moukoko, Nuri Sahan pernah mendapatkan rekor tersebut.

Pemain berkewarganegaraan Turki tersebut pernah mencatatkan sejarah sebagai pemain termuda yang memulai debut bersama Borussia Dortmund saat usianya masih 16 tahun, 11 bulan, 1 hari. Saat itu, ia memulai debutnya dengan bertanding melawan Wolfsburg. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang 2 – 2.

Sahin bermain dengan sangat apik sebagai gelandang bertahan dengan berhasil mencetak satu gol dan enam assist di laga Bundesliga. Mantan pemain Real Madrid ini juga dikenal sebagai pemain bola dengan eksekusi bola mati yang mematikan.

3. Yann Aurel Bisseck

Debut pertama Yann Aurel Bisseck diawali saat bermain bersama FC Koln. Saat itu, usianya masih 16 tahun, 11 bulan, 28 hari. Pertandingan pertamanya harus berhadapan dengan Hertha Berlin pada tanggal 26 Novmeber 2017.

Pemain yang saat ini tengah berusia 20 tahun ini sedang bergabung dengan Vitoria Guimares, salah satu klub Portugal dengan status pinjaman. Bisseck lebih banyak dipinjamkan ke klub lain karena pemain bek tengah asal Jerman ini belum mampu unjuk gigi dengan baik di Bundesliga. Sehingga kapasitasnya masih belum bisa memenuhi pihak klub.

4. Florian Wirtz

Florian Wirtz kini telah diboyong Bayer Leverkusen pada bulan Januari 2020 lalu pasca tampil gemilang bersama klub FC Klon U-17. Debut pertamanya bersama Leverkusen ia lakoni saat usianya masih 17 tahun 15 hari ketika Leverkusen berhadapan dengan Werder Bremen. Pada bulan Juli 2020 lalu, pemain asal Jerman ini langsung dipromosikan ke tim utama.

Peran yang ditinggalkan Kai Havertz yang hengkang ke Chelsea berhasil digantikan dengan gemilang oleh gelandang serang dari Jerman ini. Bahkan pemain yang lahir pada tanggal 3 Mei 2003 ini mencatatkan dirinya sebagai pencetak gol termuda di Bundesliga.

5. Jurgen Friedl

Nama Jurgen Friedl tentu tak asing sebagai pemain sepak bola profesional di Bundesliga. Pemain yang lahir pada tahun 1981 ini pernah menjalani debut bersama klub Eintracht Frankfurt saat usianya masih 17 tahun 26 hari. Sayangnya kiprahnya sebagai kiper di Bundesliga tidak berlangsung lama dan hanya mencatatkan tiga penampilan saja.

Kelima pemain muda Bundesliga tersebut menjadi bukti bahwa usia muda juga bisa memberikan penampilan terbaik dan tidak kalah dengan pemain senior lainnya. Hanya perlu sedikit diasah agar bisa semakin terampil dan menjadi pemain bintang dunia. Namun, lagi-lagi karir sepak bola tidak hanya bergantung pada pihak klub, kemauan dan kerja kerasa para pemain muda ini juga sangat menentukan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments