Pesepakbola yang tampil kurang greget dengan Lionel Messi ada beberapa nama. Pesona megabintang milik Barcelona satu ini memang tiada duanya. Terbukti ia mempunyai penggemar dalam jumlah besar di seluruh penjuru dunia. Tidak hanya para pecinta sepak bola saja yang mencintainya namun juga dari kalangan pemain, terutama rekan satu timnya.
Pemain tersebut mengaku bangga dan berterima kasih karena telah diberkan kesempatan untuk menjadi kawan Lionel Messi di lapangan. Kedati demikian ternyata hubungan Lionel Messi dengan beberapa pemain tidak selalu berjalan mulus.
Ada beberapa pemain yang ternyata justru mengalami kegagalan saat bersanding dengan Messi. Bahkan mereka mengaku tidak cocok, siapa saja pemain tersebut? Berikut ini daftarnya.
Daftar Pesepakbola yang Tampil Kurang Greget Dengan Lionel Messi
Berdasarkan informasi yang di rilis oleh Sportskeeda, berikut ini nama pemain bola yang tidak cocok dengan kapten Barcelona, Lionel Messi:
1. Zlatan Ibrahimovic
Lionel Messi dan Zlatan Ibrahimovic memang pernah satu tim di Barcelona pata tahun 2009-2010. Saat menjadi rekan satu tim, Ibrahimovic memiliki hubungan kurang baik dengan Lionel Messi sebab ia tidak menyukai dengan posisi La Pulga yang selalu menguasai sebagai penyerang utama.
Ketika itu pelatih yang menjabat ialah Josep Guardiola. Sang manajer cenderung lebih menyukai Lionel Messi sehingga ia selalu memainkannya sebagai striker tengah bersama Pedro juga Thierry Henry.
Oleh sebab itulah, posisi pesepakbola yang tampil kurang greget dengan Lionel Messi, Zlatan Ibrahimovic tergantikan, akibatnya sempat terjadi ketegangan antara Ibrahimovic, Messi dan Pep Guardiola.
2. David Villa
Pada dasarnya hubungan antara David Villa dengan Lionel Messi tidak jauh berbeda dengan kasus Zlatan Ibrahimovic. La Pulga dan David Villa saling berebut posisi sebagai striker utama di Barcelona. Saat itu Villa memang menjadi penyerang utama dan ia disebut sebagai penyerang top papan atas yang dianggap sebagai ujung tombak Barcelona.
Meski begitu, pesepakbola yang tampil kurang greget dengan Lionel Messi itu ternyata mengalah dan merumput lebih sedikit ke samping. Lantas ia menempati posisi winger. Akhirnya Villa legowo menerimanya, dan hubungannya mulai membaik dengan kapten Barcelona.
Namun di tahun 2012-2013, Messi sempat cek-cok di lapangan. La Pulga tak kuasa membendung amarahnya sebab Villa gagal mengolah bola yang sebenarnya bisa menjadi gol. Oleh sebab itulah Messi mengecam rekam satu timnya tersebut di depan semua orang.
3. Paulo Dybala
Hubungan antara Paulo Dybala dengan Lionel Messi memang kurang baik. Hal itu disebabkan karena peran Lionel Messi selalu dianggap sangat besar untuk sehingga ia selalu dimainkan. Sementara Paulo Dybala sendiri jarang dimainkan, ia kehilangan menit bermain di Timnas Argentina.
Padahal posisi pesepakbola yang tampil kurang greget dengan Lionel Messi itu dianggap sama persis yakni menggunakan kaki kiri. Oleh sebab itulah, Dybala sering bersaing ketat dengan La Pulga untuk mendapatkan tempat bermain. Hubungan keduanya pun tidak mulus.
4. Cristian Tello
Lionel Messi pernah dilaporkan melakukan bullying terhadap rekan satu timnya yaitu Cristian Tello pada 2015 silam. Kala itu Tello baru saja berhasil masuk tim utama sebagai pemain muda, lantas Messi mencoba menunjukan kekuatan keseniorannya kepada Tello.
Megabintang Barcelona itu mengatakan kepada Tello untuk selalu memberinya dia bola dan bermain untuknya. “Apa yang anda lakukan? Anda baru saja masuk di sini dan bukanlah siapa-siapa. Oper bolanya untuk saya dan anda hanya akan bermain untuk saya,” kata Lionel Messi.
Seakan menunjukan dirinya sebagai senior paling berkelas, kata-kata Lionel Messi kepada Tello memang dianggap arogan. Akibat perkataan itulah, hubungan antara Tello dan Lionel Messi menjadi tidak akrab.
5. Mauro Icardi
Nama pesepakbola yang tampil kurang greget dengan Lionel Messi, Mauro Icardi saat ini dianggap sebagai striker terbaik di dunia. Sangat disayangkan ternyata ia jarang mendapat panggilan ke timnas. Pernah sekali dipanggil namun ia jarang mendapat jatah bermain.
Berdasarkan informasi beberapa pihak, hal tersebut terjadi karena Icardi kurang diterima di Timnas Argentina sebab ia pernah memiliki kasus perselingkuhan dengan Wanda Nara. Perempuan itu merupakan istri Maxi Lopez, rekan satu tim Icardi di Timnas.
Akibat kasus perselingkuhan itu, Icardi tidak hanya di musuhi oleh Maxi Lopez namun juga para pemain Argentina lainnya termasuk Lionel Messi. Hubungan pesepakbola yang tampil kurang greget dengan Lionel Messi itu pun tidak baik di luar lapangan.