Pada Minggu 27 Februari dini hari, terjadi pertandingan yang sangat seru antara Raja klasemen Premiere League yaitu Manchester City vs Everton.
Liga Inggris atau premiere League merupakan liga yang sangat legendaris,
sedari dulu sudah banyak klub kelas dunia yang lahir dari liga Inggris sebut saja Manchester United,
Manchester City, Chelsea, Liverpool dan masih banyak lagi,
namun kini tidak semua klub legendaris itu bisa memenangkan Premiere League kali ini,
hanya ada satu yang akan membawa pulang Trofi Premiere League.
Menuju pertandingan Manchester City vs Everton , Manchester City menjadi Favorit karena,
Man City merupakan raja dari klasemen ditambah lagi Manchester City memiliki kemenangan yang jauh lebih banyak dibandingkan dengan Everton.
Everton hanya berada pada peringkat ke 17 dalam klasemen Premiere League.
Rekap Pertandingan Manchester City vs Everton
Pertandingan Manchester City vs Everton ini memang sangatlah seru karena, pertandingan terjadi tidak sesuai ekspektasi,
di mana Everton yang di prediksi akan kesulitan melawan Manchester City,
namun mereka bisa memberikan perlawanan yang sepadan,
sehingga membuat Manchester City kesulitan untuk mencetak skor ke gawang Everton,
Pada awal babak pertama pertandingan Manchester City vs Everton,
Manchester City tidak melakukan tekanan yang begitu besar,
mereka lebih memilih untuk menunggu peluang dan membuat musuh melakukan kesalahan.
Babak pertama
Pada menit ke 14 dan 15 ,Everton mulai merobek lini pertahanan Manchester City,
namun dengan cepat peluang yang dimiliki oleh Everton gagal dan permainan kembali berjala seperti biasa.
Hingga menit ke 20, Manchester City masih menerapkan pola yang sama mereka belum memutuskan untuk bermain secara agresif,
mereka masih menunggu kesalahan dari Everton, namun menuju menit ke 30 mereka mulai bermain dengan lebih intense,
lini depan Manchester city mulai bermain secara agresif,
sehingga Everton kesulitan untuk membendung serangan jauh yan dilakukan oleh Manchester City.
Everton kali ini berhasil menahan tekanan yang dilakukan Oleh Manchester City,
barisan bek mereka cukup kuat untuk membuat Man City kesulitan dalam mencari celah ke area gawang Everton.
Pada menit akhir babak pertama Anthony Gordon menciptakan peluang melalui tendangan bebas,
yang dilakukan nya namun masih meleset dari gawang Man City.
Dengan performa yang sama sama baik, kedua tim untuk sementara waktu belum ada yang bisa menjebol gawang lawan,
sehingga babak pertama berakhir degan skor yang seri yaitu 0-0.
Babak kedua
Pada babak kedua, Manchester City masih menerapkan strategi yang sama untuk membobol Everton,
serangan dan peluang yang diciptakan oleh Manchester City masih bisa dihadang dengan baik oleh Everton.
Pada beberapa menit selang dari dibukanya babak kedua, Manchester City berhasil menyusup ke area berbahaya Everton,
sehingga ada beberapa tendangan yang dilepaskan seperti Foden, Stones, Silva, De Bruyne,
namun tendangan yang mereka lakukan masih bisa dihadang oleh Jordan Pickford kiper dari Everton.
Sempat mencoba untuk menyerang balik, Everton tidak sesukses Man cIty dalam lini penyerangan nya,
hanya sedikit peluang yang tercipta salah satunya dari tendangan yang dilakukan Anthony Gordon, namun hanya mengenai jaring luar gawang Ederson.
Pad menit menit selanjutnya, Tim besutan Guardiola mulai mengalami beberapa kali pergantian pemain,
dengan harapan ada peluang yang tercipta untuk membuat skor menjadi 1-0.
penguasaan bola yang baik, Manchester City berhasil membuat gol pada menit ke 82,
dengan umpan dari Silva ke area gawang Everton yang kemudian dijawab oleh Foden dengan tendangan kerasnya menuju gawang Pickford.
Pada menit ke 86 terjadi sebuah kontroversi dimana banyak yang menuduh Rodri melakukan handball,
sehingga everton menuntut Penalti, namun wasit membantahnya dan permainan berlanjut,
sampai akhir pertandingan tidak ada lagi gol yang tercipta sehingga pertandingan Manchester City vs Everton dimenangkan oleh Manchester City.
Analisa Pertandingan
Dengan menangnya Manchester City pada laga Manchester City vs Everton ini,
mereka berhasil membalaskan kekalahan mereka atas Totenham Hotspur kemarin,
mereka juga membuktikan bahwa mereka layak untuk memimpin klasemen Premiere League,
namun dari sisi permainan mereka juga harus bisa untuk bermain dengan pola penyerangan yang lebih tajam dan lebih baik.
Untuk Everton sendiri, pertandingan Manchester City vs Everton ini sangatlah baik,
mengingat banyak peluang yang dapat dilakukan olah Manchester City yang berhasil ditahan,
namun Everton harus lebih baik dalam menekan tim musuh untuk menciptakan peluang yang lebih banyak lagi.