Laga Rusia vs Denmark, Tim Dinamit Unggul 4-1 – Denmark berhasil melenggang ke babak 16 besar Euro 2020 usai menumbangkan Rusia. Tim Dinamit sukses menuntaskan laga dengan skor akhir 4-1 dan berhasil finis sebagai runner-up Grup B.
Laga yang berlangsung sengit tersebut dipentaskan di Parken Stadium, Kopenhagen, Selasa (22/6/2021) dini hari WIB pada laga terakhir Grup B Euro 2020. Anak-anak asuh Kasper Hjulmand berstatus sebagai juru kunci, setelah ditumbangkan 0-1 oleh Finlandia dan 1-2 oleh Belgia.
Usai pulang dengan tiga poin, Denmark kini berstatus sebagai runner-up Grup B, menyusul Belgia yang juga tembus ke babak 16 besar. Denmark unggul selisih gol atas Finlandia dan Rusia dengan jumlah poin yang serupa.
Denmark kini mencatatkan sejarah baru di Piala Eropa usai berhasil menjajaki 16 besar Euro 2020. Dilansir oleh Opta, Denmark adalah klub yang pertama di sejarah Piala Eropa yang berhasil tembus ke babak knockout usai ditumbangkan di dua pertandingan pertamanya di fase grup.
Di laga pertama di Grup B Euro 2020, Denmark kalah dari Finlandia 0-1. Laga tersebut juga sempat dihebohkan dengan peristiwa tumbangnya Christian Eriksen.
Andreas Christensen sendiri sukses tampil gemilang di laga Rusia vs Denmark Euro 2020. Bek berusia 25 tahun itu menyandang gelar man of the match di laga tersebut.
Denmark lagi-lagi tumbang di laga kedua. Saat berduel melawan timnas Belgia, Denmark sempat unggul lebih dulu melalui gol cepat Yussuf Poulsen. Namun, Denmark malah ditumbangkan 1-2 oleh tim peringkat satu FIFA itu.
“Saya tidak bisa berkata apa-apa lagi dengan performa tim yang luar biasa di laga Rusia vs Denmark ini. Performa mereka begitu tangguh,” ujar pelatih Denmark Kasper Hjulmand kepada EURO2020.com.
“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih banyak pada seluruh penggemar tim ini dan juga para penonton di stadion. Kami tentu saja sangat terbantu dengan cinta dan rasa peduli yang kalian tunjukan di stadion.”
Usai menuntaskan laga Rusia vs Denmark, Tim Dinamit bakal berduel dengan Wales di babak 16 besar Euro 2020, Sabtu (26/6/2021) malam WIB. Wales adalah tim yang finis sebagai runner-up Grup A.
Jalannya Laga Rusia vs Denmark
Denmark tampil begitu percaya diri di hadapan ribuan penonton di Stadion. Denmark pun lebih dulu mencatatkan gol lewat Mikkel Damsgaard di menit ke-38. Denmark memimpin 1-0 sampai turun minum.
Roman Zobnin melakukan kesalahan fatal saat melakukan backpass. Hal tersebut memberikan sumbangan gol kedua bagi Denmark pada menit ke-59. Bola mendarat di kaki Yussuf Poulsen, yang langsung dituntaskan menjadi gol. Skor menjadi 2-0.
Rusia bisa memperkecil ketertinggalannya di menit ke-68 melalui titik penalti, setelah Jannik Vestergaard melakukan pelanggaran terhadap Sobolev. Artem Dzyuba berhasil menjebol gawang Kasper Schmeichel melalui sepakannya dari tengah.
Tim Dinamit mencatatkan gol ketiganya di menit ke-79. Andreas Christensen menerima bola muntah dan langsung mengeksekusi bola dari luar kotak penalti. Kiper Rusia Matvey Safonov gagal mengamankan bola tersebut.
Denmark kembali membobol gawang lawannya di menit ke-82 laga Rusia vs Denmark. Gol tercipta lewat serangan cepat, saat Joakim Maehle bisa dengan mudah mengarahkan tembakan mendatar ke pojok kiri bawah gawang.
Laga tuntas tanpa adanya balasan dari tim Rusia. Denmark memenangkan laga dengan skor akhir 4-1.
Dengan meraih poin penuh di laga Rusia vs Denmark, Denmark finis kedua di Grup B Piala Eropa 2020. Di sisi lain, ada Finlandia yang ditumbangkan Belgia 0-2 dari akibat gol bunuh diri di menit ke-74 dan serangan Romelu Lukaku pada menit ke-81.
Meski masing-masing pulang dengan tiga poin, Denmark unggul selisih gol (+2) secara head to head dengan Finlandia (0) dan Rusia (-2). Selanjutnya, Denmark bakal berduel dengan Wales di babak 16 besar.
Susunan Pemain:
Rusia: Matvey Safonov; Igor Diveev, Fedor Kudryashov (Karavaev 67′), Georgi Dzhikiya; Mario Fernandes, Magomed Ozdoev (Zhemaletdinov 62′), Roman Zobnin, Aleksandr Golovin, Daler Kuzyaev (Mukhin 67′); Aleksey Miranchuk (Sobolev 61′); Artem Dzyuba.
Denmark: Kasper Schmeichel; Andreas Christensen, Simon Kjaer, Jannik Vestergaard; Daniel Wass (Stryger Larsen 60′), Pierre-Emile Hojbjerg, Thomas Delaney (Jensen 86′), Joakim Maehle; Martin Braithwaite (Cornelius 85′), Yussuf Poulsen (Kasper Dolberg 60′), Mikkel Damsgaard (Norgaard 72′).