Thursday, May 9, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga ItaliaKontrak Gianluigi Donnarumma di Milan Belum Deal, Ini Alasannya

Kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan Belum Deal, Ini Alasannya

Kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan Belum Deal, Ini Alasannya – Masa depan Gianluigi Donnarumma masih mengambang di AC Milan. Rossoneri sejauh ini masih dibingungkan dengan dua hal.

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport dan dikutip Football Italia, negosiasi Milan dengan agen Donnarumma, Mino Raiola, masih terhambat. Kabarnya, ada dua hal yang masih belum dipenuhi oleh Milan.

- Advertisement -
asia9QQ  width=

Pertama mengenai durasi kontrak. Raiola ingin Donnarumma dikontrak selama dua tahun saja. Namun, hal tersebut tidak sesuai dengan keinginan Milan, yang ingin mengontrak Donnaruma tiga tahun lagi.

Selain kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan, besaran gaji juga menjadi masalah. Sebagai kapten dan kiper utama, pemain 21 tahun itu menginginkan gaji sebesar 10 juta Euro per musim. Angka tersebut tentu saja tidak sejalan dengan Milan yang hanya akan membayar sekitar 7,5 juta Euro dalam laporan sebelumnya.

Meski Donnarumma sendiri masih ingin memperkuat Milan, dua masalah tersebut masih belum menemui titik terang. Milan akan berusaha bagaimanapun caranya agar masalah kontrak ini bisa segera diselesaikan sebelum akhir musim. Jika melewati batas tersebut, Donnarumma bisa hengkang secara cuma-cuma di musim panas nanti.

Donnarumma sudah berseragam Milan sejak musim 2015/16. Ia sudah berlaga sebanyak 231 kali dan mempersembahkan satu trofi Piala Super Italia pada 2016. Gajinya juga menjadi yang termahal kedua di Milan (6 juta Euro), di bawah Zlatan Ibrahimovic (7 juta Euro).

Kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan Akan Dipertahankan, Calhanoglu Juga!

Gianluigi Donnarumma dan Hakan Calhanoglu kontraknya akan segera habis di AC Milan. Rossoneri tidak ingin kehilangan kedua pemain tersebut dan akan melakukan beragam upaya agar mereka bertahan.

Kontrak Calhanoglu dan kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan akan berakhir pada bulan Juni nanti. Meski negosiasi sudah dilakukan, keduanya masih belum mendapatkan kepastian.

Donnarumma sendiri ditangani oleh Mino Raiola yang memiliki relasi kuat dengan klub-klub besar Eropa. Hal tersebut tentu saja yang membuat Milan khawatir. Rossoneri berencana untuk mempertahankan Donnarumma lebih lama, dan menambah nominal gajinya.

Media Italia, Corriere della Sera, melaporkan bahwa kedua belah pihak masih belum ada kesepakatan terkait gaji. Milan kabarnya akan menggaji pemain 21 tahun itu sebesar 7 juta Euro pertahun ditambah bonus, namun pihak Donnarumma menginginkan 10 juta Euro.

Karena kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan masih belum jelas, kiper tersebut diminati beberapa klub top Eropa. Pertama adalah Chelsea yang akhir-akhir ini dikabarkan melakukan manuver untuk mendapatkan tanda tangan kiper Timnas Italia itu.

Selain Chelsea, ada juga Real Madrid yang dikabarkan ingin mendatangkan Donnarumma. Calhanoglu sendiri disebut-sebut sedang diincar oleh Manchester United. Bahkan, dipastikan 90 persen pemain asal Turki itu akan bergabung di Old Trafford dengan cuma-cuma. Kontrak dua pemain andalan I Diavolo Rosso itu sudah dibahas oleh CEO Milan, Ivan Gazidis.

“Kami ingin mereka tetap bermain untuk Milan. Penampilan mereka luar biasa,” kata Gazidis di Football Italia.

“Memperpanjang kontrak Calhanoglu dan kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan adalah langkah yang tepat. Semoga saja kami bisa segera mencapai kesepakatan dengan mereka,” kata dia menambahkan.

Donnarumma tampil fantastis bersama Milan musim ini. Ia sudah berlaga sebanyak 20 kali di Serie A, dengan catatan clean sheet 8 kali. Bersama Donnarumma, Milan kebobolan sebanyak 20 gol.

Sejak dimainkan sebagai tim utama Milan pada 2015/2016, Donnarumma sudah merumput sebanyak 223 kali di semua ajang. Ia sukses menyumbangkan satu trofi saat meraih gelar juara Piala Super Italia 2016. Untuk itu, kontrak Gianluigi Donnarumma di Milan diharapkan bisa diperpanjang.

Sedangkan Calhanoglu sendiri sudah merumput 18 kali bersama Milan. Pemain 27 tahun itu sudah menyumbangkan satu gol dan sembilan assist.

Ia juga dirumorkan akan bergabung dengan Manchester United musim depan. Di sisi lain, Milan memang kesulitan membuat Calhanoglu bertahan. Mantan pemain Karlsruher, Hamburger SV, dan Bayer Leverkusen itu juga dilaporkan diminati oleh klub-klub lain. Mereka adalah Juventus, Inter Milan, Atletico Madrid, dan Manchester United. MU kabarnya berpeluang mendapatkan pemain kelahiran 1994 itu.

MU ingin membuat lini tengahnya semakin mantap. Untuk itu, mereka merasa Calhanoglu cocok untuk memperkuat skuatnya, meski sudah ada Bruno Fernandes, Paul Pogba, dan Donny van de Beek.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments