Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga ItaliaHengkang Dari AC Milan, Lucas Paqueta Resmi Milik Lyon

Hengkang Dari AC Milan, Lucas Paqueta Resmi Milik Lyon

Lucas Paqueta resmi mengakhiri perjalanan singkat karir sepak bolanya bersama AC Milan. Ia berseragam AC Milan hanya berdurasi sekitar satu setengah tahun. Dan untuk saat ini, ia sudah resmi menjadi pemain Olympique Lyon.

Pada bulan Januari 2019 lalu, manajemen AC Milan mendatangkan Lucas Paqueta. Pemain asal Brasil tersebut kerap disamakan dengan Kaka, lantaran posisi dan perannya dalam tim sama dengan legenda AC Milan tersebut.

- Advertisement -
asia9QQ

Didatangkan dari Flamengo dengan nilai mencapai 38 juta euro, banyak harapan yang diharapkan manajemen AC Milan kepada sang pemain. Ia memang diharapkan bisa menjadi bintang di AC Milan mengikuti pendahulunya, Kaka, yang sukses di AC Milan dan di tim nasional Brasil.

Ia menjalani awal permainan dengan sangat baik sejak baru didatangkan AC Milan. Namun sayangnya semakin kesini, performanya malah mengalami penurunan. Hingga akhirnya ia hanya bisa tercatat bermain sebanyak 27 pertandingan di semua kompetisi dan tidak mencetak gol sama sekali.

Hingga tibalah waktunya Lucas Paqueta untuk hengkang dari AC Milan. Untung saja Olympique Lyon yang menjadi peminat Lucas Paqueta bersedia menebus sang pemain dengan harga 20 juta euro.

Sebelumnya, AC Milan dan Olympique Lyon sudah berdiskusi mengenai kemungkinan Lucas Paqueta hengkang dari AC Milan. Namun beberapa pihak berspekulasi bahwa Lucas Paqueta akan tetap bertahan di AC Milan. Namun berita kepergiannya juga tidak kalah tenar, ia sempat dikabarkan akan hengkang ke Fiorentina.

Dilansir dari Sky Sports Italia, AC Milan sebelumnya sudah sepakat dengan Olympique Lyon mengenai transfer Lucas Paqueta dari Italia ke Prancis. Media tersebut juga mengungkapkan bahwa Lucas Paqueta sudah berpamitan dengan rekan-rekannya yang ada di AC Milan.

Salah satu legenda sepak bola Brasil, Zico, ikut angkat bicara mengenai kesulitan Lucas Paqueta berkembang dan bersinar di AC Milan. Ia mengungkapkan bahwa AC Milan tidak tahu bagaimana cara memanfaatkan kemampuan dan memahami karakteristik permainan Lucas Paqueta.

“Sepak bola yang berbeda, taktik di tim yang berbeda, dan juga kepercayaan diri yang masih kurang. Jadi sangat tidak mungkin berharap Lucas Paqueta bermain dari bangku cadangan dan menyelamatkan tim dari kekalahan. Ia bukan tipikal pemain yang seperti itu, jika ada pelatih yang melakukan hal tersebut kepadanya, hal itu bisa membuatnya jengkel dan keadaan menjadi lebih buruk lagi,” ujar Zico pada Calciomercato.

Manajemen Olympique Lyon sudah memperkenalkan Lucas Paqueta kepada publik Prancis pada Rabu 30 September 2020 kemarin. Sang pemain juga mengungkapkan bahwa ia sudah mempelajari dan mengikuti Olympique Lyon sejak Liga Champions musim lalu.

“Saya sudah siap untuk menunjukkan dan membuktikan kemampuan saya di Olympique Lyon. Saya juga sudah siap bekerja untuk Olympique Lyon. Tes medis yang saya jalani juga berjalan dengan lancar. Olympique Lyon adalah salah satu klub yang terkenal di Brasil.” Ujar Lucas Psqueta di konferensi pers perkenalannya.

“Pengalaman yang saya miliki selama bermain di AC Milan, membantu saya untuk berkembang menjadi yang lebih baik. Dan untuk saat ini, saya akan fokus pada Olympique Lyon. Saya ingin berkembang dan bersinar di sini.” Lanjut Lucas Paqueta.

“Saya sudah mengikuti perjalanan Olympique Lyon di Liga Champions, dan itu sangatlah fantastis untuk diikuti. Jelas saya sangat merasa senang ketika Juninho Pernambucano menghubungi saya. Jadi saya bisa mengembangkan kemampuan saya di klub baru, Olympique Lyon,” lanjut Lucas Paqueta.

Juninho Pernambucano selaku direktur olahraga Olympique Lyon, mengungkapkan bahwa manajemen Olympique Lyon sudah memantau perkembangan dan mengikuti perjalanan karir Lucas Paqueta sejak ia masih di Brasil. Manajemen Olympique Lyon sangat yakin bahwa Lucas Paqueta bisa bersinar di Prancis bersama Olympique Lyon.

“Saya sebenarnya sudah memantau perkembangan dan kiprah Lucas Paqueta sejak ia masih bermain di Brasil. Permainan kaki kirinya sangat bagus. Ia juga bisa beradaptasi dan bermain di beberapa posisi yang lain. Teknik yang dimilikinya juga sangat bagus,” ujar Juninho Pernambucano.

“Saya memiliki harapan tinggi kepadanya. Saya yakin ia akan memberikan semuanya untuk Lyon. Sekarang Lucas Paqueta resmi milik kami dan menawarkan sesuatu yang belum dimiliki oleh klub,” tambahnya.

Kini Lucas Paqueta resmi menjadi milik Lyon. Ia dipastikan bisa melakoni laga debutnya kontra Marseille pada Senin 5 Oktober 2020 mendatang di markas Olympique Lyon.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments