Gabriel Jesus disarankan mempertimbangkan masa depannya dengan matang.
Dia dibidik dua klub top Premier League, yaitu Arsenal dan Tottenham.
Beberapa bulan terakhir, Jesus disebut bakal meninggalkan Manchester City musim panas ini.
Kabar ini semakin kuat seiring dengan pergerakan transfer Man City merekrut dua penyerang baru.
Juara Inggris tersebut terlebih dahulu membungkus transfer Julian Alvarez, striker muda berbakat dari Amerika Selatan.
Selanjutnya, Man City juga menuntaskan transfer Erling Haaland dari Borussia Dortmund. Kedatangan dua striker
baru ini diyakini bakal mendorong kepergian Jesus. Celah kesempatan inilah yang coba dimanfaatkan oleh Arsenal.
Arsenal termasuk salah satu klub yang menunjukkan ketertarikan terhadap Jesus sejak awal.
Mikel Arteta sudah mengenal Jesus, pembicaraan jadi lebih mudah.
Meski begitu, baru baru ini kabarnya Tottenham juga menanyakan situasi Jesus kepada Man City.
Ada kemungkinan Spurs menikung Arsenal dalam transfer ini. John Barnes mengatakan Gabriel Jesus cocok baik
untuk Tottenham maupun Arsenal. Kedua tim itu punya manajer bagus dan baik sebagai klub Dari sudut pandang
klub, Arsenal lebih membutuhkan penyerang sentral daripada Spurs. Faktanya, Spurs masih punya Harry Kane
dan Son Heung-min. Masalahnya, Barnes tahu bahwa bursa transfer sekarang berbeda dengan belasan tahun lalu.
Sekarang pemain bisa tiba-tiba berbelok memilih klub lain, bukan klub yang terlebih dahulu mendekatinya.
Gabriel Jesus disarankan ke Arsenal
Legenda Arsenal Gilberto Silva antusias dengan potensi kedatangan striker Manchester City Gabriel Jesus.
Silva menilai kepindahan itu adalah langkah terbaik untuk sang pemain dan pihak The Gunners.
Arsenal saat ini sedang mengalami krisis striker. Mereka baru saja ditinggal Alexandre Lacazette yang kontraknya
habis pada musim panas ini. Arsenal sudah memiliki kandidat pengganti Lacazette. Mereka tertarik untuk
mengamankan jasa Gabriel Jesus dari Manchester City. Jesus sendiri memang ingin meninggalkan Etihad.
Dia tidak memiliki ruang lagi setelah The Citizens berhasil merekrut dua penyerang muda, Erling Haaland dan Julian Alvarez.
Mantan kapten Arsenal Gilberto Silva sangat mendukung kedatangan Gabriel Jesus di Emirates Stadium.
Menurutnya, kepindahan itu akan menjadi langkah yang bagus untuk sang pemain dan pihak The Gunners.
Arsenal tidak akan tampil di Liga Champions musim depan karena gagal finis di empat besar Premier League.
Gilberto Silva menilai kegagalan itu sebagai hal yang sangat mengecewakan bagi fans The Gunners.
Arsenal Cemas Karena Real Madrid Juga Minati sang pemain
Arsenal diketahui sedang berupaya mendatangkan penyerang Manchester City, Gabriel Jesus.
Namun mereka tidak sendirian dalam perburuan pemain ini, sebab Real Madrid dilaporkan tertarik dan siap
menjadi pesaing terberat the Gunners. Stok penyerang Arsenal saat ini sedang menipis.
Pada bulan Februari lalu, mereka membiarkan Pierre-Emerick Aubameyang pergi dan bergabung dengan Barcelona.
Sekarang mereka juga bakal ditinggal oleh Alexandre Lacazette. Untungnya, Eddie Nketiah dikabarkan mau
bertahan di Emirates Stadium dan menandatangani kontrak baru. Jika tidak, Arsenal harus mencari minimal dua
penyerang murni untuk mengisi skuatnya. Merekrut penyerang baru bukanlah perkara mudah.
Pasalnya, harga pemain menyerang di era sekarang sedang gila-gilaan. Meski tidak dalam kondisi krisis,
uang tetaplah jadi masalah bagi Arsenal lantaran kerap absen dari Liga Champions. Itu juga yang menjadi alasan
Arsenal tak kunjung mencapai kesepakatan dengan Manchester City terkait harga Gabriel Jesus.
Menurut laporan, the Citizens menuntut uang senilai 55 juta pounds dari siapapun yang menginginkan sang penyerang.
Tuntutan tersebut diketahui tidak mampu mengeluarkan uang sebanyak itu untuk membawa Gabriel Jesus pergi
dari Etihad Stadium. Mereka hanya menganggarkan uang sebesar 40 juta pounds untuk transfer ini.
Kabar baiknya, Gabriel Jesus diketahui sudah sepakat bergabung dengan Arsenal. Sang penyerang menyepakati
tawaran gaji senilai 200 ribu pounds per pekan. Bahkan, Gabriel Jesus rela bermain di Liga Europa musim depan.
Arsenal harus bergerak cepat untuk merampungkan transfer ini. Sebab Manchester City juga sedang mencari opsi
pembeli lain. Klub terakhir bisa dicoret dalam daftar perburuan karena diketahui tak sanggup memenuhi tuntutan
gaji Gabriel Jesus. Namun di sisi lain, Real Madrid tertarik dan tidak memandang tuntutan harga Manchester City
sebagai masalah. Satu-satunya yang bisa menghalangi pendekatan Real Madrid ke Gabriel Jesus adalah jatah
pemain non-Uni Eropa di La Liga. Ini masih bisa diatasi, karena Vinicius Junior diketahui sedang mengajukan
paspor kewarganegaraan Spanyol.