Pemain yang menyesal tinggalkan Manchester United kini berkarir dengan klub lain. Semua orang telah paham jika Manchester United merupakan salah satu klub sepak bola terbesar di dunia. Selain memiliki koleksi pemain bintang, Manchester United juga mempunyai markas mewah lengkap dengan fasilitas termegah di dunia.
Stadion mereka sudah terkenal seantero negeri yakni Old Trafford. Tidak heran jika banyak pesepak bola yang ingin menjadi bagian dari tim tersebut. Bagi pemain yang sudah bergabung, tentu bukanlah hal mudah untuk tetap bertahan di Old Trafford, mengingat persaingan sangat kejam.
Jika mereka tak mampu mempertahankan kualitasnya maka secara otomatis pihak manajeman tidak segan mendepaknya. Selain itu ada juga pemain yang keluar atas inisiatif sendiri akibat beberapa faktor. Rupanya hengkang dari Manchester United, pemain tersebut mengaku menyesal.
Siapa saja pemain yang menyesal tinggalkan Manchester United? Berikut ini daftarnya.
Daftar Pemain yang Menyesal Tinggalkan Manchester United
Gabriel Heinze
Gabriel Heinze pertama kali datang ke Manchester United yakni di tahun 2004. Ia tidak membutuhkan waktu lama untuk bisa tampil gemilang di Old Trafford, hingga ia pun berhasil masuk ke skuad utama menempati posisi bek kiri. Sangat disayangkan kesempatan baik itu harus terhenti setelah dirinya mengalami cedera.
Akibatnya ia kehilangan posisinya di tim utama sebab digantikan oleh pemain lain. Bursa transfer musim panas 2006, Manchester United mendatangkan Patrice Evra. Kedatangan pemain baru tersebut membuat Gabriel Heinze tidak mendapat jatah bermain.
Di era Sir Alex Ferguson, ia sempat di mainkan sebagai bek tengah sebab Manchester United saat itu mengalami krisis pemain. Untuk itulah musim panas 2007, Gabriel Heinze memutuskan untuk pergi dan berlabuh ke Real Madrid mengikuti jejeak Ruud van Nistelrooy juga David Beckham. Selang beberapa musim, ia mengaku menyesal telah keluar dari Old Trafford.
Juan Sebastian Veron
Juan Sebastian Veron juga masuk dalam daftar pemain yang menyesal tinggalkan Manchester United. Ia merupakan salah satu pemain yang dianggap gagal setelah didaratkan di Old Trafford. Hal itu tidak terlepas dari ketidak mampuan pemain asal Argentina tersebut untuk menampilkan aksinya.
Terhitung hanya dua musim saja Veron mengenakan jersey Mancheseter United. Setelahnya ia pergi bergabung dengan klub Chelsea. Walaupun ia keluar atas inisiatif sendiri ternyata Veron mengaku sangat menyesal telah hengkang dari Old Trafford. Veron yakin jika ia ingin bertahan performanya pasti bisa ditampilkan di musim ketiga.
Henrik Larsson
Pemain yang menyesal tinggalkan Manchester United berikutnya adalah Henrik Larsson. Sebelum bergabung dengan Manchester United, ia merupakan pemain klub Swedia, Helsingborg. Saat klub Setan Merah di garap Sir Alex Ferguson, Larsson menjadi pemain andalan di lini depan.
Akan tetapi di akhir musim ia justru pergi dan kembali ke klub asalnya yakni Helsingborg. Kepergiannya sangat disayangkan oleh Ferguson mengingat sang pelatih sebenarnya masih mengharapkan jasanya untuk memperkuat skuad.
Ferguson sempat memberikan tawaran untuk kembali namun Larsson menolaknya. Hingga beberapa musim kemudian ia pun menyesali penolakannya untuk bermain lebih lama di Old Trafford.
David Beckham
David Beckham merupakan pemain legendaris sepak bola dunia. Ia juga termasuk sebagai pemain yang menyesal tinggalkan Manchester United. Beckham menjadi gelandang terbaik yang pernah membela Manchester United pada masanya.
Musim panas 2003 ia memutuskan untuk hengkang dari Old Trafford dan bergabung dengan Real Madrid. Padahal saat itu performa Beckham tengah dipuncak terutama saat berlaga di Premier League. Los Blancos membeli Beckham dengan harga mencapai 37.5 juta euro atau setara Rp 638 miliar.
Setelah gantung sepatu, Beckham mengungkap hal mengejutkan. Ia menyatakan bahwa dirinya begitu menyesali keputusannya meninggalkan Manchester United.
Peter Schmeichel
Menjadi bagian tim Setan Merah nama Peter Schmeichel semakin melejet. Ia didatangkan ke Old Trafford tahun 1991 setelah ditebus dari klub Denmark, Brondby IF. Performanya membela Setan Merah membuat banyak pihak merasa takjub. Ia pun sukses memenangi berbagai gelar juara.
Tahun 1999, Schmeichel melakukan hal tak terduga yakni pindah dari Manchester United dan bergabung ke Sporting Lisbon. Selang beberapa musim setelahnya sang kiper mengungkap jika ia merupakan pemain yang menyesal tinggalkan Manchester United.