Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga EuropaAC Milan Kalah Dari Lille, Kenapa?

AC Milan Kalah Dari Lille, Kenapa?

AC Milan kalah di kandang sendiri ketika menjamu klub Ligue 1, Lille. Keduanya dipertemukan di matchday 3 fase grup Liga Eropa pada Jumat 6 November 2020 yang digelar di San Siro.

Yusuf Yazici menjadi sosok bintang yang berhasil membawa Lille menang atas tim tuan rumah berkat hat trick yang dilakukannya. Dengan hasil ini, Lille berhasil menggusur AC Milan di posisi pertama grup H dengan torehan 7 poin. Sedangkan AC Milan berada di posisi ke 2 dengan 6 poin.

- Advertisement -
asia9QQ

AC Milan sebenarnya sudah bermain dengan cukup meyakinkan di awal babak pertama. Namun sayangnya beberapa peluang yang didapatkan oleh AC Milan gagal dikonversikan menjadi gol.

Hingga akhirnya di menit ke 20, Lille mendapatkan hadiah penalti setelah Yusuf Yazici dijatuhkan oleh Alessio Romagnoli di dalam kotak penalti. Yusuf Yazici yang menjadi algojo, berhasil mencetak gol melalui titik putih dan membawa Lille unggul 1-0 atas tim tuan rumah.

AC Milan yang berusaha mencetak gol penyeimbang, mencoba peruntungan melalui tendangan bebas yang dieksekusi oleh Zlatan Ibrahimovic. Namun sayangnya bola tendangan Zlatan Ibrahimovic masih mampu ditepis oleh Mike Maignan. Hingga babak pertama usia, skor masih bertahan 0-1 untuk keunggulan Lille atas tim tuan rumah.

Memulai babak kedua, Stefano Pioli melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Hakan Calhanoglu dan Rafael Leao untuk meningkatkan intensitas dan daya gedor lini serang AC Milan.

Namun secara mengejutkan Lille malah berhasil bermain semakin apik. Yusuf Yazici berhasil mencetak dua gol dalam waktu tiga menit, di menit ke 55 dan ke 58 yang berhasil melengkapi hat tricknya di laga kontra AC Milan ini.

AC Milan dan Lille sebenarnya sama-sama punya banyak peluang untuk mencetak gol. Namun kedua tim tampak sangat kesulitan untuk melakukan penyelesaian akhir yang bisa berakhir gol. Hingga pertandingan berakhir, skor 0-3 membuat AC Milan kalah atas tim tamu, Lille di laga kali ini.

Kekalahan ini akhirnya mengakhiri catatan apik yang sudah diraihnya sejak bulan Maret lalu. AC Milan belum pernah mengalami kekalahan satupun. Berkat catatan apik itulah AC Milan berhasil memimpin klasemen Serie A dan Grup H Liga Eropa.

Diogo Dalot, rekrutan baru AC Milan, tampak sangat kecewa kenyataan AC Milan kalah 0-3 dari Lille. Ia berpendapat bahwa kali ini AC Milan tidak bertanding seperti yang biasa mereka lakukan.

“Kami kecewa, karena kami sudah memulai pertandingan dengan sangat baik dalam hal penguasaan bola dan bisa saja lebih berkonsentrasi pada pada pertandingan,” ujar Diogo Dalot pada Sky Sport Italia setelah laga usai.

“Namun kami memang melakukan beberapa kesalahan yang tidak biasanya kami lakukan. Skornya benar-benar terasa berat. Kami sudah mempersiapkan diri dan merasa percaya diri dalam menghadapi laga ini. Sayangnya, segalanya bisa terjadi di dalam sepak bola,” lanjut Diogo Dalot.

Tentu saja kekalahan ini menjadi salah satu modal yang cukup buruk bagi skuad AC Milan dalam melanjutkan laga di Serie A. Senin mendatang, 9 November 2020 AC Milan akan segera bertanding melawan Hellas Verona di kandang sendiri, San Siro.

“Dan untuk saat ini, kami harus melakukan recovery dan memulihkan diri serta memberikan reaksi secara langsung. Pelatih kami juga memberitahu serta mengarahkan kami untuk mengerahkan kemampuan terbaik para pemain. Kami sudah mencoba namun kami kebobolan dengan cara yang tidak biasanya,”

“Kami bisa saja bermain dengan lebih agresif dan kami akan mencoba untuk memperbaikinya di laga berikutnya,” ujar pemain asal Portugal tersebut.

Ada beberapa pihak yang mengklaim bahwa AC Milan terlalu jumawa karena torehan apik sebelumnya dan meremehkan lawan yang dihadapinya kali ini. Namun sang pelatih, Stefano Pioli menegaskan bahwa pemainnya tidak pernah sekalipun menganggap enteng setiap musuh yang dihadapinya.

Setelah laga usai, Stefano Pioli mengungkapkan bahwa kekalahan ini bisa memberikan dampak positif kepada skuad asuhannya. Setelah sekian lama tidak mengalami kekalahan, mungkin saat ini adalah saat yang tepat bagi AC Milan untuk belajar bangkit. Kekalahan ini adalah pertama kalinya Stefano Pioli bersama AC Milan kalah. Sejak Maret lalu Stefano Pioli dan AC Milan masih belum terkalahkan sekalipun.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments