Rencana Manchester United untuk mendapatkan jasa Frenkie De Jong menemui kendala baru. Tetangga mereka, Manchester City dilaporkan coba bajak pemain Barcelona itu. Sudah menjadi rahasia umum bahwa Manchester United sedang mendambakan jasa De Jong. Sang gelandang merupakan buruan nomor satu Setan Merah di bursa transfer kali ini.
Namun sejuah ini transfer ini masih belum kunjung deal. Ini disebabkan ada selisih harga yang sangat besar antara Manchester United dan Barcelona terkait De Jong. Transfer De Jong ini berpotensi gagal. Karena Manchester City dilaporkan akan mencoba membajak transfer ini. Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester City benar-benar tertarik merekrut De Jong.
Pep Guardiola sendiri yang menginginkan jasa pemain Timnas Belanda itu. Pep sudah lama terkesan dengan gaya bermain De Jong. Ia menilai sang gelandang punya gaya bermain yang sangat cocok dengan gaya bermainnya. Jadi ia meminta manajemen City untuk membajak transfer ini, terutama karena City berpotensi kehilangan Ilkay Gundogan dan Bernardo Silva di musim panas ini.
Manchester City Coba Bajak
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United wajib waspada. Karena kans City untuk membajak De Jong lebih besar. Ini disebabkan City bermain di UCL pada musim depan. Sementara United hanya bermain di UEL, di mana sang gelandang ingin bermain di UCL. Selain itu De Jong juga tertarik dengan prospek dilatih Pep Guardiola. Jadi Manchester United berpotensi besar gagal dalam transfer ini.
Manchester City berusaha menggagalkan upaya Manchester United untuk mendatangkan pemain tengah asal Belanda tersebut. De Jong diyakini kurang bersinar dan tidak mempersembahkan performa gemilangnya seperti saat di Ajax Amsterdam. Ia hanya butuh tim dan pelatih yang tepat untuk dapat mengembalikan penampilan terbaiknya kembali di atas lapangan hijau.
De Jong adalah pemain berbakat dan bertalenta, oleh karena itu pelatih anyar Setan Merah, Erik Ten Hag selaku mantan pelatih sang pemain ingin memboyongnya ke Old Trafford sebagai pengisi ruang tengah di skuadnya untuk bisa bersaing di Liga Inggris musim depan.
Kalvin Phillips Diincar Duo Manchester
Ada berita mengenai masa depan Kalvin Phillips. Gelandang Leeds United itu dilaporkan menolak untuk bergabung dengan Manchester United. Phillips dilaporkan akan cabut dari Leeds United di musim panas ini. Ia dikabarkan ingin mencari tantangan baru setelah musim lalu ia nyaris terdegradasi ke Championship bersama The Whites.
Manchester United diketahui menjadi salah satu tim yang paling ngebet mendatangkan Phillips. Namun belakangan Manchester City mencoba menikung sang gelandang. Manchester United harus melupakan Phillips. Karena sang pemain memutuskan untuk tidak pindah ke Old Trafford. Laporan itu mengklaim bahwa Phillips sebenarnya tertarik jadi bagian dari Manchester United.
Namun ia memutuskan untuk tidak pindah. Ini disebabkan ada faktor historis antara Leeds United dan Manchester United. Kedua tim ini adalah rival lama, sehingga hubungan kedua tim ini kurang baik. Phillips selaku didikan akademi Leeds tahu betul akan hal itu. Jadi ia tidak mau mengkhianati warga setempat dan klubnya, sehingga ia mencoret Manchester United dari calon klubnya.
Laporan itu juga mengklaim bahwa dengan tercoretnya Manchester United, Man City menjadi tim terdepan untuk mendapatkan jasa Phillips. Leeds United tidak punyua sejarah rivalitas dengan City, meski mereka satu kota dengan Manchester United. Jadi Phillips lebih aman pindah ke sana. Selain itu sang pemain terkesan dengan permainan City selama diasuh Pep Guardiola. Jadi ia makin mantap menerima pinangan Man City.
Dinilai Sebagai Pengganti Fernandinho
Manchester City dilaporkan sangat membutuhkan jasa Phillips. Karena mereka ditinggal Fernandinho di musim panas ini. City butuh gelandang bertahan dengan kemampuan di atas rata rata. Jadi Phillips dinilai cocok untuk kebutuhan mereka.
Pep saat ini ingin memiliki gelandang yang berkualitas untuk mengisi kekosongan di timnya. Sebab, pemain tengahnya kini, Bernando Silva dikabarkan akan hengkang dari Etihad Stadium. Maka dari itu, ia perlu menambah pasukan armada lini tengah untuk skuadnya agar dapat berkompetisi di musim depan dan berharap dapat mempertahankan gelar juara Liga Inggris mereka.