Manchester United akan melepas 2 pemain belakang pada bursa transfer awal musim 2022/2023.
Dari dua pemain yang akan dilepas Setan Merah, tidak ada nama Harry Maguire.
Manchester United menutup Premier League musim 2021/2022 dengan kekalahan.
Setan Merah kalah dengan skor 1-0 dari Crystal Palace. Namun, mereka cukup beruntung karena pada laga lain
West Ham kalah dari Brighton dan United aman di posisi ke-6 Manchester United hanya meraih 58 poin pada
musim ini, capaian yang buruk. Tapi, United akan memulai era baru musim depan.
Erik ten Hag akan mengambilalih posisi manajer dan punya banyak rencana baru untuk tim.
Manajer Baru Manchester United, Ten Hag melepas 2 pemain di bursa transfer nanti
Ten Hag akan membuat United sangat sibuk di bursa transfer. Bukan hanya mendatangkan pemain baru,
tetapi juga melepas pemain yang tidak masuk rencana. Jurnalis Fabrizio Romano memastikan bahwa Erik ten Hag
akan merombak lini belakang United. Sejauh ini, ada dua pemain yang mendapat izin untuk pindah dan United
tengah menanti tawaran bagi kedua pemain. Romano mengatakan Manchester United belum mengubah rencana
mereka pada Eric Bailly dan Aaron Wan-Bissaka. Mereka ada dalam daftar untuk meninggalkan klub musim panas
ini. Edinson Cavani juga akan pergi, sebagai free transfer. Wan-Bissaka tampil bagus musim 2020/2021 lalu.
Namun, pada musim 2021/2022, pemain yang pernah membela Crystal Palace itu gagal mencapai performa
terbaiknya. Wan-Bissaka kalah bersaing dengan Diogo Dalot. Sementara, Eric Bailly sejak lama tidak ingin pindah
dari United. Bailly tidak puas dengan menit bermain yang didapat dalam dua musim terakhir.
Tapi, United belum mendapat tawaran yang tepat.
Pemain Yang Hengkang Karena Kontrak Habis
Selain Wan-Bissaka dan Eric Bailly, ada beberapa pemain yang bakal pindah dari United lain.
Ralf Rangnick, penasehat United musim 2022/2023, memastikan bahwa Edinson Cavani akan pindah dari United.
Cavani pindah karena kontraknya habis dan tidak akan memperpanjangnya. Lalu, ada Juan Mata dan Nemanja
Matic yang juga bakal berganti klub musim depan. Kedua pemain senior akan meninggalkan United.
Berikut adalah pemain yang akan pindah dari United karena kontrak habis, Paul Pogba, Jesse Lingard,
Nemanja Matic, Edinson Cavani, Juan Mata, Lee Grant.
David De Gea Kritik Para Pemain Setan Merah
Sebuah kritikan keras diberikan David De Gea ke skuat Manchester United. Ia menyebut bahwa para pemain –
pemain yang sudah tidak punya hati di Manchester United lebih baik cabut dari Old Trafford dengan segera.
Manchester United lagi-lagi menutup musim tanpa satupun trofi juara. Ini membuat mereka sudah lima tahun
lamanya tidak memenangkan satupun trofi. Berbeda dengan musim-musim sebelumnya, kondisi Manchester United
sangat parah musim ini. Mereka hanya mampu finish di peringkat enam klasemen akhir EPL karena performa yang
sangat buruk. David De Gea mengakui bahwa performa buruk timnya ini disebabkan oleh para pemain sendiri.
Jadi ia menilai para pemain harus bertanggung jawab dengan kondisi ini. De Gea secara terbuka menyebut ada
beberapa pemain Manchester United yang bermain separuh hati untuk Setan Merah. Ia menilai pemain-pemain
yang memang tidak bisa berkomitmen untuk Manchester United lebih baik pergi ketimbang membuat malu timnya.
Kiper asal Spanyol tersebut mengatakan bagi pemain yang masih ingin berjuang, bertahanlah di klub.
Bagi pemain yang tidak punya keinginan seperti itu, pergilah dan tidak harus bertahan di klub ini.
Lebih lanjut, De Gea berharap pemain-pemain yang sudah tidak niat bermain di Manchester United digantikan oleh
pemain-pemain lain yang lebih punya hati. De Gea berharap timnya bisa mendatangkan banyak pemain dengan
karakter yang baik sehingga MU bisa lebih baik di musim depan. De Gea mengungkapkan manajer yang baru dan
staffnya sedang mencari pemain-pemain baru. Semoga para staff bisa mendatangkan pemain-pemain yang bagus
yang memiliki karakter yang bagus juga. Menurut gosip yang beredar, Manchester United akan mendatangkan
pemain baru pertama mereka di pekan ini. Nama bek Ajax, Jurrien Timber diyakini akan menjadi pembelian
pertama Erik Ten Hag.