Inter Milan bakal diakuisisi oleh PIF (Public Investment Fund) yang merupakan milik Arab Saudi di bawah pimpinan Pangeran Salman. Kabarnya PIF bakal menyiapkan dana hingga sebesar 1 miliar Euro atau setara 16 triliun rupiah untuk mengakuisisi klub asal Italia ini.
Inter Milan bakal diakuisisi dari Suning Group dan kabar tersebut semakin santer beredar. Bahkan penjualan atas klub atas Italia tersebut kinis emakin terlihat nyata berdasarkan laporan dari Marco Barzaghi, wartawan Italia.
Inter Milan Bakal Diakuisisi, Segera Punya Pemilik Baru
Kabar Inter Milan bakal diakuisisi oleh pemilik baru masih mendapat bantahan dari pihak klub. Padahal Marco Barzaghi melalui Sport Media Set menyatakan bahwa ia telah mendapatkan konfirmasi terkait penjualan klub asal Italia tersebut dari Suning ke PIF.
Barzaghi yang merupakan seorang wartawan tersebut mengaku mendapatkan sejumlah konfirmasi terkait kesepakatan antara PIF dan Inter Milan. Ia pun meyakini Nerazzurri bakal tak lama lagi jatuh ke tangan pemilik baru dari Arab Saudi.
Marco Barzaghi sampai membuat klarifikasi terkait masalah PIF. Ia bahkan mengatakan bahwa informasi yang selama ini didapatkannya adalah benar. Kabarnya Marotta sedang melakukan sesuatu terkait hal tersebut secara diam-diam.
Sebelumnya Saudi memang sudah mengakuisisi klub asal Inggris Newcastle. Namun, tampaknya mereka menaruh kekecewaan lantaran Arab kesulitan untuk mendatangkan sponsor di Liga Inggris. Selain itu, kesulitan lain yang dihadapi adalah mendatangkan pelatih kelas dunia untuk tim tersebut.
Di lain sisi, info yang beredar menyebutkan bahwa PIF juga memiliki keinginan untuk mencapai kesepakatan dengan Suning Grup. Namun, hingga sekarang pemilik Inter milan sendiri masih enggan untuk melepaskan status kepemilikannya.
Tak heran jika klub kenamaan asal Italia yang diasuh oleh Simone Inzaghi tersebut terus melakukan penyangkalan. Namun, semua tinggal menunggu waktu dan lihat apa yang akan terjadi kemudian.
Laporan lain yang beredar dari koran Libero menyatakan bahwa PIF dan Suning telah ada pembicaraan khusus terkait perusahaan milik negara Arab Saudi tersebut untuk akuisisi. Jika memang akuisisi tersebut disetujui, maka Saudi bakal mengambil alih saham mayoritas klub pemenang Liga Italia musim lalu ini.
Inter Milan Bakal Diakuisisi, Suning Group Bakal Kehilangan Saham Mayoritas
Jika Inter Milan bakal diakuisisi oleh perusahaan Arab Saudi yang berada di bawah pimpinan Pangeran Salman benar-benar terjadi, maka Suning harus siap kehilangan saham mayoritas. Inter pun bakal menjadi klub sultan jika akuisisi benar berjalan seperti yang direncanakan.
Suning Group masih dalam tahap negosiasi untuk melepas saham mayoritasnya di Inter Milan kepada pihak PIF. Inter bakal mendapat kucuran dana tak terbatas jika memang rencana akuisisi tersebut terwujud menjadi nyata.
Potensi besaran saham yang bakal dimiliki ole PIF kurang lebih senilai 35%. Sementara itu, Suning Group sendiri hingga saat ini merupakan pemilik saham mayoritas Inter Milan dengan kepemilikan sebesar 70%.
Kabar akuisisi Inter Milan oleh perusahaan Arab Saudi tersebut seakan menjadi angin segar yang sebelumnya tengah mengalami krisis finansial sejak akhir musim 2020/2021 lalu. Hingga mereka harus menjual dua pemain andalannya di bursa transfer musim panas lalu.
Padahal kedua pemain tersebut adalah kunci keberhasilan Inter Milan dalam meraih kejuaraan Liga Italia di musim sebelumnya. Achraf Hakimi dan Romelu Lukaku adalah sosok pemain yang dijual oleh Inter.
Romelu Lukaku akhirnya kembali dipulangkan ke Chelsea. Sedangkan Achraf Hakimi dibeli oleh Paris Saint Germain dengan mahar selangit. Maka dengan adanya berita akuisisi ini sebenarnya akan sangat membantu Inter agar terlepas dari krisis finansial yang dialaminya.
Namun, PIF kabarnya juga mengajukan syarat untuk merealisasikan akuisisi klub asal Italia tersebut. Kabarnya perusahaan asal Arab Saudi ini hanya akan mengambil alih Inter jika rencana pembangunan stadion di sebelah San Siro terus dilanjutkan.
Setelah sukses membangkitkan semangat para fans Newcastle United lantaran akuisisi yang dilakukannya, PIF bakal kembali melakukan akuisisi klub sepak bola ternama. Bagi pihak perusahaan, akusisisi yang dilakukan tersebut merupakan investasi jangka panjang.
Tampaknya situasi serupa juga bakal terjadi di klub asal Italia tersebut. Inter Milan bakal diakuisisi oleh PIF perusahaan asal Arab Saudi dalam beberapa waktu ke depan karena semua tinggal menunggu hasil negosiasi.