Neymar yang menjadi bintang di lini serang Paris Saint Germain memang sering keluar masuk ruang perawatan. Hal ini pula yang menuntut PSG belanja pemain baru. Hengkangnya Edinson Cavani juga menjadi alasan yang tepat agar PSG mau membuka tabungannya.
Cristiano Ronaldo Masih Bagus
Guillem Balague, salah satu pakar transfer pemain asal Spanyol, berpendapat bahwa kemungkinan Cristiano Ronaldo untuk hengkang sangatlah besar. Bahkan ia meyakini bahwa nama Cristiano Ronaldo akan masuk ke dalam daftar pemain yang akan berganti seragam di bursa transfer 2020.
Salah satu penyebabnya adalah mulai melemahnya keuangan Juventus. Gaji fantastis Cristiano Ronaldo saat ini adalah sekitar 31 juta euro atau sekitar 543,8 miliar rupiah tiap tahunnya.
Berita kepindahan Cristiano Ronaldo sempat santer diberitakan akan pindah ke klub raksasa Prancis, Paris Saint Germain (PSG). Di tengah masa pandemi seperti yang terjadi saat ini, banyak klub yang mengalami masalah finansial di berbagai aspek. Hanya sedikit klub yang masih bisa bertahan di sisi finansialnya. Salah satunya adalah PSG, itu sebabnya akan ada kemungkinan Cristiano Ronaldo akan pindah ke PSG.
Terlebih lagi, setelah mendapatkan Kylian Mbappe dengan harga 180 juta euro pada 2018 lalu, manajemen Paris Saint Germain tidak lagi mendatangkan pemain bintang lagi. Setelah datangnya Kylian Mbappe, Paris Saint Germain hanya membeli pemain kelas dua seperti Idrissa Gueye dan Pablo Sarabia.
Setelah berpuasa belanja pemain bintang selama dua musim, bukan tidak mungkin Paris Saint Germain akan membuka tabungannya untuk membeli pemain bintang. Mendatangkan pemain bintang seperti Cristiano Ronaldo bukan hal yang sulit bagi Paris Saint Germain yang notabene salah satu klub dengan kekuatan finansial yang cukup kuat.
Jika memang Paris Saint Germain deal mendatangkan Cristiano Ronaldo, maka bisa dibayangkan betapa berbahayanya lini serang Paris Saint Germain musim depan.
Kedatangan Cristiano Ronaldo nantinya tidak akan mengorbankan salah satu di antara Kylian Mbappe, Neymar, atau bahkan Mauro Icardi. Karena mereka bertiga akan bisa bermain bersama dengan Cristiano Ronaldo dengan formasi 4-2-3-1.
Dengan perkiraan formasi seperti itu, kita bisa membayangkan bagaimana barisan skuad Paris Saint Germain nantinya. Keylor Navas akan tetap menjadi pilihan pertama sebagai penjaga gawang. Kemudian barisan pertahanan akan diperkuat oleh empat pemain, yaitu Thiago Silva, Marquinhos, Thilo Kehrer, dan Juan Bernat.
Lalu di tengah lapangan, akan ada Angel di Maria dan Marco Veratti yang bisa bermain dengan role double pivot. Kemudian Cristiano Ronaldo yang memang lebih senang bermain di sisi kiri. Lalu Kylian Mbappe bisa bermain di sisi kanan Cristiano Ronaldo atau bahkan di sayap kanan lini serang Paris Saint Germain.
Neymar bisa bermain sebagai playmaker dan menjadi pendukung dan bermain di belakang Mauro Icardi yang menjadi ujung tombak lini serang Paris Saint Germain. Dari beberapa nama pemain di atas, kita sudah bisa membayangkan bagaimana mewahnya barisan pemain Paris Saint Germain.
Selain kabar akan kedatangan Cristiano Ronaldo ke Paris Saint Germain, masih ada beberapa daftar pemain lagi yang masuk dalam daftar incaran. Keinginan PSG belanja pemain baru memang sepertinya tidak main-main.
PSG Belanja Pemain Kelas Dua? Tak Masalah
Dari kabar yang berkembang di beberapa media, Patis Saint Germain juga dikabarkan berminat untuk mendatangkan salah satu striker miliki Manchester United. Odion Ighalo masuk ke dalam daftar belanja Paris Saint Germain. Ia diharapkan bisa menjadi pemain yang mengisi kekosongan posisi yang ditinggalkan oleh Edinson Cavani.
Sejak datang dan memperkuat Setan Merah pada Januari 2020, ia bermain dengan sangat memuaskan meskipun ia hanya berstatus sebagai pemain pinjaman dari Shanghai Shenhua. Ia juga sudah menyumbangkan lima gol dari 18 penampilannya di semua kompetisi untuk Setan Merah.
Masa pinjaman Odion Ighalo sudah diperpanjang oleh Setan Merah hingga Januari 2021. Jika Paris Saint Germain membeli pemain tersebut, maka otomatis, Odion Ighalo harus meninggalkan Setan Merah dengan segera.
PSG belanja pemain kelas dua? Tidak ada masalah. Odion Ighalo bisa masuk ke daftar pemain dengan rating kelas dua. Namun buktinya, ia bisa memberikan pengaruh yang cukup besar kepada Setan Merah selama masa pinjamannya di Manchester.