Romelu Lukaku bikin target tinggi setelah ia berhasil mempersembhakn gelar juara bersama Inter Milan. Musim panas 2021 ini misi Chelsea membidik Romelu Lukaku akhirnya terwujud. Saga transfer sang pemain sudah selesai dan kini resmi berstatus sebagai pemain Chelsea.
Pihak The Blues mengonfirmasi pendatangan striker andalan Inter Milan itu pada Kami 12 Agustus 2021 waktu setempat. Berdasarkan informasi yang beredar, Chelsea menggelontorkan dana sangat besar demi menebus pemain bertubuh kekar tersebut.
Kabarnya Romelu Lukaku dibeli seharga 115 juta euro, dari sang juara bertahan Italia, Inter Milan. Sementara raksasa London memberikan kontrak dengan durasi panjang mencapai lima tahun. Pemain yang kini berusia 28 tahun tersebut akan di gaji sebesar 12 juta euro per musimnya.
Mendarat di Stamford Bridge Romelu Lukaku bikin target tinggi. Ia merupakan pemain top dengan bakat bermain bola yang tidak perlu dipertanyakan kualitasnya. Untuk itulah ia berjanji akan mempersembahkan trofi Liga Champions untuk The Blues.
Tidak sampai di situ saja, Romelu Lukaku yang berhasil membawa Inter Milan merengkuh gelar juara juga sesumbar akan menciptakan 30 gol. Jika melihat penampilannya bersama Inter Milan, Romelu Lukaku telah mengoleksi 64 gol dari 95 pertandingan seluruh level.
Ia memang bukan sosok baru bagi Chelsea. Sebelumnya Romelu Lukaku pernah berseragam The Blues saat berusia belasan tahun. Namun sangat disayangkan penampilannya waktu itu masih belum maksimal sehingga kehilangan kesempatan untuk promosi ke tim utama.
Musim 2021-2022, Romelu Lukaku bikin target tinggi bersama The Blues. Berbekal pengalamannya di Inter Milan, pemain jagoan itu dianggap lebih dari cukup untuk mengisi skuad utama. Kehadirannya diyakini menambah amunisi The Blues untuk mengarungi musim 2021-2022.
Seperti dikethui jika Romelu Lukaku pernah dipinjamkan ke beberapa klub sebelum akhirnya di permanenkan Everton. Kemudian selang beberapa musim selanjutnya, ia pindah ke Manchester United lalu berlabuh ke Inter Milan.
Bersama Inter Milan kemampuan Romelu Lukaku makin berkembang, ia pun mendapat kesempatan untuk tampil di Serie A. Ditengah persaingan yang sangat ketat, Romelu Lukaku ternyata bisa tampil mentereng dan sering kali jadi pembeda skuad Inter Milan.
Dalam sebuah sesi wawancara penyataan Romelu Lukaku bikin target tinggi bersama klub baru baru di ungkap.
“Sejak saya meninggalkan Chelsea, ini adalah perjalanan panjang dengan banyak momen naik-turun. Tapi pengalaman semacam ini membuat saya kuat dan tantangannya adalah membantu tim meraih meraih lebih banyak trofi,” ungkap Romelu Lukaku.
“Saya sudah tidak sabar untuk segera memulai dan membantu klub meraih lebih banyak kesuksesan,” ungkapnya kembali.
Romelu Lukaku Bikin Target Tinggi Sekaligus Beri Kekuatan Untuk Chelsea
Kedatangan Romelu Lukaku ke Stamford Bridge disambut hangat oleh seluruh pemain, pelatih Thomas Tuchel juga jajaran manajemen. Bahkan Direktur Chelsea Marina Granovskaia juga senang atas mendaratnya pemain andalan Inter Milan tersebut.
“Romelu Lukaku adalah salah satu striker dan pencetak gol terbaik dunia. Kami benar-benar senang membawanya kembali ke klub yang dia cintai, dan bersemangat untuk menambahkan kekuatan ke skuad pemenang Liga Champions kami,” ungkap sang direktur.
“Kami tentu saja ingin membangun kesuksesan musim lalu dan Romelu Lukaku akan memainkan peran besar dalam mencapai target kami. Saya yakni semua penggemar Chelsea akan bergabung dengan saya untuk mengucapkan selamat datang di rumah, Romelu!.”
Seperti diketahui jika musim 2021-2021, juru taktik Chelsea mengincar gelar Premier League. Misi Romelu Lukaku bikin target tinggi sangat didukung oleh pelatih tersebut. Selain itu kehadiran Romelu Lukaku ke Stamford Bridge akan memberikan kans besar bagi Chelsea untuk mempertahankan gelar Liga Champions.
Prestasi Romelu Lukaku dianggap lebih dari cukup untuk menjalani debutnya bersama Chelsea. Ia telah mengukir 251 gol sepanjang karirnya di level klub. Ketika bergabung Anderlecht, Romelu Lukaku mengoleksi 41 gol, sementara bergabung West Brom mencapai 17 gol.
Selanjutnya berseragam Everton jadi torehan terbanyak mencapai 67 gol, lalu bersama Manchester United sebanyak 42 gol dan Inter Milan mencapai 64 gol. Pada Sabtu 14 Agustus 2021 nanti Romelu Lukaku bikin target tinggi dengan bertanding melawan Crystal Palace di partai pembuka EPL 2021-2022.
Akankah targetnya tercapai?