Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga ItaliaLaga Napoli vs Juventus, Si Nyonya Tua Digilas 0-1

Laga Napoli vs Juventus, Si Nyonya Tua Digilas 0-1

Laga Napoli vs Juventus, Si Nyonya Tua Digilas 0-1 – Il Partenopei menjamu Si Nyonya Tua dalam lanjutan Liga Italia. Eksekusi penalti Lorenzo Insigne berhasil menumbangkan Bianconeri 0-1.

Duel tersebut digelar di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (14/2/2021) dini hari WIB. Juventus bisa mengawali laga dengan baik, namun satu kesalahan membuat pasukan Andrea Pirlo pulang tanpa mengantongi skor.

- Advertisement -
asia9QQ

Eksekusi penalti Lorenzo Insigne di babak pertama sukses membawa kemenangan untuk Napoli. Si Nyonya Tua yang tetap bermain agresif di babak kedua kini harus gigit jari.

Il Partenopei sukses meraup tiga angka meski pasukannya tidak lengkap. Napoli tidak bisa mengandalkan enam pemainnya akibat cedera dan COVID-19 di laga Napoli vs Juventus ini.

Keenam pemain tersebut adalah Kalidou Koulibaly, Konstantinos Manolas, Faouzi Ghoulam, Elseid Hysaj, Diego Demme, dan Dries Mertens.

Gennaro Gattuso sebagai juru taktik Napoli akhirnya bisa membuktikan kualitasnya melalui kemenangan ini. Dalam beberapa laga terakhir, gattuso sempat diremehkan bahkan diisukan akan didepak usai Napoli mengantongi kekalahan di tiga laga beruntun sebelum menghadapi Juventus.

Kabar pemecatan pelatih berusia 43 tahun itu juga semakin meluas. Akibatnya, pelatih dengan julukan Rino ini sempat geram dengan rumor tersebut.

“Akhir-akhir ini banyak rumor yang beredar tentang saya, tapi saya lebih suka jika seseorang melakukan penilaian atas apa yang saya lakukan. Yang membuat saya semakin geram adalah saat mereka menghina saya secara pribadi. Saya keberatan dengan hal tersebut. Tapi, kini saya membuktikan kualitas saya di laga Napoli vs Juventus,” ujar Gattuso dikutip Football Italia.

“Siapa saja bisa menilai bahwa saya pelatih yang buruk, dan itu terserah. Namun, saya siap meneriaki mereka semua kalau itu terbukti bohong.”

“Kita tidak pernah tahu apa yang terjadi jika Covid-19 ini tidak ada. Tapi situasi saat ini harus diterima. Saat bangun pada pagi hari, Anda tidak akan pernah tahu apa yang terjadi selanjutnya,” jelasnya.

Usai menumbangkan Si Nyonya Tua, Napoli kini menempati posisi keempat dengan koleksi 40 angka. Mereka hanya selisih dua poin dari Bianconeri yang tepat ada di atasnya.

Jalannya Laga Napoli vs Juventus

Juventus mengawali laga dengan garang saat laga baru berjalan enam menit. Adrien Rabiot mampu menyambut bola dari sepak pojok dengan sundulan meski arahnya masih meleset dari gawang.

Si Nyonya tua menciptakan peluang lagi di menit ke-14 laga Napoli vs Juventus. Namun, usaha Federico Bernardeschi masih belum bersarang di gawang lawan. Giliran Napoli yang melancarkan serangan melalui sundulan Hirving Lozano di menit ke-17. Namun, bolanya mendarat di sisi jaring gawang.

Wasit memberi hadiah penalti untuk Napoli di menit ke-31. Tangan Giorgio Chiellini mengenai muka Amir Rrahmani dalam situasi duel udara. Keputusan diperkuat dengan tinjauan lewat VAR.

Lorenzo Insigne maju sebagai eksekutor dan sukses menyelesaikan tugasnya dengan apik. Szczesny bergerak ke arah kiri atas gawang, padahal bola mengarah sebaliknya. Tuan rumah memimpin 1-0 hingga turun minum.

Serangan Juventus di babak kedua tidak mengendur. Si Nyonya Tua mengantongi peluang di menit ke-48 dari kemelut sepak pojok. Cristiano Ronaldo menyontek bola di mulut gawang, namun bola masih bisa diamankan oleh Alex Meret.

Meret lagi-lagi sukses menyelamatkan gawangnya di menit ke-56. Tendangan keras Federico Chiesa gagal mengelabui kiper Il Partenopei itu di laga Napoli vs Juventus.

Juventus sempat mencatatkan gol pertamanya di menit ke-62 lewat Alvaro Morata. Namun, gol tersebut tidak sah karena striker asal Spanyol itu sudah lebih dulu dalam posisi offside.

Bianconeri masih terus bergerilya untuk bisa menyamakan kedudukan. Di menit ke-84, upaya Morata masih bisa digagalkan oleh Meret.

Meret kembali menyelamatkan gawangnya di penghujung laga. Kali ini, ia berhasil menyelamatkan gawangnya dari sundulan Ronaldo di menit ke-89. Hingga laga Napoli vs Juventus tuntas, skor bertahan 1-0 untuk kemenangan Il Partenopei.

Susunan Pemain

Napoli: Meret:Di Lorenzo, Maksimovic, Rrahmani, Mario Rui; Bakayoko, Zielinski (Fabian Ruiz 65); Politano (Elmas 65), L Insigne (Lobotka 87), Lozano; Osimhen (Petagna 75).

Juventus: Szczesny: Cuadrado (Alex Sandro 46), De Ligt, Chiellini, Danilo; Chiesa, Bentancur (Kulusevski 72), Rabiot, Bernardeschi (McKennie 63); Morata, Ronaldo.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments