Saturday, November 23, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga IndonesiaLaga Kedua Toulon Cup 2022, Timnas Indonesia U-19 Taklukkan Ghana dengan Skor...

Laga Kedua Toulon Cup 2022, Timnas Indonesia U-19 Taklukkan Ghana dengan Skor 0-1

Timnas Indonesia U-19 kembali melakoni laga kedua Toulon Cup 2022. Kali ini lawan mainnya adalah Ghana.

Laga ini digelar di Stade de Lattre De Tassigny Stadium, Prancis, Kamis (02/06/2022) petang WIB.

- Advertisement -
asia9QQ

Laga kedua kontra Ghana ini berhasil dimenangkan oleh Timnas Indonesia hasil kerja sama antara Hokky Caraka

dan Cahyana Rizky di menit ke 57.

Jalannya Pertandingan laga kedua Toulon Cup              

Babak Pertama

Timnas Indonesia tampil semakin baik sejak pertandingan pertamanya melawan Venezuela. Sejak menit pertama,

Garuda Muda mampu mengimbangi gaya main dari pasukan Ghana. Keduanya sama-sama tampil agresif.

Akan tetapi tak lama kemudian, Ghana mulai mendominasi permainan. Tepat di menit kelima, pasukan Ghana

mendapatkan peluang setelah berhasil masuk dari sisi kanan dan melepas sepakan dari jarak dekat.

Beruntung serangan tersebut masih cukup lemah dan masih bisa diblok oleh kiper Cahya Supriadi.

Masih dikuasai Ghana, mereka kembali mendapatkan peluang emas yang berbahaya. Razak menanduk bola ke

gawang Timnas namun masih membentur mistar. Namun selanjutnya, bola rebound hampir saja ia manfaatkan

dengan baik kalau saja Supriadi gagal menghalau bola tersebut. Tak berhenti sampai disitu, mereka kembali

melakukan percobaan dari jarak jauh namun belum juga berbuah gol.

Di sisi lain, Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan mencoba keluar dari tekanan dan melancarkan serangan balik.

Sayangnya, serangan-serangan yang mereka buat kerap terputus di tengah lapangan.

Perlahan tapi pasti, skuad asuhan Dzenan Radoncic ini mulai tampil menekan dan membuat Ghana kewalahan.

Hal ini membuat duel antara keduanya kembali a lot.

Pasukan Ghana kembali mendapatkan peluang emasnya di lima menit jelang turun minum.

Kali ini Abdalloh mengeksekusi sepakan jarak jauh namun masih melambung tipis dari mistar gawang Indonesia U-19.

Timnas Indonesia baru mendapatkan peluangnya di menit ke-45, yakni melalui Hokky Caraka. Ia mendapatkan

umpan terobosan dari kotak penalti, namun sayang bola masih berhasil dihalau penjaga gawang Ghana.

Hokky hampir saja mendapatkan bola rebound namun defender lawan masih bisa mengamankan area kotak penalti dengan sapuannya.

Dengan begitu, babak pertama berakhir tanpa satu gol pun tercipta dari kedua tim.

Babak Kedua

Sama seperti babak pertama, kedua tim malah makin menjadi. Mereka melancarkan aksi serang dengan sengit.

Ghana kembali mendapat peluang perdananya di babak kedua pada menit ke-54. Mereka berhasil memanfaatkan

sepakan jarak jauh yang membuat  sedikit kemelut hanya satu meter dari luar kotak penalti.

Beruntung bola tersebut masih melambung tinggi.

Tiga menit berselang, giliran Timnas Indonesia yang memiliki kesempatan mentereng. Carakka berhasil menerobos

pertahanan lawan dari sisi sayap kanan dan mengirim umpan silang ke tengah kotak penalti.

Semula bola sepakan tersebut sempat ditangkap kiper lawan tapi terlepas dari tangannya, namun bola rebound

akhirnya disambar Cahyana Rizky dengan kaki kirinya. Kiper Ghana tak sanggung membaca arah pergerakan bola

dan berbuah gol manis untuk Timnas Indonesia. Dengan demikian pasukan Hokky Carakan dan kawan-kawan unggul 1-0 atas tim lawan.

Gol perdana tersebut membuat Ghana tak tinggal diam. Mereka semakin agresif melancarkan serangan.

Di sisi lain, skuad Garuda telah mendapatkan pemantik semangat dari gol berharga tadi.

Di menit ke-60, Ghana kembali mengancam gawang Supriadi dari luar kotak penalti. Lima menit berselang juga satu

pemain mereka mencoba melepas sepakan jarak jauh. Bola justru membentur pemain Indonesia, namun satu

pemain Ghana mendapatkan bola rebound dan melesakkan sepakan kaki kirinya.

Bola tersebut masih cukup lemah sehingga aman bagi gawang Indonesia.

Menit ke-73, Hokky Caraka kembali mendapat peluang dengan masuk kotak penalti dan melepas sepakan tepat

sasaran dari kanan, namun belum berhasil. Sementara Ghana hampir saja menggandakan skor di menit ke-84

dengan menciptakan peluang apik ke kotak penalti Indonesia. Namun ternyata serangan tersebut offside.

Hal yang sama kembali terjadi di menit 90+2. Supriadi kewalahan menangkap bola serangan dan sempat terlepas.

Beruntung ia bisa mencegah lawan menendang bola dan menangkap lagi bola dengan aman.

Akhirnya pertandingan berakhir dan Timnas Indonesia tampil sebagai pemenang dalam laga melawan Ghana dengan skor 1-0.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-19 :

  1. Cahya Supriadi;
  2. Cahyana Rizky,
  3. Muhammad Ferarri,
  4. Ahmad Rusadi,
  5. Edgard Amping,
  6. Dimas Juliono Pamungkas,
  7. Arkhan Fikri,
  8. Fachrezi,
  9. Ronaldo Kwateh,
  10. Hokky Caraka,
  11. Alfriyanto Nico.

Timnas Ghana :

  1. 16–Anane;
  2. 21-Opoku,
  3. 5-Gogoe,
  4. 19-Essel,
  5. 22-Amankwah,
  6. 4- Sarfo,
  7. 8-Baafi,
  8. 14-Salifu,
  9. 20-Razak,
  10. 17-Yakubu-
  11. 18-Mensah

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments