Real Madrid baru saja lolos dari babak pertempat final UEFA Champions League setelah Karim Benzema mencetak gol Hattrick.
lawan yang telah mereka hadapi juga bukanlah lawan yang mudah, mereka harus melawan Chelsea yang menduduki
peringkat ke 3 dalam Premier League, Madrid berhasil memenangkan perempat Final dengan aggregat 5-4.
Madrid sedari dulu selalu memiliki legenda dalam barisan pemain nya, mulai dari Raul, David Beckham,
Cristiano Ronaldo dan sekarang kita telah memasuki era Karim Benzema,
Benzema baru saja mencetak Hattrick bagi Madrid dalam pertemuan pertama Madrid dengan Chelsea,
dan pada laga kedua mereka, Benzema sekali lagi melakukan gol yang memastikan lolos nya Real Madrid
ke Semifinal.
Karim Benzema Mungkin bukankah nama yang asing bagi para pecinta sepak bola, pemain berdarah Aljazair ini
sudah bergabung bersama real madrid sejak 2009 namun saat itu Namanya belum semanis saat ini, tentu saja
karena CR7 lah yang menjadi pusat perhatian bagi fans real madrid saat itu, namun belakangan ini
Benzema menjadi perbincangan hangat bukan dikalangan petinggi Real Madrid saja, namun di seluruh dunia.
Perjalanan Karir Karim Benzema
Karim Benzema mulai bermain bola dari usianya yang masih sangat muda ,
ia bermain mula mula untuk klub asal Prancis yang Bernama Bron Terralion, sebuah klub bola lokal di kota
Lyon tempat asalnya, berkat performa nya yang cukup bagus, keberuntungan pun langsung menghampiri Benzema,
Olympique Lyonnais melirik Benzema , dan Benzema pun masuk setelah melakukan laga percobaan.
Pada Musim 2004/2005, Karim Benzema bermain di dalam Squad Reserve Olimpique Lyonnais,
yang merupakan anak dari Klub besar Lyon dan bermain di divisi 4 Liga Prancis, pada kesempatan ini
Benzema langsung menunjukan keseriusan nya dalam dunia sepak bola,
ia menjadi pencetak gol terbanyak untuk tim, dan saat itu Squad Reserve Olimpique Lyonnais menjadi Runner Up.
Dengan Performa nya yang cemerlang tersebut ia ditempatkan pada Klub Utama Lyon dan bermain di Ligue 1,
bersama Lyon ia telah mendapatkan beberapa prestasi seperti Ligue 1, Coupe De France dan beberapa lagi,
sekarang walaupun Benzema Sudah berada di real madrid namun ia tetap menjadi top goalscorer ke 9
sepanjang sejarah Lyon.
Pada musim 2009/2010 Benzema hijrah ke Santiago Bernabeu seharga 35 Juta Euro,
ia menunjukan kemampuan nya sebagai seorang stiker dalam laga persahabatan dengan Shamrock Rovers namun
kali ini Benzema bermain dalam klub dengan kaliber kaliber yang luar biasa seperti dirinya sehingga
ia kesulitan untuk mendapatkan posisi tetap sebagai starting eleven.
Namun hal itu hanya sebentar saja, untuk beberapa musim kedepan Benzema berlaga bersama Cristiano Ronaldo
dan juga Gareth Bale , trio ini kemudian menjadi salah satu andalan dalam menghasilkan gol untuk real madrid,
namun pada tahun 2016, Ronaldo yang berpindah ke Serie A membuat real madrid kehilangan salah satu striker terbaiknya.
Performa terakhir
Karim Benzema mungkin tidak selalu menjadi topik perbincangan utama dalam Real Madrid namun ia telah
membuktikan kemampuan nya melalui trofi yang ia berikan untuk Real Madrid termasuk 4 kali Fifa World Cup,
3 kali Spanish Champion, 4 kali Spanish Supercup, 4 kali Champions League dan masih banyak lagi.
Karim Benzema sekarang sedang membela Real Madrid di La Liga dan juga UEFA Champions League,
beberapa waktu yang lalu Benzema baru saja memberikan kejutan berupa Hattrick untuk memastikan kemenangan
Real Madrid pada laga Pertama melawan Chelsea dalam perempat Final.
Permainan shooting nya yang sangat apik, tandukan yang mematikan, serta kemampuan nya untuk mengatur lini
penyerangan Madrid membuatnya dipuji oleh petinggi Real Madrid, Gaya bermain nya yang sangat tajam
dan lincah menjadikan nya ujung tombak penyerang Real Madrid.
Karim Benzema Kini sudah berusia 34 tahun dan usia itu bukanlah usia yang ,muda lagi untuk seorang atlet
karena setiap atlet memiliki masa Prima nya, tetapi hal itu seakan tidak berlaku bagi Benzema,
kemampuan nya seperti wine tua yang semakin matang seiring usia, sedari ia bermain bersama Casillas
dan Ronaldo ia senantiasa berkembang dan menjadi role model yang baik untuk tim nya.