Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga IndonesiaIndonesia Masuk Final Piala AFF 2020; Selebrasinya Sampai ke Inggris

Indonesia Masuk Final Piala AFF 2020; Selebrasinya Sampai ke Inggris

Indonesia Masuk Final Piala AFF 2020; Selebrasinya Sampai ke Inggris – Euforia kemenangan timnas Indonesia ketika laga melawa Singapura ternyata sampai ke klub Inggris yaitu Ipswich Town. Tentu saja kabar Indonesia masuk final Piala AFF 2020 disambut sangat meriah.

Saat ini timnas Indonesia sudah memegang tiket untuk masuk final Piala AFF 2020. Tiket itu didapatkan usai skuad Garuda menyingkirkan Singapura dalam semifinal.

- Advertisement -
asia9QQ

Tim Merah Putih sukses dengan keunggulan 5-3 secara agregrat dari The Lions yang menjadi julukan dari timnas Singapura.

Dalam leg pertama yang digelar pada Rabu (22/12/2021) di Stadional Nasional Singapura kedua tim berhasil imbang dengan skor 1-1.

Indonesia sempat unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Witan Sulaeman pada menit ke 28 namun mampu dibalaskan oleh Singapura lewat gol Ikhsan Fandi.

Lalu dalam leg kedua yang digelar kemarin yakni pada Sabtu (25/12/2021) di stadion yang sama, Indonesia berhasi menang dengan skor 4-2 atas Singapura.

Kemenangan itu dipenuhi dengan drama dikarenakan nyaris mengalami kekalahan ketika melawan 8 orang pemain Singapura.

Indonesia unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Ezra Walian pada menit ke 11. Singapura bisa membalasnya lewat gol yang dicetak oleh Song Ui-young pada menit 45+4.

Beberapa menit sebelum gol yang dicetak oleh Song Ui-young Singapura harus bermain dengan 10 pemain saja usai bek mereka yaitu Safuwan Baharudin mendapatkan kartu merah.

Lalu masuk pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-67, Singapura kehilangan Irfan Fandi yang mendapatkan kartu merah dari wasit.

Timnas Indonesia bermain melawan sembilan orang pemain Singapura ketika itu. Namun gawang Indonesia justru kebobolan pada menit ke-74.

Peristiwa ini membuat timnas Indonesia sempat ragu dan kehilangan kepercayaan dirinya.

Kiper Nadeo tak mampu menghalau sepakan bebas yang dilakukan oleh Shadan Sulaiman. Meski pada akhirnya Indonesia masuk final Piala AFF namun sepanjang pertandingan suporter Indonesia dibuat senam jantung.

Beruntung, Pratama Arhan sukses mencetak gol pada menit ke-87 untuk membuat skor menjadi imbang yaitu 2-2.

Drama tidak berhenti sampai disini saja karena pada masa injury time babak kedua yaitu pada menit (90+1), timnas Indonesia berada dalam posisi hidup dan mati karena mendapat hukuman penalti dari wasit.

Hukuman tersebut dikarenakan Pratama Arhan didakwa mengangkat kaki terlalu tinggi ketika ingin mengambil bola dari pemain Singapura dalam kotak terlarang.

Untungnya, Nadeo tampil dengan gemilang. Dia bisa menebak sepakan 12 pas Faris Ramli dan laga pun dilanjutkan ke babak extra time.

Dalam masa tambahan waktu inilah timnas Indonesia sukses menambahkan dua gol dari gol bunuh diri Shawal Anuar dan Egy Maulana Vikri.

Gol tersebut sekaligus juga menjadi gol penghantar kesuksesan Indonesia masuk final Piala AFF 2020.

Perjuangan belum berakhir karena setelah ini Indonesia harus bersiap menghadapi lawan yang lebih berat lagi di babak final.

Selebrasi Indonesia Masuk Final Piala AFF 2020

Akhirnya, Indonesia sukses menjadi tim yang masuk ke babak final pertama. selebrasi kemenangan Indonesia masuk final Piala AFF ternyata tak hanya dilakukan oleh suporter Indonesia.

Ipswich Town juga ikut melakukan selebrasi atas kemenangan Indonesia ini. Bahkan selebrasi ditunjukkan dengan mengunggah secara resmi di akun media sosialnya.

Tinggal selangkah lagi timnas Indonesia bisa tahu lawannya ketika laga Thailand vs Vietnam sudah keluar siapa pemenang dalam laga tersebut.

Karena kemenangan inilah, banyak pemain Indonesia yang tersorot karena tingkah uniknya ketika laga Indonesia melawan Singapura.

Satu diantaranya adalah Asnawi yang wajahnya sedang ramai dibicarakan. Pasalnya Asnawi langsung menghadap ke Faisal selaku eksekutor tendangan penalti yang gagal.

Disana nampak Asnawi mengucapkan kalimat yang menjadi tanda tanya, apakah yang ia sebutkan di wajah Faisal.

Selebrasi Indonesia masuk final Piala AFF 2020 sangat wajar dilakukan karena perjuangan timnas Indonesia tidaklah mudah.

Salah satu yang paling menyakirkan adalah Yudo yang ayahnya meninggal ketika dirinya akan berlaga di Piala AFF.

Akhirnya satu persatu pengorbanan timnas Indonesia bisa dibayar mahal. Selangkah lagi Indonesia bisa menjadi juara jika sampai menang di babak final.

Perjuangan Indonesia masuk final Piala AFF tidak boleh disia-siakan. Tahun ini harus menjadi tahun emas bagi Indonesia.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments