Fakta menarik Liga Jerman hingga pertandingan di akhir pertengahan musim 2020/2021 ini memang ada banyak sekali. Banyak hal-hal menarik mulai dari klub yang memberi kejutan tak disangka-sangka, tergesernya sang klub raksasa dari posisi puncak klasemen Bundesliga, hingga klub yang sama sekali tidak pernah memenangkan pertandingan sepanjang musim ini.
Saat ini Liga Bundesliga di Jerman sedang berada dalam masa jeda karena libur Natal dan Tahun Baru 2021. Pertandingan bakal dilanutkan pada awal tahun mendatang. Beberapa pencapaian luar biasa berhasil ditorehkan sepanjang pertandingan Bundesliga hingga akhir pertengahan musim 2020/2021 ini. Apa saja fakta menarik Liga Jerman yang terjadi?
Daftar Fakta Menarik Liga Jerman
Beberapa data dan fakta menarik Liga Jerman berhasil dicatatkan dan terekam dengan baik. Sudah sebanyak 13 laga yang berhasil terangkum sepanjang pertengahan musim ini. Berikut ini beberapa di antaranya:
1. Kemenangan Tim Tuan Rumah Terbesar
Peluang untuk menang bagi tim tuan rumah dalam pertandingan mungkin bakal lebih besar jika memang tim tersebut memiliki kemampuan yang mumpuni. Selain sudah paham betul dengan kandang yang akan dihadapinya, tim tuan rumah juga bakal didukung oleh penggemar yang lebih banyak dari markasnya.
Salah satu kemenangan kandang terbesar yang berhasil ditorehkan dalam Bundesliga musim ini adalah kemenangan Bayern Munchen atas Schalke 04. Klub raksasa asal Jerman tersebut berhasil mencetak delapan gol di gawang Ralf Fahrmann tanpa perlawanan satu kali pun dari pihak Schalke 04.
Gol-gol yang ditorehkan Serge Ganrby dengan hat-trick-nya, Leroy Sane, Leon Goretzka, Robert Lewandowski, dan Thomas Muller berhasil menambahkan catatn gemilang untuk klub ini. Namun, kemenangan Bayern Munchen tersebut sekaligus menambahkan catatan buruk untuk Schalke.
2. Kemenangan Tim Tamu Terbesar
Sebagai tim tamu yang bertandang ke kandang lawan, tentu ada lebih banyak tantangan yang harus dihadapi. Sehingga banyak yang mengira bahwa peluang untuk menang bagi tim tamu biasanya lebih kecil dibandingkan tim tuan rumah. Namun, hal tersebut faktanya tidak berlaku untuk klub yang berhasil menggeser posisi Bayern Munchen dari puncak klasemen, yakni Bayer Leverkusen.
Bayer Leverkusen berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan skor akhir pertandingan 0 – 4 saat melawan FC Koln pada pekan ke-12 lalu. Selain Bayer Leverkusen, tercatat VfB Stuttgart juga berhasil membantai salah satu klub ternama Jerman yakni Borussia Dortmund dengan skor akhir 1 – 5.
3. Pencetak Hat-Trick Terbanyak
Rekor klub sebagai pencetak hat-trick terbanyak menjadi fakta menarik Liga Jerman lainnya yang berhasil dicapai oleh Bayern Munchen. Klub raksasa asal Jerman tersebut menjadi tim dengan pencetak hat-trick terbanyak melalui tiga gol dari Serge Gnarby dan dua gol dari Robert Lewandowski.
Serge Gnarby berhasil membobol gawang Schalke 04 dengan tiga golnya sehingga pertandingan berakhir dengan skor 0 -8. Sementara itu, Robert Lewandowski berhasil mencetak dua kali hat-trick saat bertanding melawan Hertha Berlin dengan skor akhir 4 – 3 dan Frankfurt dengan skro akhir 5 – 0.
4. Laju Tak Terkalahkan Paling Lama
Bayer Leverkusen memang menjelma menjadi klub yang cukup mematikan sepanjang musim 2020/2021 ini. Bahkan Bayer Leverkusen berhasil merebut mahkota Bayern Munchen di posisi puncak klasemen dalam beberapa hari. Prestasi yang cukup mencengangkan sehingga klub ini disebut-sebut sebagai pesaing paling berat Bayern Munchen.
Selan itu, Bayer Leverkusen juga berhasil mencatatkan sejarah sebagai tim yang tidak terkalahkan dalam 12 pertandingan Bundesliga secara beruntun. Kekalahan pertamanya terjadi saat klub ini bertanding melawan Bayern Munchen dengan skor tipis 2 – 1.
5. Kemenangan Terlama
Bisa dibilang klub Bayern Munchen memang tiada tandingan. Klub raksasa asal Jerman yang menduduki posisi puncak klasemen Bundesliga ini berhasil mencatatkan kemenangan secara beruntun dan terpanjang sebanyak lima kali pertandingan. Pencapaian yang sama yang berhasil diraih oleh Bayer Leverkusen.
Melihat bagaimana kedua klub ini bermain di lapangan, tak heran jika Bayern Munchen dan Bayer Leverkusen menjadi klub Jerman yang paling ditakuti. Selisih poin di antara keduanya pun hanya berkisar dua poin. Di mana Bayern Munich berhasil mengumpulkan 30 poin, sedangkan Bayer Leverkusen sebanyak 28 poin.
Beberapa fakta menarik Liga Jerman di akhir pertengahan musim 2020/2021 ini membuat pertandingan Bundesliga musim ini semakin menarik. Ada kejutan apalagi yang terjadi pada pertengahan musim mendatang?