Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeHot News7 Fakta Menarik Boxing Day di Premier League Musim Ini

7 Fakta Menarik Boxing Day di Premier League Musim Ini

Boxing Day di Premier League musim ini yang dimana telah bergulir pada 26 hingga 29 Desember 2023 telah rampung digelar. Duel di pekan ke-19 tersebut telah berhasil menorehkan catatan spesial, termasuk yang diukir oleh Manchester United dan Chelsea.

Boxing Day merupakan 1 di antara tradisi yang telah ada sejak 1663 di Inggris. Ketika itu, para pekerja, pedagang, dan orang miskin mendapatkan sebuah hadiah yang dimasukkan ke dalam kotak karena berkerja pada hari Natal.

- Advertisement -
asia9QQ

Mereka kemudian mendapatkan liburan keesokan harinya agar bisa berkumpul dengan keluarga untuk merayakan Natal bersama. Kini, tradisi tersebut tidak hanya lagi mengenai pemberian kado Natal, tetapi juga berkaitan dengan olahraga.

Sejumlah pertandingan menarik tersaji di sepak bola Inggris, terutama di Premier League pada Boxing Day. Klub-klub papan atas seperti  Liverpool, Manchester United, Chelsea, dan Manchester City berlomba-lomba untuk bisa meraih kemenangan sebagai kado Natal untuk para soperternya.

Hasilnya, Liverpool sukses membungkam Burnley dengan torehan skor 2-0, Manchester United juga berhasil menang dengna skor 3-2 atas Aston Villa, Chelsea mengalahkan Crystal Palace 2-1, dan Manchester City meraih kemenangan 3-2 dari Aston Villa.

Sayangnya, Arsenal harus gagal dalam memetik 3 poin. The Gunners harus takluk 0-2 dari West Ham United di Stadion Emirates. Sejumlah catatan menarik telah tersaji pada Boxing Day Di Premier League musim ini. Berikut adalah ulasannya.

Rasmus Hojlund Pecah Telur

Rasmus Hojlund berhasil mencetak gol penentu kemenangan Manchester United atas Aston Villa. Pemain asal Denmark itu tidak sekedar mencetak gol yang dimana membawa MU menang 3-2 di Old Trafford.

Hojlund akhirnya berhasil pecah telur di Premier League. Sebuah penantian yang cukup panjang bagi pemain yang didatangkan dari Atalanta itu berhasil membobol gawang lawan, meski sudah mencetak 5 gol untuk Manchester United di LIga Champions.

Rekor manchester United Di Boxing Day

kemenangan 3-2 yang dimana berhasil diraih atas Aston Villa dalam laga Boxing Day tahun ini membuat catatan MU terjaga. Manchester United masih melanjutkan rekor dimana tidak pernah kalah saat menjalani Boxing Day di Old Trafford pada era Premier League.

Selain itu, Manchester United juga dapat menambahkan catatan kemenangan luar biasa di Boxing Day. The Red Devils telah meraih 54 kemenangan dalam sejarah Boxing Day, dan menjadi sebuah tim paling banyak menang ketimbang tim lain di kompetisi kasta tertinggi Liga Inggris.

Kemenangan 100 Persen Jurgen Klopp

Hasil positif yang didapat oleh Liverpool saat melawan Burnley membuat Jurgen Klopp mencatatkan sebuah fakta positif. Manajer asal Jerman tersebut kini telah memiliki rekor 100 persen terbaik sepanjang sejarah Boxing Day.

Klopp selalu membawa Liverpool menang dalam 6 laga Boxing Day. Liverpool pun telah mencatatkan 19 gol, hanya kebobolan 1 kali, dan sukses 5 kali mencatatkan clean sheet.

12 Kemenangan Beruntun Chelsea

Berhasil membungkam Crystal Palace pada laga Boxing Day musim ini membuat Chelsea menorehkan sebuah catatan istimewa. The Blues sukses dalam memetik 12 kemenangan beruntun kontra Palace.

Bagi Tim London Biru, itu merupakan sebuah kemenangan terpanjang secara berturut-turut yang berhasil diraih di kasta teratas Liga Inggris.

Manchester City Spesialis Comeback

Sementara itu, Manchester City merupakan klub dengan spesialis comeback. Mereka dapat meraih lebih banyak poin dari posisi tertinggi di Premier League musim ini (11 laga), dibandingankan dengan keseluruhan musim 2022/2023 (10 pertandingan).

Berkat kemenangan atas Everton pada laga Boxing Day membuat The Cityzen merengkuh titel juara Premier League musim ini masih terbuka. Mereka kini tengah duduk di peringkat ke-4 dengan torehan 37 poin, tertinggal 5 angka dari Liverpool di urutan teratas.

Namun, Manchester City masih memiliki asa untuk bisa memangkas jarak tersebut. Sebab, mereka masih mengantongi 1 laga yang belum dimainkan.

Kekalahan Perdana Arsenal

Arsenal harus takluk dari West Ham United pada laga Boxing Day musim ini. Bagi Arsenal, Itu adalah sebuah kekalahan perdana mereka dalam 18 laga terakhir pada laga derbi london.

Dalam 17 laga sebelumnya, Arsenal berhasil meraih 12 kemenangan dan 5 hasil imbang. The Gunners juga untuk pertama kalinya menelan kekalahan pada laga kandang diseluruh ajang musim ini.

Sebelum kalah dari West Ham United, Arsenal meraih 11 kemenangan dan 2 hasil imbang dari 13 laga terakhir di Stadion Emirates.

Boxing Day Tahun Ini Lebih Produktif

Boxing Day di Premier League musim ini bergulir pada pekan ke-19. Edisi tahun ini telah tercipta 35 gol dan 10 pertandingan yang tekah tersaji.

Jumlah gol terbanyak tercipta pada saat pertandingan Brentford melawan Wolverhampton Wanderers, serta Brighton and Hove Albion melawan Tottenham Hotspur. The Wolves menang 4-1 atas Brentford, sedangkan Brighton berhsil membungkam Tottenham dengan skor 4-2.

Boxing Day tahun ini juga lebih produktif dibandingkan tahun 2022. Bergulir pada pekan ke-17, Boxing Day 2022 tercipta 34 gol dari 10 pertandingan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments