Pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid di Anfield Stadium tadi malam berlangsung seru.
Laga yang berlangsung di markas besar Liverpool tersebut menciptakan tujuh gol untuk kedua tim. Pertandingan tersebut berlangsung pada Selasa, 21/2/2023 dini hari WIB tersebut berhasil membuat penggemar Real Madrid pulang dengan rasa gembira setelah laga usai.
Bagaimana tidak, El Real berhasil tampil sangar dan mematikan tuan rumah di kandangnya sendiri, Real Madrid berhasil membantai Liverpool dengan skor 5-2 di Anfield Stadium. The Reds benar-benar dipermalukan di kandangnya sendiri, dan mereka harus tampil lebih keras kala bertandang ke Spanyol nanti untuk menjalani leg kedua.
Real Madrid berhasil ciptakan 5 gol secara bertubi-tubi dengan jarak rata-rata hanya per sepuluh menit saja. Yakni oleh Vinicius Junior di menit ke-21 dan menit ke-36, lalu oleh Eder Militao di menit ke-47, dan ditambah oleh Karim Benzema pada menit ke-55′ dan 67′.
Sedangkan Liverpool hanya mampu bermain sangat di awal dengan gol cepat dari Darwin Nunez pada menit ke-4′, lalu oleh Mohamed Salah di menit ke-14′.
Babak Pertama: Benzema Akui Real Madrid Tampil Buruk
Pertandingan pada babak pertama di menit-menit awal membuat El Real kebobolan lebih cepat lewat gol yang diciptakan oleh Darwin Nunez di menit ke-4. Bahkan tidak itu saja, Mohamed Salah menambah keunggulan The Reds dengan gol tambahan pada menit ke-14′.
Tekanan dari Enfield Stadium benar-benar membuat pemain Real Madrid cukup kacau dan tampil buruk di awal pertandingan. Itu diakui oleh Striker El Real, Karim Benzema.
“Ya, kami memulai laga dengan sedikit buruk,” ujar Karim Benzema dikutip dari situs resmi UEFA.
“Kami tahu para pendukung di Anfield akan memberikan tekanan kepada kami,” lanjut stiker Real Madrid tersebut.
Namun, setelah dua gol Liverpool tersebut berhasil menjebol gawang yang dijaga oleh Cartuois, pasukan yang dipimpin Carlo Ancelotti tersebut berhasil bangkit dan kembali menjadi Real Madrid yang sesungguhnya.
Mereka bermain lebih agresif, ofensif, dan fokus menyerang dan sigap dalam bertahan.
Dan benar saja, tidak berlangsung lama usai Mo Salah menciptakan gol kedua bagi The Reds. Vinicius Junior dibantu rekan setimnya mampu menciptakan gol balasan dan memperkecil jarak ketertinggalan El Real atas tuan rumah.
Bahkan, tidak tekanan dari Real Madrid mampu membuat Liverpool tampil lebih buruk dan tidak stabil. Kiper The Reds, Alisson Becker membuat sebuah blunder lantaran salah dalam mengeksekusi operan dan membuat tendangan yang memantul ke Vinicius Jr. Hal tersebut malah membuat bola melambung ke belakang, dan masuk ke gawang Liverpool. Vinicius Junior berhasil ciptakan dua gol dengan jarak 11 menit saja akibat hal tersebut.
Real Madrid berhasil menyamakan kedudukan dengan Liverpool dengan skor 2-2. Skor tersebut bertahan hingga waktu babak pertama usai dan masuk ke waktu turun minum.
Babak Kedua: El Real Permalukan Tuan Rumah
Usai waktu turun minum, Real Madrid tampil semakin agresif untuk melawan tekanan tuan rumah. Enfield adalah markas besar Liverpool yang memberikan lawan-lawannya tekanan yang bisa memberatkan mental, namun tidak berlaku untuk Real Madrid.
Baru dua menit berjalan, babak kedua sudah menciptakan gol tambahan bagi Real Madrid melalui Eder Militao pada menit ke-47′. Akibat hal tersebut, Anfield langsung menjadi tenang sejenak, dan Real Madrid berhasil unggul 3-2.
Permainan Los Blancos semakin apik dan semakin rapi, ditambah Karim Berzema yang telah mulai membangun serangan tajam untuk Liverpool.
Liverpool semakin tertekan di kandangnya sendiri, mereka bermain sangat buruk dibabak kedua, hal itu benar-benar dimanfaatkan sangat baik oleh pasukan Carlo Ancelotti.
Tepat saja, Karim Benzema mampu kembali ciptakan gol tambahan untuk El Real di menit ke-55′. Liverpool tertinggal cukup jauh dengan skor 4-2.
Tidak puas hanya membantai tuan rumah dengan skor 4-2. Real Madrid kembali membuat serangan yang semakin merepotkan Liverpool. The Reds terpaksa mengakui kekuatan dari pasukan Los Blancos dengan menerima gol tambahan dari Karim Benzema pada menit ke-67′
Akibat gol tersebut, Liverpool tertinggal jauh dengan skor 5-2. Dan Real Madrid berhasi mempertahankan skor hingga peluit panjang ditiupkan.
Leg Kedua
Pertandingan leg kedua antara Real Madrid vs Liverpool di babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 akan berlangsung pada 16/3/2023 di Stadion Santiago Bernabeu.