Monday, November 25, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga IndonesiaPSS Sleman punya seorang Playmaker Anyar asal Portugal

PSS Sleman punya seorang Playmaker Anyar asal Portugal

PSS Sleman punya seorang playmaker anyar. Baru-baru ini, mereka resmi mendatangkan pemain Portugal bernama Ze Valente. Pemain berusia 28 tahun itu bakal sangat diandalkan di lini tengah PSS Sleman musim ini. Tipikal permainannya juga dinilai cocok dengan skema yang dikembangkan Seto Nurdiyantoro di PSS. Tak seperti layaknya gelandang kreatif asal Portugal yang biasanya punya postur pendek, Ze Valente lumayan tinggi.

Ia punya tinggi badan 180 cm. Meski demikian, gerakannya tetap fleksibel. Selain punya akurasi umpan yang bagus, dia juga punya kecepatan. Di musim 2021/2022, Ze Valente memperkuat klub kasta kedua Portugal, FC Penafiel. Ze Valente mencetak tiga assist dan membawa klub itu ke posisi tujuh klasemen akhir liga kasta kedua Portugal.

- Advertisement -
asia9QQ

PSS Sleman punya seorang Playmaker Anyar

PSS Sleman memang identik dengan playmaker asing sejak mereka promosi ke Liga 1 2019. Pada Liga 1 2019, PSS punya pemain asal Argentina, Brian Fereia. Meski kerap dilanda cedera, Brian sangat bisa diandalkan saat itu. Ia jadi figur penting keberhasilan PSS mengakhiri musim di posisi delapan.

Di musim 2021/2022 lalu, PSS punya playmaker asal Brasil dalam diri Juninho. Pemain berusia 26 tahun itu mampu mencetak enam gol dan tiga assist dari 18 laga bersama PSS. Namun, ia tak bisa mengakhiri musim di PSS. Ia mengalami cedera parah dan kini sudah bukan lagi bagian dari PSS. Ze Valente sudah berada di Sleman.

Ia pun sudah mengikuti sesi latihan di bawah besutan pelatih Seto Nurdiyantoro. Akan tetapi, pemain yang mengenakan nomor 10 di PSS Sleman itu masih belum dimainkan saat PSS bermain melawan Persita di Piala Presiden 2022, Kamis (16/6/2022). Ajang pramusim ini bakal jadi ujian awal bagi Ze Valente di PSS Sleman. Dia kemungkinan besar akan dimainkan saat PSS berhadapan dengan PSIS Semarang pada 24 Juni 2022 mendatang.

Seto Nurdiantoro Katakan PSS Banyak Kekurangan Usai Tumbang dari Persita

PSS Sleman meraih poin penuh ketika menghadapi Persita Tangerang di grup A Piala Presiden 2022. Laskar Sembada menang dengan skor 0-2 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (16/06/2022). Dua gol kemenangan PSS Sleman dicetak oleh Fandi Eko Utomo pada menit 45’ dan Riki Dwi Saputro 90+6’.

Nama terakhir mencetak gol setelah masuk menggantikan Boaz Solossa pada menit 69’. Kemenangan tersebut sangat disyukuri oleh Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro. Kendati demikian, dia tidak mau langsung berpuas diri atas capaian yang diraih timnya. Seto mengatakan bahwa masih banyak kekurangan dari timnya, masih banyak salah passing, masih banyak salah keputusan yang harus diperbaiki.

Kemenangan tersebut, kata Seto, juga tidak diraih dengan mudah. Karena Persita juga memberikan perlawanan yang sengit kepada tim Super Elang Jawa. Juru taktik asal Kalasan, Kabupaten Sleman tersebut mengatakan bahwa sempat kesusahan dan kerepotan baik babak pertama maupun babak kedua.

Seto menegaskan tetapi apapun itu, bukan tentang hasil, tapi timnya mencoba untuk mengevaluasi mandiri untuk ke depannya lebih baik. Tapi, apresiasi tetap diberikan kepada penggawa PSS Sleman. Persita juga memberikan banyak pelajaran bagi timnya untuk bisa terus berkembang.

Seto sangat apresiasi untuk pemain mau berjuang sampai menyelesaikan pertandingan. Walaupun masih tetap sama PR buat Seto pribadi konsistensi walau mungkin sudah ada peningkatan.

Apresiasi untuk Suporter

Seto juga berterima kasih kepada suporter yang hadir memberikan dukungan kepada timnya di Manahan. Keberadaan mereka sangat berdampak positif untuk pemain. Pertandingan PSS kontra Persita memang dihadiri banyak Sleman Fans. Menurut catatan panpel, total penonton yang hadir di Manahan 10.856 orang.

Sementara, atas hasil tersebut, PSS Sleman berhasil memuncaki klasemen sementara grup A Piala Presiden 2022. Laskar Sembada mengumpulkan total 4 poin dari 2 laga. Pada laga perdana, PSS Sleman bermain imbang tanpa gol dengan Persis Solo.

Sehingga mereka hanya mendapatkan 1 poin. Namun, posisi PSS Sleman digeser PSIS Semarang. Sebab, Laskar Mahesa Jenar menang besar di laga perdana dan akan berhadapan dengan Dewa United, Jumat (17/06/2022) besok.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments