Pada hari Selasa tanggal 2 Maret 2022, untuk pertama kalinya Persiapan Pemain Timnas U-19,
memulai latihannya untuk mempersiapkan diri dalam ajang Piala Dunia U-23.
Total 32 pemain dari 40 daftar yang masuk daftar pelatih Shin Tae Yong berkumpul untuk berlatih mempersiapkan Piala Dunia U-20.
Timnas Indonesia ini akan bertanding pada kejuaraan Piala Dunia U-20 tahun 2023 yang mana Indonesia adalah tuan rumahnya.
Pada Latihan perdana tersebut Menpora dan ketua PSSI hadir untuk memantau jalannya pelatihan perdana tersebut.
Ketua PSSI menyampaikan bahwa persiapan pelatihan tidak hanya akan dilakukan di Indonesia,
tetapi juga akan dilakukan di Korea. Pelatihan di Indonesia rencananya akan berlangsung sampai tanggal 7 atau 10 Maret.
Jika semua sudah siap, seperti visa dan sebagainya, maka Timnas U-19 akan berangkat ke kota Daegu, Korea Selatan.
Jalani Training Camp (TC) di Korea, Tidak Ada FIFA Matchday
Shin Tae Yong, selaku pelatih pemain Timnas U-19 meminta kepada PSSI untuk tidak mengadakan FIFA Matchday pada bulan Maret.
Hal ini dikarenakan, Shin Tae Yong ingin lebih fokus untuk mempersiapkan pemainnya terlebih dahulu dengan menjalani Training Camp di Korea.
Timnas Indonesia U-19 sendiri pun telah dijadwalkan akan melakukan TC di Korea Selatan pada kisaran bulan Maret-April 2022.
Beberapa program pelatihan tentunya sudah dipersiapkan oleh Shin Tae Yong. Lebih lanjut,
Shin Tae Yong mengatakan akan ada pertandingan Timnas Indonesia U-19 melawan Korea Selatan U-20.
Keseriusan Shin Tae Yong membawa pemain Timnas U-19 ke Korea Selatan,
demi mengasah kemampuan menunjukkan bahwa dirinya tidak main-main dalam mempersiapkan skuat terbaiknya di ajang Piala Dunia U-20.
FIFA Matchday bukan prioritas bagi Shin Tae Yong karena menurutnya Timnas Senior telah mencapai targetnya yaitu pot 3 kualifikasi Piala Asia 2023.
Kini pemain Timnas U-19 masih menjalani sesi pelatihan di stadion Madya untuk dapat diukur ketahanan fisik,
dan kadar oksigen dari para pemain. Pelatihan tersebut guna mengumpulkan data yang diperlukan jika tim harus berangkat ke TC Korea.
Tidak Semua Persiapan Pemain Timnas U-19 Ikut Pelatihan di Korea?
Ketua PSSI menyatakan bahwa kemungkinan tidak semua pemain Timnas U-19 akan diberangkatkan ke Korea,
untuk menjalani pelatihan. Dari 40 pemain yang masuk daftar pelatihan Shin Tae Yong,
hanya 32 yang bisa menghadiri pelatihan perdana, 4 pemain lainnya dari Garuda Select belum hadir dan juga sisanya masih berada di Yunani.
Keputusan siapa saja yang terpilih untuk diberangkatkan ke Korea demi menjalani pelatihan diserahkan ke pelatih Timnas U-19,
yaitu Shin Tae Yong. Siapa pun yang akan berangkat, ketua PSSI berharap pemain Timnas U-19 akan bermain secara maksimal.
Menpora juga berpesan bahwa pemain harus tetap menjaga kedisiplinannya,
dan mengikuti semua sesi latihan arahan dari pelatih Shin Tae Yong serta menjaga Kesehatan mengingat masih tingginya kasus Covid 19.
Butuh Banyak Perbaikan, Hal Ini yang Menjadi Fokus Shin Tae Yong
Piala Dunia U-20 sudah didepan mata, tapi menurut Shin Tae Yong, pelatih Timnas U-19, masih banyak yang perlu dilatih dari timnya tersebut.
Shin mengatakan bahwa utamanya yang perlu ditingkatkan adalah fisik dan mental para pemain Timnas U-19.
Fisik dan mental para pemain akan dilatih selama TC di Korea Selatan yang diperkirakan akan terlaksana selama bulan Maret-April 2022.
Shin ingin agar pemainnya dapat secara maksimal menunjukkan permainan terbaiknya selama ajang Piala Dunia U-20,
dan memenuhi target yang sudah diberikan oleh pemerintah.
Shin Tae Yong pun tak lupa mengingatkan bahwa lawan mereka di Piala Dunia U-20,
nanti adalah lawan yang kuat-kuat dan Shin Tae Yong sangat sadar bahwa kandidat-kandidat lawan,
garuda muda di Piala Dunia U-20 memiliki postur tubuh yang sangat baik.
Pelatihan perdana pun sudah dilaksanakan pada hari Rabu, 2 Maret 2022 di stadion Madya, Senayan.
Dari pelatihan perdana tersebut Shin menyatakan bahwa fokusnya mengetahui sekuat apa fisik,
dan stamina dari skuat tim garuda muda tersebut serta berusaha melatih agar stamina dari timnya tersebut meningkat.
Tidak disebutkan oleh Shin Tae Yong siapakah pemain Timnas U-19 yang memiliki stamina terbaik maupun terburuk,
dan meminta publik untuk sabar menunggu siapa sajakah yang akan dipilih Shin Tae Yong untuk bertanding di Piala Dunia U-20 membawa nama Indonesia.