Thursday, November 21, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga Italia5 Klub Yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Paul Pogba, Siap Tinggalkan Juventus

5 Klub Yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Paul Pogba, Siap Tinggalkan Juventus

Tampaknya masa depan Paul Pogba di Juventus kian hari semakin tidak jelas saja. Hal itu lantaran ada pemberitaan yang mengatakan bahwa pihak klub tersebut ingin memutus kontrak pemain satu ini.

Padahal pada musim panas kemarin, Paul Pogba baru saja resmi kembali bermain untuk klub Juventus. Dia telah meninggalkan Manchester United untuk bergabung dengan klub raksasa Italia di Serie A tersebut.

- Advertisement -
asia9QQ

Namun, sayangnya Paul Pogba harus nyaman di luar lapangan melihat rekannya terus bermain. Hal itu lantaran dirinya masih mengalami cedera lutut yang didapat ketika pramusim berlangsung. Bahkan hingga saat ini Paul Pogba belum pernah bermain untuk Juventus.

Dikabarkan, bahwa pihak manajemen Juventus ingin memutus kontrak pemain tersebut lantaran permasalahan cedera yang tak kunjung usai. Mereka merasa dirugikan atas tidak adanya kontribusi pemain terebut. Oleh sebab itu, manajemen Juventus berkeinginan untuk memutus kontraknya.

Jika hal itu benar terjadi, lalu kemana Paul Pogba akan meneruskan karir sepakbolanya? Ada beberapa deretan klub yang bisa jadi pelabuhan baru untuk pemain dengan posisi gelandang tersebut.

Paris Saint-Germain

Paul Pogba yang sejatinya berasal dari Prancis tentu akan sangat tepat untuk pulang ke kampung halamannya. Paris Saint-Germain dikabarkan sudah cukup lama mengincar gelandang asal negaranya tersebut. Tetapi, hingga saat ini hal tersebut masih belum bisa terwujud.

Gelandang satu ini akan sangat cocok di PSG dan menjadi perbantuan yang tepat untuk membantu penyerang handal dari klub Paris tersebut. Lionel Messi dan Kylian Mbappe tentunya akan lebih dimudahkan dengan kemampuan passing dan crossing dari Pogba.

Dalam catatan karir profesionalnya, Paul Pogba belum pernah bermain untuk klub asal Prancis. Bisa saja, saat ini adalah waktu yang tepat untuk gelandang ini bermain di kampung halamannya sendiri.

Newcastle United

Klub satu ini menjadi perbincangan hangat usai diambil alih oleh Public Investment Fund (PIF) asal Arab Saudi. Newcastle United saat ini memiliki prestasi yang cukup baik dengan mampu bertengger di empat besar klasemen Liga Inggris.

Klub dengan julukan The Magpies ini akan cocok untuk tempat baru bagi Paul Pogba. Hal itu lantara, The Magpies masih membutuhkan sosok gelandang yang mampu untuk membantu penyerangan dengan maksimal. Pogba memiliki skill crossing yang cukup baik, serta kemampuan berlari serta pertahanan bola yang pastinya dibutuhkan oleh Newcastle.

The Magpies sendiri pernah memberikan pernyataan bahwa mereka ingin merekrut Paul Pogba, itu terjadi ketika Pogba masih bermain untuk Manchester United pada tahun 2021 lalu.

Dengan melihat peforma apik Newcastle saat ini, tampaknya Paul Pogba akan cocok dan tentunya akan memberikan manfaat untuk klub.

Inter Milan

Klub besar Serie A satu ini bisa saja menjadi pilihan terbaik untuk Paul Pogba. Dengan bergabung dengan Inter Milan, dirinya masih bisa menetap di Italia dan tentunya akan kembali bersaing dengan Juventus.

Mengingat permainan Inter Milan yang cukup baik akhir-akhir ini jelas Paul Pogba akan memberikan manfaat. Dia bisa menjadi kekuatan baru untuk Nerazzurri dan membantu Inter Milan mencari kemenangan.

Inter Miami

Selain klub besar Eropa tersebut, adalagi klub dengan nama Inter Miami asal Amerika Serikat. Klub ini sebagian dimiliki oleh legenda Inggris dan Macnhester United, David Beckham.

Pogba dikabarkan pernah melihat rekan senegaranya bermain untuk klub ini, itu berlangsung pada tahun 2021 lalu. Namun saat ini, rekannya tersebut telah meninggalkan Inter Miami.

Dengan hal ini, bisa saja Paul Pogba berlabuh ke klub Amerika Serikat satu ini dan menjadi gelandang yang kokoh di sana. Pemain ini tentu akan sangat memberikan perbantuan bermanfaat bagi klub tersebut untuk meraih gelar domestik. Dan mungkin, juga gelar internasional?

Real Madrid

Klub besar Liga Spanyol tersebut sudah tertarik dengan dirinya sejak Pogba bergabung dengan Juventus. Mantan pelatih El Real, Zinedine Zidane dulunya sempat akan mendatangkan gelandang asal Prancis ini ke Santiago Bernabeu.

Namun, kedatangannya ke Spanyol tidak kunjung terjadi. Pogba lebih memilih untuk bermain di klub besar Inggris Manchester United pada tahun 2016. Hingga Akhirnya ia berlabuh ke Juventus pada musim panas lalu.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments