Friday, November 22, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga IndonesiaMarselino Ferdinan Masih Adaptasi Cuaca, Mudah Lelah Saat Latihan Bersama Timnas U-22

Marselino Ferdinan Masih Adaptasi Cuaca, Mudah Lelah Saat Latihan Bersama Timnas U-22

Marselino Ferdinan rupanya belum benar-benar maksimal ketika berlatih bersama timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023.

Pemain bintang muda ini mengakui keadaannya masih belum bisa maksimal sepenuhnya. Hal ini tidak lain berkaitan dengan perubahan cuaca ekstrim yang harus dialami oleh sang bintang.

- Advertisement -
asia9QQ

Seperti diketahui, Marselino kembali dari Belgia ke Indonesia untuk bergabung dengan timnas U-22 berlaga di SEA Games 2023 di Kamboja. Sebelumnya, striker berusia 18 tahun ini mencetak prestasi tersendiri dengan melesakkan gol pertama di laga kasta kedua Belgia bersama tim KMSK Deinze.

Marselino menyebut dirinya belum maksimal selama latihan bersama timnas U-2- karena cuaca di Kamboja yang sangat panas. Terlebih setelah sebelumnya Marselino berlaga di cuaca dingin di Belgia.

Perbedaan cuaca ini membuat Marselino masih harus beradaptasi. Pemain bintang muda ini juga menyebut ia mudah kelelahan karena pergantian cuaca yang sangat ekstrim.

Marselino Ferdinan Akui Masih Masa Adaptasi

Melalui laman resmi PSSI, Marselino mengakui dirinya masih dalam masa adaptasi. Pemain di posisi penyerang ini menegaskan ia tidak mengalami kesulitan apapun ketika beradaptasi dengan tim nasional Indonesia U-20.

Sebaliknya, adaptasi terberat justru dengan perbedaan cuaca di Kamboja yang sangat berbeda dengan Belgia.

Marselino memang harus melalui masa adaptasi yang begitu sulit. Pemain muda kelahiran Jakarta ini pertama kali harus beradaptasi ketika bergabung di tim KMSK Deinze pada awal tahun lalu.

Ketika pertama kali bergabung di klub kasta kedua tersebut, Belgia sedang berada di musim dingin. Ini berarti Marselino harus menyesuaikan diri bermain di tengah musim dingin setelah sebelumnya berada di Indonesia yang berudara panas.

Setelah berhasil menyesuaikan diri di klub KMSK Deinze dan bermain di suhu udara rendah, Marselino harus kembali ke Indonesia untuk membela timnas U-20 di SEA Games 2023. Sang pemain bintang harus kembali menyesuaikan diri dari cuaca yang mulai menghangat jelang musim semi di Belgia, menjadi musim panas selama di Kamboja.

Perbedaan cuaca serta suhu udara ini yang diakui oleh Marselino menjadi kesulitan tersendiri.

Dilansir melalui halaman resmi PSSI, Marselino mengungkap ia melalui adaptasi dengan suhu udara panas selama di Kamboja. Selain itu striker muda ini juga menyebut perjalanan panjang dari Belgia ke Jakarta, lalu Jakarta ke Kamboja menjadi kesulitan tersendiri.

Ia mengakui bahwa perjalanan tersebut terasa sangat berat. Terlebih setelah itu ia harus langsung mulai turun latihan bersama Timnas U-20.

Proses adaptasi dan juga perjalanan panjang yang menyebabkan jetlag membuat kondisi fisik Marselino menurun. Meskipun meyakinkan bahwa staminanya berada di kondisi sempurna 100%, namun bintang muda yang mulai mencuri perhatian internasional ini mengakui sangat mudah merasa lelah.

Tidak Akan Remehkan Filipina

Selain membicarakan mengenai kondisinya, sang pemain bintang yang digadang-gadang akan masuk ke dalam skuad starting XI tim Garuda Muda ini juga mendiskusikan mengenai pertandingan pertama nanti.

Seperti diketahui, SEA Games 2023 akan dimulai dengan pertandingan antara Indonesia dan Filipina pada Sabtu (29/4). Laga pembuka ini merupakan pembuka untuk cabang olahraga sepakbola putra.

Pertandingan ini merupakan bagian dari babak kualifikasi group. Tim Indonesia sendiri tergabung dalam Group A bersama dengan tim tuan rumah, Kamboja, Timor Leste, Myanmar dan Filipina.

Seperti kompetisi internasional lain, nantinya dua tim yang lolos dari babak kualifikasi group akan kembali berhadapan di babak enambelas besar. Setelah itu tim yang lolos akan memperebutkan tiket ke semi final sebelum akhirnya berhadapan di babak final.

Saat ditanya mengenai pertandingan kontra Filipina nanti, Marselino memastikan timnas Indonesia tidak akan menganggap remeh tim lawan. Pemain bintang ini menegaskan bahwa mereka tidak bisa memandang skuad besutan Rob Gier tersebut dengan sebelah mata. Meskipun untuk SEA Games 2023 ini, tim nasional Filipina sebagian besar akan diisi oleh para pemain-pemain muda.

Selain mengingatkan untuk tidak menganggap remeh meski tim lawan terdiri atas pemain muda, Marselino juga menegaskan pentingnya pertandingan di laga pembuka. Hal ini menjadi alasan tersendiri mengapa Indonesia nantinya tidak boleh begitu saja menganggap laga kontra Filipina sebagai pertandingan yang mudah.

Laga pembuka akan menjadi langkah awal sebelum Indonesia melangkah ke pertandingan di babak-babak selanjutnya. Untuk itulah pertandingan kontra Filipina nanti sangatlah krusial untuk nasip Garuda Muda.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments