Lionel Messi mengaku senang setelah mendarat di Parc des Princes. Penyambutan atas kedatangan sang megabintang memang sangat antusias oleh para penggemar Paris Saint Germain. Messi memberikan pujian atas sambutan fans PSG tersebut.
Sebelum laga berhadapan Strasbourg pada Sabtu, 14 Agustus 2021 malam waktu setempat atau Minggu, 15 Agustus 2021 dini hari WIB, Messi di perkenalkan di Stadion Parc des Princes. Klub yang berjuluk Les Parisiens itu menjalani laga keduanya di Ligue 1 Prancis 2021-2022 melawan Strasbourg.
Menjamu tim tamu, Les Parisien berhasil menang skor 4-2. Akan tetapi sangat disayangkan, Lionel Messi belum bisa menjalani debut perdananya bersama PSG di laga itu. Ia masih harus berada di bangku cadangan sebagai penonton saja.
Sebelum pertandingan melawan Strasbourg di mulai, Lionel Messi mengaku senang. Rupanya bukan hanya La Pulga saja yang diperkenalkan kepada publik waktu itu, namun ada juga beberapa pemain baru lainnya.
Pemain tersebut adalah Sergio Ramos, Giorginio Wijnaldum, Achraf Hakimi serta Gianluigi Donnarumma. Seluruh pemain anyar rekrutan PSG lewat bursa transfer musim panas tersebut diarak mengelilingi stadion untuk menyambut para fans yang hadir untuk menyaksikan pertandingan.
Para fans terlihat antusias bahkan heboh ketika melihat Lionel Messi dan pemain baru lainnya melambaikan tangannya ke arah mereka. Tepuk tangan meriah diberikan untuk rekrutan anyar PSG tersebut hingga stadion terasa hidup.
Lionel Messi mengaku senang atas sambutan itu sangat luar biasa. “ Ini adalah pekan yang sangat istimewa, saya ingin berteima kasih kepada semua orang atas sambutam mereka,” ungkap Lionel Messi seperti yang dikutip dari Goal Internasioanl pada Minggu 13 Agustus 2021.
“Luar biasa, saya merasa sangat senang, penuh harapan dan senang bisa mengalami fase baru ini. saya harap kita bisa menikmati tahun ini,” tambahnya kembali.
Seperti diketahui jika Lionel Messi di datangkan secara gratis oleh PSG dari Barcelona pada 10 Agustus 2021 lalu. Ia secara resmi menandatangi kontrak dengan Les Parisiens hingga musim 2023 mendatang.
Sesi Perkenalan Lionel Messi Mengaku Senang, PSG Raih Kemenangan Atas Strasbourg
Menjamu Strasbourg, PSG berhasil memetik kemenangan di pekan kedua kompetisi tertinggi Liga Prancis 2021-2022. Berlaga di kandang sendiri, Stadion Parc des Princes, PSG menang 4-2. Ke empat gol itu gemilang diceploskan oleh empat pemain PSG.
Saat laga baru berjalan tiga menit, Mauro Icardi langsung menjebol gawang lawan, kemudian di susun gol Kylian Mbappe menit ke 25. PSG kembali unggul lewat Julian Draxler selang dua menit setelah gol Mbappe.
Empat menit sebelum laga berakhir atau tepatnya di menit ke 86, Pablo Sarabia mempersembahkan satu gol sehingga PSG menang skor 4-2 atas Strasbourg. Kemenangan itu juga membuat Lionel Messi mengaku senang.
Tim tamu hanya bisa membuat dua gol balasan lewat pemain mereka, Kevin Gameiro menit 53 dan Ludovic Ajorque menit 64. Berkat pencapaian tersebut, kini PSG berhasil memuncaki klasemen sementara Ligue 1.
Mereka mengoleksi enam poin dari dua pertandingan. Kemenangan yang diraih PSG makin menambah kebahagian mereka setelah memperkenalkan Messi di hadapan publik. Laga berikutnya, PSG akan segera menurunkan Lionel Messi.
Lionel Messi mengaku senang saat dirinya bisa segera bergabung. Akan tetapi saat ini kondisinya masih belum stabil setelah melewatkan latihan pramusim. Laga mewalan Stargbourg membuat para fans merasa puas.
Gol pembuka Mauro Icardi jadi catatan manis. Icardi menyambut umpan silan Abdou Diallo lewat sisi kiri penyerangan PSG. Seakan tidak ingin melewatkan peluang, Icardi segera menembakan bola lewat tandukannya.
Tidak ketinggalan Mbappe yang seakan tak pernah absen menyumbangkan gol. Pemain andalan PSG itu menyarangkan bola ke gawang lawan menit 25. Penampilan tim PSG patut di acungi jempol, berkat kerjasama yang solid hingga skor 4-2 menjadi penutup laga.
Lionel Messi sendiri sebenarnya sudah tidak sabar ingin segera merumput. Kedatangannya tidak lama lagi akan memberikan warna baru untuk Liga Prancis khususnya bagi PSG. Mengarungi musim 2021-2022, PSG sendiri memiliki misi besar yakni menjuarai Liga Champions.
Lionel Messi mengaku senang bergabung PSG. Ia pun berjanji akan memberikan yang terbaik untuk Les Parisiens dan berusaha sekuat tenaga untuk mempersembahkan gelar juara bagi klub yang berani menggajinya dengan angka fantastis tersebut.