Persib Bandung vs Persiraja, Maung Bandung Gilas Laskar Rencong 2-1 – Persib Bandung akhirnya keluar sebagai pemenang grup D Piala Menpora 2021. Hasil tersebut diperoleh usai Maung Bandung menumbangkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-1.
Pertandingan digelar di Stadion Maguwoharjo, Jumat (2/4/2021). Persib mencatatkan gol pertamanya lebih dulu melalui Wander Luiz di menit ke-25. Persiraja sempat kesulitan menyamakan kedudukan di babak pertama, namun akhirnya sukses memperkecil ketertinggalannya di menit ke-90 melalui Assanur Rijal.
Ferdinand Sinaga akhirnya mendulang gol kemenangan untuk Persib di injury time babak kedua. Usai meraup poin sempurna, Persib kini memimpin klasemen akhir dengan catatan 7 poin, dan finis di perempatfinal.
Persiraja sendiri bertengger di urutan ketiga dengan catatan tiga poin. Mereka harus angkat kaki dari Piala Menpora 2021.
Pelatih Persib, Robert Alberts, mengaku tidak puas dengan penampilan timnya karena kurang memaksimalkan peluang di laga Persib Bandung vs Persiraja. Persib sebenarnya bisa mendulang lebih dari dua gol.
“Saya kurang puas dengan skornya. Meski begitu, saya bangga juga karena bisa memenangkan laga,” tambahnya.
Jalannya Pertandingan Persib Bandung vs Persiraja
Persiraja mencoba untuk mendominasi. Asep Budi melakukan percobaan di menit ke-7, tapi eksekusinya masih melenceng dari gawang. Di menit ke-20, usaha Defri Rizky juga masih gagal berbuah gol.
Persib punya kesempatan emas di menit ke-22. Sayangnya, sepakan Rabona Wander Luiz belum mendarat gawang Persiraja.
Persib akhirnya membuka keunggulan di menit ke-24. Febri Hariyadi masuk kek kotak penalti usai menerima umpan Nick Kuipers di sisi kanan. Crossing lambung langsung diterima oleh Wander Luiz dan langsung mengarahkan bola ke gawang Fakhrurrazi Kuba, dan gol!
Persiraja berusaha untuk menyamakan kedudukan di laga Persib Bandung vs Persiraja. Defri Rizky melayangkan bola di menit ke-29, tapi masih bisa diblok pemain Persib. Second ball yang diambil Silvio Escobar juga masih gagal.
Di menit ke-44, Persiraja dihadiaho penalti usai Miftahul Hamdi dilanggar Henhen Herdiana. Escobar maju sebagai eksekutor, namun bola malah melambung di atas gawang Persib.
Persib menyianyiakan kesempatan di injury time babak pertama. Febri Hariyadi melakukan solo run dan sudah mengelabui Fakhrurrazi yang keluar dari kotak penalti. Sayang, usahanya belum berbuah manis.
Di sisa injury time laga Persib Bandung vs Persiraja, Hamdi juga punya peluang lewat sepakan jarak jauh. Namun, bola masih belum mendarat di gawang Persib. Persib Bandung memimpin sementara 1-0 hingga babak pertama tuntas.
Di babak kedua, kini giliran Persib yang mencoba mendominasi lebih dulu. Wander Luiz mengantongi peluang di menit ke-48 usai menerima crossing Farshad Noor, namun bola masih belum merobek jala Persiraja.
Di menit ke-67 laga Persib Bandung vs Persiraja, Wander Luiz memanfaatkan aksi Fakhrurrazi yang keluar dari sarangnya. Namun, tembakannya dari tengah lapangan masih melambung di atas gawang. Semenit berselang, upaya Beckham Putra juga masih belum membuahkan hasil.
Persib masih terus menyerang. Febri melakukan percobaan lagi di menit ke-70 melalui tendangan bebas, tapi tendangannya terlalu lemah sehingga masih bisa diamankan Fakhrurrazi. Dua menit kemudian, tendangan voli Ezra Walian juga masih melenceng.
Persib lagi-lagi membuang peluang di menit ke-81. Usai menerima umpan terobosan, Ferdinand Sinaga langsung mengarahklan bola ke gawang dan berhasil mengecoh Fakhrurrazi, tapi sepakannya melenceng. Bayu Fiqri juga mengalami hal serupa semenit setelahnya.
Persiraja akhirnya mendulang gol pertamanya di menit ke-90. Bola sundulan Assanur Rijal berhasil mendarat di gawang. Skor sama kuat 1-1.
Persiraja semakin mengebu-gebu di injury time babak kedua. Namun, gol kedua malah dicatatkan Persib di menit ke-90+3. Ferdinand menyambar umpan terobosan Beckham Putra di kotak penalti. Penyerang 32 tahun itu berhasil menceploskan bola ke gawang Persiraja.
Laga Persib Bandung vs Persiraja tuntas dengan skor 2-1 dan Maung Bandung jadi pemenangnya.
Starting line-up
Persib Bandung: Teja, Henhen (Jardel 90′), Igbonefo, Kuipers, Zalnando (Bayu 62′), Febri, Dedi, Farshad (Beckham 61′), Frets Butuan (Vizcarra 72′), Wander (Sinaga 72′), Ezra Walian (Saiful 90′).
Persiraja Banda Aceh: Fakhrurrazi, Kasim, Tri Rahmad, Asep Budi, Rendy (Eriyanto 62′), Ousmane, Assanur, Defri (Zamrony 86′), Hamdi, Escobar (Vivi 87′), Gabriel (Ramadhan 87′).