Thursday, April 25, 2024
No menu items!
asia9QQ  width=
HomeLiga InggrisInsiden Patah Kaki Harvey Elliott, Pascal Struijk Menyesal

Insiden Patah Kaki Harvey Elliott, Pascal Struijk Menyesal

Insiden patah kaki Harvey Elliott membuat Pascal Struijk pemain Leeds United merasa menyesal hingga menutup kolom komentar di instagramnya. Namanya semakin menjadi sorotan usai peristiwa tekel horor yang dilakukannya dalam pertandingan Liverpool vs Leeds united, Minggu (12/09/2021) lalu. Elliot menjadi korban dalam insiden tersebut hingga kakinya patah.

Pertandingan yang berlangsung di markas Leeds United, Elland Road tersebut berhasil dimenangkan oleh Liverpool dengan skor akhir 3 – 0. Sejak menit awal pertandingan klub kenamaan asal Inggris ini memang sudah mendominasi jalannya duel. Sayangnya, kebahagiaan tersebut tidak bisa dirasakan oleh salah satu pemainnya karena insiden patah kaki Harvey Elliott.

- Advertisement -
asia9QQ  width=

Insiden Patah Kaki Harvey Elliott, Tak Ada Unsur Kesengajaan

Kemenangan telak Liverpool dalam pertandingan tersebut ternyata harus dibayar mahal karena adanya insiden patah kaki Harvey Elliott. Insiden tersebut terjadi di pertengahan laga ketika Struijk hendak merebut bola. Pemain Leeds United tersebut melakukan tekel dari arah belakang saat menit ke-69. Seketika Elliot mengerang kesakitan dan engkelnya terlihat mengalami cedera parah.

Tim medis pun langsung bergerak menuju lapangan untuk memberikan pertolongan kepada Elliot. Wasit dalam pertandingan tersebut langsung mengganjar tanpa ampun Struijk dengan memberinya kartu merah. Terpaksa pemain berusia 22 tahun tersebut harus segera meninggalkan lapangan lebih cepat.

Patrick Bamford yang merupakan rekan Struijk mengungkapkan apa yang terjadi di ruang ganti. Struijk curhat kepada Bamford dan mengaku menyesal atas apa yang terjadi. Ia mengaku bingung karena merasa tidak menyadari apapun dan hanya berusaha mengambil bola dari lawannya.

Saat ini Elliot akan segera dijadwalkan untuk operasi demi memastikan semuanya tetap dalam kondisi baik. Pemain gelandang berusia 18 tahun tersebut terpaksa harus absen dari pertandingan untuk sementara waktu.

Insiden Patah Kaki Harvey Elliott, Struijk Doakan Kesembuhan

Insiden patah kaki Harvey Elliott dalam pertandingan antara Liverpool vs Leeds United tersebut memang tengah menjadi sorotan. Pasalnya tekel keras yang dilakukan oleh Pascal Struijk membuat salah satu pemain andalan The Reds tersebut harus mengalami cedera parah hingga absen dalam beberapa pertandingan ke depan sampai dinyatakan sembuh total.

Struijk sendiri sebenarnya tidak bermaksud membuat pemain Liverpool tersebut mengalami cedera. Karena ia pun mendapatkan konsekuensi berupa kartu merah dan harus keluar dari pertandingan. Untuk sementara pemain Belanda keturunan Indonesia tersebut sampai mematikan komentar di instagram usai mengunggah postingan rasa bersalah dan doa untuk Elliot.

Dalam postingannya tersebut ia mengaku bahwa apa yang dilakukannya tidak ada unsur kesengajaan sama sekali. Struijk juga menulis bahwa ia berharap Elliot bisa segera pulih dan kembali ke lapangan secepatnya.

Elliot sendiri merupakan salah satu pemain andalan Liverpool meskipun usianya masih sangat muda yakni 18 tahun. Ia digadang-gadang bakal menajdi pemain besar sehingga bisa mengambil tempat di lini tengah saat kampanye awal Liga Inggris musim ini.

Saat ini Harvey Elliott tengah dalam masa pemulihan dan sudah pulang ke rumah sebelum menjalani operasi. Mantan pemain Fulham ini juga membuat postingan di instagram dan mengucapkan rasa terima kasih atas dukungan dari seluruh pihak termasuk fans dari Leeds United.

Ia juga mengaku merasa hancur dengan apa yang terjadi saat pertandingan tersebut. Namun, Elliot juga mengaku tetap bersyukur karena ternyata ia benar-benar diliputi rasa cinta dan dukungan penuh dari seluruh pecinta sepak bola setelah mengalami cedera. Untuk saat ini, ia ingin fokus pada masa pemuhilan dan rehabilitasi agar bisa segera kembali ke lapangan secepatnya.

Insiden yang membuat pemain andalan The Reds tersebut cedera patah kaki membuat kemenangan yang berhasil diraih oleh Liverpool menjadi terasa sangat mahal. Terlebih lagi usia Elliot masih sangat muda sehingga tentu saja banyak yang berharap agar karirnya nanti tidak terhambat.

Jurgen Klopp selaku sang pelatih Liverpool mengaku menyayangkan apa yang terjadi. Pasalnya cedera yang dialami pemain muda berbakat tersebut cukup parah pada bagian pergelangan kaki yang mana menjadi bagian krusial saat bermain bola. Ritme tim pun mau tidak mau harus mengalami perubahan akibat absennya Elliot.

Insidan patah kaki Harvey Elliott membuat Jurgen Klopp tidak bisa mengeluarkan bayang-bayang yagn ada di benaknya. Namun, ia masih tetap mencoba untuk tidak terlalu larut dengan situasi tersebut.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
asia9sports

Most Popular

Recent Comments